Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - YoonA, salah satu personel grup idola K-pop Girls 'Generation (SNSD) sekarang memiliki saluran YouTube-nya sendiri yang diberi nama "YoonA's So Wonderful Day".
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Seperti dilansir dari Soompi, Sabtu 28 November 2020, dia membagikan video pertamanya di saluran itu yang menunjukkan pertemuan pertama antara sang bintang dan staf. Mereka membicarakan konten yang akan disiapkan untuk para penggemar di akun Instagram dan saluran YouTube.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Dia dan staf juga membahas skema warna untuk akun Instagram, ide-ide seperti menggunakan emotikon 'diam' dan lainnya dalam video berdurasi enam menit itu. "Aku pikir akan lebih baik memiliki sesuatu yang resmi untuk menunjukkan kepada penggemar jadwalku dan apa yang kulakukan belakangan ini," kata YoonA.
Menurut dia, lebih baik memiliki ruang terpisah untuk mengunggah kegiatan dan hal semacamnya daripada menempatkannya di Instagram pribadi.
YoonA menjelaskan nama saluran YouTube-nya sudah sempat dia katakan saat menggelar acara jumpa penggemar "So Wonderful Day" beberapa waktu lalu.
Nama "YoonA's So Wonderful Day" diambil dari nama klub penggemar Girls 'Generation yakni "SONE," yang diucapkan sebagai "so-won" () dalam bahasa Korea.
Belakangan ini, YoonA terlibat dalam produksi drama "Hush" bersama Hwang Jung-min. Drama yang berkisah tentang kehidupan reporter surat kabar ini akan tayang perdana di Korea Selatan pada 11 Desember 2020.