Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Internasional

Adakah Orang yang Tinggal di Benua Antartika? Ini Penjelasannya

Beberapa orang mungkin bertanya-tanya, adakah orang yang tinggal di benua Antartika? Ternyata memang ada. Siapa saja mereka? Ini ulasannya.

30 Mei 2024 | 14.26 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Antartika merupakan benua paling terpencil di dunia dan memiliki kondisi iklim yang sangat ekstrem. Di sana juga terdapat gletser raksasa, dan kehidupan liar yang unik seperti penguin dan anjing laut. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Berbicara soal Antartika, ada satu pertanyaan yang kerap muncul, yakni apakah ada orang yang tinggal di benua Antartika? Berikut ulasannya.

Apakah Ada Orang yang Tinggal di Antartika?

Mengutip World Atlas, Antartika tidak memiliki populasi manusia permanen. Benua ini tidak pernah dihuni oleh penduduk asli.  

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Saat ini, satu-satunya manusia yang benar-benar hidup di benua ini adalah para ilmuwan dan pemandu yang berdedikasi pada studi, eksplorasi, dan pelestarian benua tersebut.

Benua Antartika sendiri baru ditemukan oleh manusia pada abad ke-19. Sejak itu, banyak penjelajah dan ilmuwan telah melakukan perjalanan ke benua es tersebut. 

Meski banyak manusia yang datang ke sana, namun tidak satupun dari mereka yang menjadikan benua tersebut sebagai rumah permanen mereka.

Alasan mengapa tidak ada orang yang hidup permanen di benua ini adalah karena Antartika tidak ramah bagi manusia. Antartika memiliki iklim yang tidak bersahabat dan keterisolasian dari dunia luar. 

Dengan luas mencapai 14 juta kilometer persegi, sekitar 98 persen dari permukaan Antartika ditutupi oleh lapisan es yang memiliki ketebalan rata-rata 1,9 kilometer.

Selain itu, Antartika dikenal sebagai tempat terdingin, terkering, dan paling berangin di Bumi. Suhu di Antartika sangat ekstrem, terutama di musim dingin ketika suhu bisa turun hingga -80 derajat Celcius atau lebih rendah. 

Bahkan di musim panas, suhu jarang melebihi 0 derajat Celcius di sebagian besar wilayah.

Faktanya, kecepatan angin di benua ini bisa mencapai 327 km per jam, jauh lebih cepat dibandingkan kecepatan angin di sebagian besar siklon tropis. Antartika juga sangat kekurangan curah hujan. 

Benua ini mendapat curah hujan sedikitnya 20 mm setiap tahunnya, yang sebanding dengan gurun panas di dunia.

Antartika Dihuni Peneliti dan Pemandu Wisata

Meski tidak ada penduduk asli atau masyarakat permanen di Antartika, namun bukan berarti benua ini sepenuhnya kosong dari kehadiran manusia. Orang-orang tinggal di Antartika biasanya untuk melakukan penelitian ilmiah.

Para ilmuwan, peneliti, dan staf pendukung yang ke Antartika bekerja di berbagai stasiun penelitian yang tersebar di seluruh benua. Stasiun-stasiun ini dioperasikan oleh berbagai negara yang terlibat dalam penelitian ilmiah di bawah kerangka Perjanjian Antartika.

Pada akhir tahun 1950-an, sejumlah negara mulai mendirikan stasiun penelitian di Antartika. Saat ini, terdapat 66 pusat penelitian nasional di benua tersebut. Basis penelitian ini bervariasi, mendukung jumlah staf yang berkisar antara enam hingga 1.300 orang.

Hidup di stasiun penelitian di Antartika juga bukanlah tugas yang mudah. Para penghuni harus menghadapi cuaca ekstrem, isolasi, dan tantangan logistik. Makanan dan persediaan harus dikirim dari luar benua, dan komunikasi dengan dunia luar sering kali terbatas.

Akan tetapi, teknologi modern telah membuat kehidupan di stasiun-stasiun ini sedikit lebih nyaman. Internet satelit, peralatan ilmiah canggih, dan fasilitas rekreasi seperti gym dan ruang bioskop adalah beberapa fasilitas yang tersedia di beberapa stasiun.

Sebagian besar ilmuwan dan staf pendukung menghabiskan waktu antara tiga hingga enam bulan di Antartika, meskipun ada juga yang tinggal hingga 15 bulan. 

Perjalanan ke dan dari benua ini hanya bisa dilakukan selama musim panas karena luasnya es laut, angin kencang, dan jarak pandang yang buruk selama musim dingin membuat perjalanan sangat berisiko. Akibatnya, lebih dari setengah stasiun penelitian di Antartika ditutup selama musim dingin.

Selain peneliti dan staf pendukung, satu-satunya orang lain yang menginjakkan kaki di Antartika adalah pemandu dan wisatawan. Pemandu ini bisa berupa pemandu ekspedisi, pemandu pendakian gunung, atau pemandu lapangan mendalam, yang menghabiskan banyak waktu di atau dekat benua tersebut.

Wisatawan telah datang ke Antartika sejak tahun 1950-an. Sekitar 170.000 orang mengunjungi benua ini setiap tahun, kebanyakan dari negara-negara berbahasa Inggris, terutama Amerika Serikat. Selain itu, jumlah wisatawan dari Tiongkok dan wilayah Eropa yang tidak berbahasa Inggris juga meningkat.

Pemilik Benua Antartika

Melansir antarctica.gov.au, Antartika tidak dimiliki oleh satu negara pun. Namun, orang-orang dari seluruh dunia melakukan penelitian di benua tersebut.  Antartika diatur secara internasional melalui sistem Perjanjian Antartika.

Perjanjian Antartika adalah kesepakatan internasional yang mengatur penggunaan benua ini. Perjanjian ini ditandatangani pada tahun 1959 oleh 12 negara yang memiliki ilmuwan di dalam dan sekitar Antartika pada saat itu.

Penandatangan awal Perjanjian Antartika mencakup tujuh negara dengan klaim teritorial, diantaranya Argentina, Australia, Chili, Prancis, Selandia Baru, Norwegia, dan Inggris. Perjanjian Antartika mulai berlaku pada tahun 1961 dan telah disetujui oleh banyak negara lain.

RIZKI DEWI AYU

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus