Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Olahraga

Indonesia Open Menyamai All England

Indonesia Open 2018 naik kelas menjadi salah satu turnamen bulu tangkis dengan level tertinggi dalam rangkaian turnamen Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) World Tour Super 1000.

15 Mei 2018 | 00.00 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

JAKARTA - Indonesia Open 2018 naik kelas menjadi salah satu turnamen bulu tangkis dengan level tertinggi dalam rangkaian turnamen Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) World Tour Super 1000. Turnamen tersebut akan digelar pada 3-8 Juli mendatang di Istora Gelora Bung Karno, Jakarta.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Ketua panitia pelaksana, Achmad Budiharto, mengatakan turnamen ini juga menjadi kompetisi perorangan berhadiah terbesar dengan total US$ 1,25 juta atau sekitar Rp 17,5 miliar. "Kami bangga Indonesia Open 2018 menjadi turnamen berhadiah terbesar," kata Achmad saat konferensi pers, kemarin.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Peningkatan level dan hadiah besar di turnamen ini, kata Achmad, akan membuat Indonesia Open menyamai dua turnamen level tertinggi lainnya, yakni All England dan China Open. Turnamen ini akan mengalami perubahan sistem pertandingan yang telah diberlakukan BWF mulai tahun ini. Indonesia Open tidak menggelar babak kualifikasi, sehingga setiap peserta langsung berlaga di babak 32 besar.

Dengan sistem baru ini, menurut Achmad, persaingan dipastikan semakin sengit karena peserta yang bermain adalah mereka yang masuk dalam peringkat 32 besar. Bagi peringkat 10 besar dunia wajib ikut. "Ini menjadikan Indonesia Open 2018 semakin eksklusif dan bergengsi," kata Achmad, yang juga Sekretaris Jenderal Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia.

CEO Blibli.com, Kusumo Martanto, mengatakan Blibli menjadi sponsor utama turnamen ini dibantu Bakti Olahraga Djarum Foundation. Hal itu juga sekaligus menegaskan konsistensi Blibli dalam mendukung salah satu olahraga terpopuler di Indonesia tersebut. "Kami bangga bisa mendapatkan kesempatan ini."

Komitmen dukungan Blibli, menurut Kusumo, di antaranya mendukung para atlet nasional, kompetisi antar-perguruan tinggi, serta berbagai kejuaraan nasional dan internasional, seperti kejuaraan dunia junior, junior Asia U-17 dan U-15, kejuaraan dunia bulu tangkis di Jakarta, serta Indonesia Masters.

Ketua Umum PBSI Wiranto menyatakan PBSI tidak bisa berjuang sendiri untuk memajukan cabang bulu tangkis di Tanah Air. Hal itu membutuhkan dukungan dari pihak lain atau sponsor, dalam hal ini Djarum Foundation dan Blibli. "Semoga turnamen ini dapat dimanfaatkan sebaik mungkin untuk meningkatkan persiapan pemain kita dalam menghadapi Asian Games 2018," ujar Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan itu.

Dalam pergelaran Indonesia Terbuka 2017, Indonesia hanya mendapatkan satu gelar melalui pasangan ganda campuran Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir yang rencananya turut hadir di turnamen tersebut untuk 2018.

Seluruh pertandingan Indonesia Terbuka ini akan disiarkan secara live streaming melalui laman Djarumbadminton.com. Sedangkan tayangan di stasiun televisi akan dimulai pada hari kedua turnamen. Soal tiket pertandingan, para penggemar bulu tangkis bisa memesan secara online melalui laman Blibli.com dan Tiket.com mulai 17 Mei dan penjualan di tempat pada 3 Juli mendatang. ANTARA | SURYO PRABANDONO

Image of Tempo
Image of Tempo
Berlangganan Tempo+ untuk membaca cerita lengkapnyaSudah Berlangganan? Masuk di sini
  • Akses edisi mingguan dari Tahun 1971
  • Akses penuh seluruh artikel Tempo+
  • Baca dengan lebih sedikit gangguan iklan
  • Fitur baca cepat di edisi Mingguan
  • Anda Mendukung Independensi Jurnalisme Tempo
Lihat Benefit Lainnya
Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus