Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Kriminal

8 Pegawai KPK Main Judi Online, Total Deposit Rp 16,8 Juta

Jubir KPK mengungkap data transaksi delapan pegawai KPK yang ketahuan main judi online.

11 Juli 2024 | 14.15 WIB

Tessa Mahardhika Sugiarto sebagai Juru Bicara KPK yang baru saat sesi perkenalan dengan awak media, di gedung Komisi Pemberantasan Korupsi, Jakarta, Jumat, 7 Juni 2024. KPK resmi menunjuk mantan Penyidik berasal dari institusi Polri, Tessa Mahardhika Sugiarto sebagai Jubir KPK menggantikan posisi yang sebelumnya dijabat oleh oleh Ali Fikri. Selain itu, Tessa Mahardhika juga pernah mengikuti seleksi untuk jabatan Direktur Pengaduan Masyarakat KPK pada 2020 dan Direktur Koordinasi dan Supervisi Wilayah I pada 2023.  TEMPO/Imam Sukamto
Perbesar
Tessa Mahardhika Sugiarto sebagai Juru Bicara KPK yang baru saat sesi perkenalan dengan awak media, di gedung Komisi Pemberantasan Korupsi, Jakarta, Jumat, 7 Juni 2024. KPK resmi menunjuk mantan Penyidik berasal dari institusi Polri, Tessa Mahardhika Sugiarto sebagai Jubir KPK menggantikan posisi yang sebelumnya dijabat oleh oleh Ali Fikri. Selain itu, Tessa Mahardhika juga pernah mengikuti seleksi untuk jabatan Direktur Pengaduan Masyarakat KPK pada 2020 dan Direktur Koordinasi dan Supervisi Wilayah I pada 2023. TEMPO/Imam Sukamto

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Juru Bicara Komisi Pemberantasan Korupsi Tessa Mahardhika Sugiarto, mengatakan berdasarkan data transaksi judi online yang dilakukan oleh delapan pegawai KPK, total deposit pada 2023, sekitar Rp 10 juta dengan 71 kali transaksi atau frekuensi deposit. Nominal tersebut, kata Tessa merupakan yang paling besar.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

"Dan yang paling kecil adalah Rp 200 ribu dengan dua kali transaksi atau frekuensi deposit," kata Tessa dalam keterangan resmi pada Rabu, 10 Juli 2024.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Menurut dia, total deposit pada 2023, yakni Rp 16.872.500 dengan jumlah frekuensi deposito sebanyak 151 kali. "Jadi riilnya untuk delapan orang pegawai KPK selama 2023 hanya sebesar Rp 16,8 juta," ujarnya.

Sebelumnya, Wakil Ketua Komisi KPK Alexander Marwata, menyebut nilai transaksi judi online yang dilakukan oleh 17 pegawainya dinilai relatif kecil, yakni sekitar Rp 111 juta.

Dia berkata nilai transaksi setiap orang berbeda-beda mulai dari Rp 100 ribu hingga Rp 74 juta. "Secara total, dari 17 orang tersebut jumlahnya mencapai Rp 111 juta. Paling besar ada satu orang dengan jumlah Rp 74 juta dan 300 kali transaksi, tetapi yang lainnya kecil-kecil," kata Alexander Marwata dalam konferensi pers di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta Selatan pada Selasa, 9 Juli 2024.

Alex sapaan akrab Alexander Marwata, mengatakan apabila dilihat dari nominal transaksinya, para pegawai KPK yang dimaksud diduga bermain judi online karena iseng.

Dia kembali menyebut jumlah transaksi tidaklah besar, yakni berkisar di Rp 100 ribu sampai dengan Rp 300 ribu, dan paling besar Rp 74 juta. "Itu pun terjadi dalam 300 kali transaksi. Sebagian besar hanya Rp 100.000, Rp 200.000, atau Rp 300.000," ujarnya.

Mutia Yuantisya

Alumnus Program Studi Bahasa dan Sastra Indonesia Universitas Negeri Padang ini memulai karier jurnalistik di Tempo pada 2022. Ia mengawalinya dengan menulis isu ekonomi bisnis, politik nasional, perkotaan, dan saat ini menulis isu hukum dan kriminal.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus