Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - BMW Motorrad memamerkan model konsep sepeda motor BMW G 310 RR di acara BMW Motorrad Days yang sedang berlangsung di Jepang. Dari rumor yang beredar bahwa BMW sedang mengerjakan versi sepeda motor fairing dari BMW G 310 R.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Basis G 310 R akan menghasilkan lebih banyak model, yang pertama adalah G 310 GS. Kemudian BMW G 310 RR mengusung konsep desain sportbike khas BMW dengan lampu depan asimetris seksi dan tangki bahan bakar yang bulat.
Baca: BMW Motorrad Luncurkan Box Atas dan Box Samping, Ini Harganya
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Konsep G 310 RR yang dipajang mendapat sentuhan serat karbon di hampir semua panelnya. Ujung depan mendapat asupan udara yang terletak di antara dua lampu depan yang menjadikan motor berperforma tinggi.
Detail mencolok lainnya adalah knalpot bawah, tidak seperti unit knalpot samping yang terlihat pada BMW G 310 R dan TVS Apache RR 310. Kemudian, setang clip-on dan footpegs sedikit ke belakang bersama dengan rem dan suspensi seperti G 310 R.
Baca: Perluas Konsumen, BMW Motorrad Pasarkan Apparel Lewat Online
Jika benar-benar masuk dalam produksi, diharapkan menawarkan posisi berkendara yang lebih rileks. G 310 RR Menggunakan mesin satu silinder 313 cc dari G 310 R dan TVS Apache RR 310 yang menyemburkan 34 bhp dan torsi 28 Nm.
Diharapkan BMW Motorrad dapat memberi yang terbaik pada konsep final atau versi yang akan diproduksi untuk pameran sepeda motor Intermot atau EICMA yang akan datang.
AUTO NDTV