Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Wahyu Aji Trilaksana mampu meraih juara dalam balap pertama di Asia Road Racing Championship atau ARRC 2020 di kelas Underbone 150. Balapan digelar di Sirkuit Sepang Malaysia pada Sabtu 7 Maret 2020. Ia mampu mengalahkan dua pesaing lainnya Ahamd Fazrul Syam asal Malaysia dan Peerapong dari Thailand. Dalam balapan kali ini, Wahyu Aji membela tim asal Malaysia, ONEXOX TKKR SAG Team.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Saat awal balapan, Wahyu Aji sempat tercecer namun secara pelan-pelan ia bisa mengembalikan kondisi. Di tikungan terakhir, Wahyu Aji berhasil mengambil jalur dari dalam dan mengalahkan dua pesaing dekatnya.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Saat diwawancara televisi, Wahyu Aji mengatakan bahwa kemenangannya adalah kesuksesan dari sesi ujicoba beberapa hari sebelum balapan dimulai. Ia mengungkapkan motornya mendapat setingan yang pas. "Ini hasil dari sesi preparation. Terima kasih kepada bos saya yang telah memberikan energi positif dan dukungan dari semua," ujarnya.
Pembalap Indonesia lainnya yang berada di sepuluh besar adalah Wawan Wello yang membela SND Racing Team dan Ricard Taroreh yang membawa bendera Kaboci Racing Team.