Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Ringkasan Berita
Kemajuan teknologi media sosial memunculkan fenomena kidfluencer, anak yang jadi selebritas media sosial dan mendapat bayaran dari promosi.
Pemanfaatan tenaga anak untuk mendapat uang membuat kidfluencer bersinggungan dengan eksploitasi anak.
Anak yang menjadi selebritas media sosial bisa terjebak pada masalah mental dan tumbuh kembang.
Berkembang pesatnya era digital memunculkan berbagai fenomena baru, termasuk di antaranya adalah "kidfluencer". Terminologi ini merujuk pada anak-anak—biasanya di bawah usia 16 tahun—yang menjadi influencer atau pemengaruh di media sosial. Mereka tampil dalam konten menarik, seperti foto, video, atau cerita seputar kehidupan sehari-hari mereka—dari bermain, makan, berpakaian, hingga menjalani aktivitas yang sesuai dengan usia mereka.