Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Infografik

Rencana Indonesia Siapkan 10 Ribu Vaksin Cacar Monyet

Beberapa waktu yang lalu, kasus pertama cacar monyet ditemukan di tanah air. Kemenkes mengatakan vaksin akan diutamakan untuk orang-orang tertentu.

24 Agustus 2022 | 19.26 WIB

Rencana Indonesia Siapkan 10 Ribu Vaksin Cacar Monyet
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Pasien pertama dengan cacar monyet ditemukan di Indonesia. Juru bicara Kementerian Kesehatan Mohammad Syahril mengatakan pemerintah tengah menyiapkan pengadaan 10 ribu dosis vaksin cacar monyet. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Saat ini, vaksin tersebut masih dalam proses pengadaan. Termasuk perlu memastikan rekomendasi dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) lebih dulu, sebelum diberikan ke masyarakat. “Insyaallah kami akan mengadakan 10 ribu vaksin,” kata Syahril.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Penerima Vaksin

Syahril menjelaskan vaksin cacar monyet yang disiapkan pemerintah nantinya akan diberikan pada pasien terkonfirmasi cacar monyet, dalam inkubasi dan orang yang kontak erat dengan pasien tersebut.

Rekomendasi WHO

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) hingga saat ini, belum memberikan rekomendasi massal seperti vaksin Covid-19.

Negara yang mulai vaksinasi cacar monyet:

  • Spanyol
    Otoritas kesehatan Spanyol pun menyetujui strategi vaksinasi cacar monyet dengan dosis yang lebih kecil karena langkanya vaksin ini. vaksin yang digunakan ialah Imvanex Bavarian Nordic sebagai satu-satunya vaksin cacar monyet yang tersedia saat ini.
  • Inggris
    Inggris mulai menawarkan vaksin cacar monyet sejak Juni 2022. Awalnya, vaksin ini ditawarkan pada komunitas lelaki gay dan biseksual, namun belakangan penawaran diperluas kepada kelompok berisiko tinggi lainnya.
INGE KLARA | SUMBER DIOLAH TEMPO
Artika Rachmi Farmita

Artika Rachmi Farmita

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus