Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Iklan

Ribuan Warga Cirebon sambangi KRI Dewa Ruci

Dioperasikan sejak 1953, Dewa Ruci menjadi kebanggaan masyarakat Indonesia dan dunia. #Infotempo

25 September 2022 | 00.00 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Ribuan pelajar dan warga Cirebon bergantian mengunjungi KRI Dewa Ruci yang sedang bersandar di Pelabuhan Cirebon, Sabtu, 24 September 2022. Sejak pukul 07.00, mereka sudah mengantri untuk melihat secara langsung kapal legendaris ini. Sampai pukul 17.00 WIB, tercatat sekitar 9.000 orang bergantian menaiki kapal ini.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

KRI Dewa Ruci mengunjungi Pelabuhan Cirebon dalam rangkaian Ekspedisi Maritim, “Jelajah kejayaan Maritim Nusantara” kerja sama TNI Angkatan Laut dan Tempo Media Group.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kapal layar latih ini merapat di Cirebon pukul 09.00 WIB, Jumat, 23 September 2022. KRI Dewa Ruci disambut Komandan Lanal Cirebon, Letkol Laut (P) Ainul Muslimin, Sekretaris Daerah Kota Cirebon Agus Mulyadi, Kapolres Kota Cirebon AKBP Fahri Siregar, Dandim 0614 Robil Syaifullah bersama forum komunikasi daerah. Kedatangan Kapal yang memiliki sejarah panjang ini ternyata mendapat sambutan hangat dari masyarakat Cirebon.

Kepala Dinas Penerangan TNI AL Laksamana Pertama TNI, Julius Widjojono, mengatakan KRI Dewa Ruci tidak hanya menjadi kebanggaan TNI AL tapi juga rakyat Indonesia tapi juga masyarakat dunia. “Warga selalu menyambut kedatangan Dewa Ruci setiap berlabuh di seluruh dunia,” ujarnya.

Menurut Julius, tidak semua orang, termasuk Anggota TNI AL, bisa berlayar bersama Dewa Ruci. “Tapi, Dewa Ruci yang akan memilih siapa saja yang akan berlayar bersamannya,” tuturnya.

Komandan KRI Dewa Ruci Mayor Laut (P) Sugeng Hariyanto, mengatakan warga Cirebon sangat antusias dengan kedatangan kapal ini. Kapal berusia 69 tahun ini sudah tiga kali datang ke Cirebon dan dikunjungi ribuan orang,

“Nilai historis KRI Dewa Ruci sangat tinggi dan diminati masyarakat Indonesia, dimanapun kami bersandar selalu di kunjungi ribuan orang, ini yang membuat kami bangga,” kata Sugeng.

Kebanyakan pengunjung penasaran ini mengetahui secara langsung kapal latih para kadet buatan H.C. Stulcken & Sohn Hamburd, Jerman, 1952. Kapal resmi masuk dalam jajaran armada TNI AL pada 24 Januari 1953.

KRI Dewa Ruci merupakan kapal layar tinggi dengan dek berlapis kayu halus. Yang menarik, kapal ini masih mempertahankan kemudi terbuat dari kayu.

Mengapa KRI Dewa Ruci memiliki daya tarik tersendiri karena menjadi kapal latih para kadet Akademi Angkatan Laut. Sejak beroperasi sampai saat ini Dewa Ruci sudah dua kali mengelilingi dunia pada 1964 dan 2012.

Kapal ini juga meraih penghargaan paling keren yakni Cutty Shark Thropy pada 1998. Warga Cirebon ternyata lebih menyukai kapal yang memiliki nilai sejarah dibanding kapal modern yang dimiliki Angkatan Laut.

#ekspedisimaritim #tempo #tnial

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus