Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Mobil

6 Tips Agar Konsumsi BBM Irit Saat Mudik Lebaran 2023

Berikut tips hemat BBM saat mudik Lebaran 2023 menggunakan mobil pribadi, dilansir Tempo.co dari berbagai sumber hari ini, Senin, 27 Maret 2023:

27 Maret 2023 | 16.00 WIB

Antrean mobil pemudik di Pintu Tol Cikampek pada Kamis siang, 28 April 2022. FOTO: TEMPO/Wawan Priyanto
Perbesar
Antrean mobil pemudik di Pintu Tol Cikampek pada Kamis siang, 28 April 2022. FOTO: TEMPO/Wawan Priyanto

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Mudik atau pulang kampung saat Lebaran 2023 membutuhkan biaya yang tidak kecil. Karena pemudik harus mengeluarkan biaya untuk perjalanan, rekreasi di kampung halaman, hingga memberikan uang saku (THR) untuk saudara dan kerabat.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Oleh karena itu, para pemudik harus memutar otak agar tidak mengganggu keuangan saat menikmati mudik Lebaran. Salah satu caranya adalah dengan memangkas biaya perjalanan.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Pemudik yang menggunakan mobil pribadi bisa mengurangi biaya BBM atau bensin dengan menerapkan gaya eco driving. Selain itu ada juga beberapa cara lain agar perjalanan mudik tidak boros BBM.

Berikut tips hemat BBM saat mudik Lebaran menggunakan mobil pribadi, dilansir Tempo.co dari berbagai sumber hari ini, Senin, 27 Maret 2023.

1. Servis Sebelum Mudik

Lakukan perawatan rutin sebelum berangkat mudik. Pemilik kendaraan bisa mengecek tingkat kekentalan dan kadar minyak pelumas sesuai dengan rekomendasi produsen. Bagian lain yang sangat penting diperhatikan adalah filter udara, filter bahan bakar, dan filter oli, dan busi.

2. Tekanan Ban Terjaga

Pabrikan telah merekomendasikan tekanan udara pada ban mobil. Ban yang kempes bisa menyebabkan lecet dan mengarah pada energi kinetik yang hilang. Maka Anda harus meningkatkan tekanan udara di beberapa psi.

3. Pilihan Gigi yang Tepat

Ketepatan penggunaan gigi perseneling dengan putaran mesin akan memberikan penghematan bahan bakar. Terutama jika Anda berada di area lalu lintas yang macet. Kesalahan lain yang sering dilakukan orang adalah sering memaksakan mesin berputar hingga red line sebelum mengganti gigi.

4. Jangan Bawa Beban Terlalu Berat

Anda tidak mungkin meminta anggota keluarga untuk turun dari mobil demi menghemat bahan bakar, atau menimbun cadangan ban cadangan, peralatan kit. Namun yang bisa dilakukan tidak membawa barang yang tidak diperlukan selama perjalanan mudik Lebaran.

5. Selalu Menutup Jendela

Dengan menutup jendela maka mobil lebih aerodinamis dengan tidak adanya hambatan maupun aliran udara yang masuk ke mobil. Selain itu, bagi mobil dengan Air Conditioner membuka jendela maka akan membebani mesin karena butuh pendinginan ekstra dan tentunya akan menambah konsumsi bahan bakar. 

6. Hindari Jalur Macet

Hindari situasi di mana mobil berada di daerah kemacetan. Jika mobil Anda memiliki teknologi idling stop, gunakanlah. Ini akan sangat membantu jika Anda berada dalam situasi kemacetan saat mudik Lebaran.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus