Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo

Ratna Mematahkan Anggapan Kutukan pada Para Penderita Kusta

Penderita kusta seharusnya diberi perhatian dan pengobatan, bukan penilaian yang berujung pengucilan.

17 Agustus 2018 | 05.00 WIB

Ratna Indah Kurniawati
Perbesar
Ratna Indah Kurniawati

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Kusta adalah sebuah penyakit yang menyerang syaraf dan kulit manusia. Pada tingkat yang sudah parah, penyakit ini dapat mengakibatkan lepasnya anggota tubuh tanpa rasa sakit. Walaupun sudah ditemukan berbagai cara untuk mengobati penyakit ini, namun kehadirannya masih menjadi momok bagi sebagian masyarakat, terutama yang tinggal di daerah pelosok pedesaan. Masalahnya, resiko yang dialami oleh para penderita kusta tidak hanya secara fisik saja. Kondisi mental mereka pun seringkali diserang karena banyaknya anggapan negatif tentang penderita penyakit ini dan tidak jarang berakhir dengan pengucilan.

Resiko fisik dan mental yang harus dihadapi para penderita kusta menggerakkan seorang perawat muda bernama Ratna Indah Kurniawati. Ia beranggapan bahwa tidak ada satu pun manusia yang ingin menjadi penderita kusta, oleh karena itu para penderita kusta sangat membutuhkan perhatian secara medis maupun psikis. Wanita penerima Semangat Astra Terpadu Untuk (SATU) Indonesia awards 2011 ini tergerak untuk memberi perhatian lebih kepada para penderita kusta di Puskesmas Grati, Pasuruan yang menjadi tempatnya bekerja.

Ratna tidak hanya memberikan bantuan pengobatan dan pengetahuan kesehatan kepada para penderita kusta. Ia juga mengadakan pendekatan serta perhatian sosial kepada para mereka. Bahkan, Ratna pun membimbing para penderita kusta untuk terus dapat menjalani hidup secara mandiri tanpa harus terbebani stigma yang ada di masyarakat. Dalam beberapa kasus, ia memberikan berbagai pelatihan dan motivasi agar para penderita kusta dapat menjalankan bisnisnya sendiri. Ratna memantapkan seluruh upayanya ini pada Kelompok Perawatan Diri (KPD) yang dibinanya.

Lewat apa yang dilakukan Ratna, kita terinspirasi sebuah pelajaran hidup tentang bagaimana berbagi kepada mereka yang membutuhkan. Penyakit kusta memang masih sering dianggap kotor bahkan kutukan. Namun, edukasi serta perhatian kepada masyarakat harus terus dilakukan. Ratna adalah sebuah contoh wanita muda yang bermanfaat bagi masyarakat dan layak untuk menjadi teladan.

SATU Indonesia Awards 2018 kembali hadir untuk memunculkan generasi muda berpotensi lainnya. Mari ikut serta dengan mendaftar melalui website www.satu-indonesia.com .

Ekspresikan karya terbaikmu, jadikan inspirasi anak bangsa!

BAYU SATITO / TIM INFO TEMPO

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Dian Andryanto

Dian Andryanto

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus