Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
INFO NASIONAL – Wakil Menteri Dalam Negeri Ribka Haluk menyampaikan sejumlah pesan kepada Gubernur Andi Sumangerukka dalam gala dinner Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pemerintah Daerah Provinsi Sulawesi Tenggara Tahun 2026 di Pantai Kamali, Kota Baubau, pada Ahad, 13 April 2025.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Ribka menyampaikan apresiasi kepada Andi Sumangerukka atas sinergi antara pemerintah pusat dan daerah yang selama ini telah terjalin. "Kami menyampaikan terima kasih kepada Gubernur, Wali Kota, dan Bupati yang selama ini telah bergandengan tangan dalam memajukan Provinsi Sultra. Ini sangat penting untuk mendorong percepatan pembangunan di Indonesia Timur," ujar Ribka.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Lebih lanjut, Ribka menyampaikan arahan khusus kepada Andi Sumangerukka agar mempercepat penyelesaian Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) di seluruh kabupaten dan kota. Penyusunan RTRW yang komprehensif dinilai sebagai fondasi penting untuk pembangunan berkelanjutan.
“Sehingga kita bisa lihat kawasan-kawasan mana peruntukannya, untuk wisata, pembangunan, dan lainnya. RTRW harus diselesaikan,” ucap Ribka, seraya menyebut bahwa langkah ini sejalan dengan Gerakan Satu Data Indonesia dan mendukung agenda nasional yang kini dikemas dalam Asta Cita Presiden Prabowo Subianto.
Selain RTRW, Wamendagri juga mendorong peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) lewat inovasi dan kebijakan pro-investasi. Menurutnya, kemandirian fiskal perlu digenjot agar ketergantungan pada dana pusat bisa berkurang.
Gubernur Andi Sumangerukka menegaskan komitmennya terhadap perencanaan pembangunan yang partisipatif dan terintegrasi. Ia menyatakan bahwa setiap program daerah harus berangkat dari kebutuhan riil masyarakat. Dengan semangat kolaboratif, Sultra diharapkan menjadi motor pembangunan Indonesia Timur.
Pangan Lokal untuk MBG
Selain menghadiri Musrenbang, Ribka Haluk juga mengunjungi Sekolah Dasar Negeri 2 Lamangga di Kota Baubau untuk meninjau pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis (MBG). Ia didampingi langsung oleh Gubernur Andi Sumangerukka.
Dalam kunjungan itu, Andi menegaskan dukungannya terhadap program MBG yang tidak hanya menyehatkan anak-anak, tetapi juga menggerakkan sektor pangan lokal. “Program ini sangat strategis, karena bukan hanya untuk anak-anak kita agar tumbuh sehat dan cerdas, tapi juga mampu menghidupkan sektor pertanian, peternakan, dan perikanan lokal kita,” ujarnya.
Ia menyoroti potensi laut Sulawesi Tenggara yang kaya, dan menyambut baik arahan Wamendagri agar menu MBG mengutamakan bahan pangan lokal. “Ini momentum yang tepat untuk memaksimalkan potensi lokal. Kita punya laut yang kaya, jadi sangat wajar kalau anak-anak kita juga merasakan manfaatnya dalam bentuk makanan bergizi yang berasal dari hasil laut,” tutur Gubernur Andi.
Ia juga mengapresiasi dukungan lintas sektor—dari DPRD, pemerintah kabupaten/kota, TNI, hingga instansi lainnya—dalam menyukseskan program tersebut. (*)