Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Berita top 3 dunia kemarin diawali dari program makan siang gratis Prabowo yang disorot asing. Program ini disebut akan membebani anggaran negara.
Berita kedua top 3 dunia adalah Arab Saudi yang kian serius mengembangkan kecerdasan buatan. Arab Saudi meluncurkan metaverse kebudayaan dengan anggaran hingga US$ 420 miliar. Berita terakhir top 3 dunia adalah Biden menegaskan AS akan mengirimkan bantuan ke Gaza melalui udara. Berikut berita selengkapnya:
Program makan siang dan susu gratis yang diluncurkan calon presiden Prabowo Subianto dan wakilnya Gibran Rakabuming Raka, menjadi pembahasan pakar dan media asing. Program ini akan masuk dalam anggaran pendapatan belanja negara atau APBN 2025.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Dalam artikel berjudul How Will Prabowo Lead Indonesia yang tayang di Foreign Policy, Salil Tripathi seorang penulis yang berdiam di New York, Amerika Serikat, menyoroti program makan gratis Prabowo ini. Dia mengatakan, Prabowo kemungkinan akan mengandalkan langkah-langkah populis untuk meraup dukungan di dalam negeri seperti makan siang gratis di sekolah-sekolah di Indonesia.
"Proyek tersebut dapat menelan biaya sebesar US$ 7,68 miliar pada tahun pertama. Meskipun patut dipuji, rencana makan bersubsidi ini akan membebani anggaran Indonesia, dan mungkin akan memperlebar defisit fiskal negara," ujar Tripathi.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Dia juga mengatakan melebarkan defisit fiskal bisa memicu inflasi. Di sisi lain, Prabowo kemungkinan besar tidak akan didampingi oleh menteri-menteri yang teknokratis di era Joko Widodo. "Bagaimana dia bereaksi terhadap kerusuhan yang tak terhindarkan akan menguji keberaniannya. Jika temperamen masa lalunya dibiarkan begitu saja, hal itu bisa menimbulkan bahaya bagi Indonesia," kata Tripathi.
Dia menyatakan bahwa sebagai negara dengan jumlah penduduk terbesar keempat di dunia, stabilitas sangat penting dan transisi menuju demokrasi harus dikonsolidasikan. "Agar berhasil, Prabowo harus menjadi pemimpin abad ke-21 yang mampu menjawab aspirasi generasi muda Indonesia. Dia perlu memberikan substansi, bukan hanya kecanggihan teknologi," katanya.
Program makan siang gratis Prabowo juga dibahas Reuters. Media asal London ini membahasnya dalam artikel berjudul Indonesia May Widen Fiscal Deficit to Fund Free School Lunch, Document Shows.
Menurut dokumen yang dilihat oleh Reuters, untuk mendanai program makan siang gratis di sekolah bernilai miliaran dolar, maka Indonesia mungkin harus memperlebar defisit anggarannya.
Lihat di sini selengkapnya.
2. Arab Saudi Luncurkan Metaverse Kebudayaan Pertama di Dunia, Guyur 420 Miliar Dolar AS hingga 2030
Arab Saudi semakin serius mengembangkan teknologi kecerdasan buatan atau artificial intelligence (AI). Setelah sebelumnya meluncurkan Pusat Kecerdasan Buatan untuk Media, kali ini mereka meluncurkan platform Metaverse Budaya Nasional pertama di dunia, didukung oleh sistem kecerdasan buatan untuk Generative Media Intelligence (GMI).
Dilansir dari gulfnews.com, platform metaverse tersebut menggabungkan kekayaan budaya dengan inovasi digital, menciptakan ranah digital yang dinamis di mana pengguna dapat terlibat dalam berbagai kegiatan dan atraksi yang mencerminkan pengalaman kehidupan nyata, seperti perayaan Founding Day.
Platform ini dirancang untuk menampilkan beragam atraksi budaya, termasuk perjalanan sejarah, serta sektor yang didedikasikan untuk musik, seni, sejarah, kuliner, dan kerajinan. Platform ini juga dilengkapi dengan mini-game video dan Pusat Pertunjukan yang menyiarkan acara langsung, termasuk konser Simfoni Awal Hari Pendirian, secara langsung di platform metaverse Kementerian Kebudayaan Arab Saudi.
Dikutip dari arabnews.com, platform tersebut merupakan kerjasama Kementerian Kebudayaan Arab Saudi dengan droppGroup yang menggunakan teknologi Hyperledger Fabric 2.5 blockchain.
Platform ini merupakan pengalaman berbasis web yang sepenuhnya mendalam dan dapat diakses dari berbagai perangkat, termasuk telepon seluler, headset VR, dan komputer desktop.
Inklusivitas tersebut memastikan bahwa berbagai kalangan, tidak peduli lokasi atau teknologi yang mereka miliki, dapat mengakses metaverse, mencerminkan dedikasi Kementerian Kebudayaan terhadap inklusivitas.
Simak di sini berita selengkapnya.
3. Biden Umumkan AS Akan Kirim Bantuan Makanan ke Gaza Lewat Udara
Presiden Amerika Serikat Joe Biden mengumumkan rencana untuk melakukan pengiriman makanan dan pasokan militer pertama ke Gaza pada Jumat, 1 Maret 2024. Pengumuman itu sehari setelah kematian ratusan warga Palestina yang sedang mengantre bantuan.
Biden mengatakan pengiriman bantuan lewat udara akan dilakukan dalam beberapa hari mendatang. Tidak ada rincian lebih lanjut soal ini.Negara-negara lain, termasuk Yordania dan Prancis, telah mengirimkan bantuan melalui udara ke Gaza.
“Kita perlu berbuat lebih banyak dan Amerika Serikat akan berbuat lebih banyak,” kata Biden kepada wartawan. Ia menambahkan bahwa bantuan yang mengalir ke Gaza tidak cukup.
Di Gedung Putih, juru bicara John Kirby menekankan bahwa bantuan lewat udara pertama kemungkinan besar berupa makanan siap saji. "Ini tidak akan selesai,” kata Kirby.
Biden mengatakan kepada wartawan bahwa AS juga sedang mempertimbangkan kemungkinan koridor maritim untuk menyalurkan bantuan dalam jumlah besar ke Gaza. Adapun menurut para pejabat, pengiriman melalui udara bisa dimulai paling cepat akhir pekan ini.
Setidaknya 576.000 orang di Jalur Gaza yang merupakan seperempat dari populasi wilayah kantong tersebut, selangkah lagi menderita kelaparan, menurut Kantor PBB untuk Koordinasi Urusan Kemanusiaan.
Baca berita selengkapnya.
REUTERS | FOREIGN POLICY