Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Menata rambut merupakan kegiatan rutin yang hampir dilakukan setiap orang. Rambut yang sehat dan tertata rapi akan membuat pemiliknya nyaman sekaligus percaya diri.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Hanya saja, kegiatan menata rambut bukan aktivitas yang mudah bagi orang yang mengalami keterbatasan gerak tangan. Pergi ke salon mungkin bisa menjawab tantangan ini. Namun apakah harus ke salon setiap hari, sementara pandemi Covid-19 masih terjadi.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Berikut cara menata rambut bagi difabel dengan keterbatasan gerak tangan. Kiat ini disarikan dari survei terhadap anggota Chronical Ilness Community, seperti dikutip dari laman The Mighty.
- Memotong rambut
Merawat rambut pendek akan lebih mudah ketimbang rambut panjang. Rambut pendek tidak terlalu merepotkan, simpel, dan membuat penampilan lebih segar. Jadi, tidak ada salahnya mencoba memotong rambut agar lebih pendek dan mudah merawatnya. - Pilih produk perawatan rambut yang tepat
Difabel dengan keterbatasan gerak tangan disarankan menggunakan produk perawatan rambut dalam bentuk spray atau digunakan dengan cara disemprot. Dengan begitu, produk perawatan rambut tersebut dapat menjangkau seluruh bagian kepala. - Aksesori rambut
Gunakan aksesori rambut yang mudah dipasang dan dilepas, seperti bandana atau jepit. - Mempertahankan tekstur rambut asli
Berkonsultasilah kepada penata rambut tentang model yang dapat menonjolkan keunggulan tekstur rambut asli. Musababnya, mengubah tekstur rambut dapat membahayakan kesehatan kulit kepala dan tentunya membutuhkan perawatan yang tidak mudah. - Memilih model rambut
Hampir sama seperti poin empat, berdiskusilah dengan penata rambut mengenai model rambut yang sesuai dengan kondisi dan bentuk wajah. Dalam keadaan tertentu, rambut akan menjadi lebih tipis sampai 50 persen. Sebab itu, umumnya penata rambut akan menyarankan model yang membuat rambutmu lebih bervolume. - Kuncir kuda
Model rambut kuncir kuda akan membuat penampilan seseorang tampak lebih segar. Cara membuat kuncir kuda bagi difabel dengan keterbatasan gerak fisik dapat dilakukan dengan cara menunduk sambil membawa seluruh rambut ke depan wajah, kemudian ikat bagian tengah rambut. Setelah itu, kembalikan posisi rambut yang telah terikat dengan mengempaskannya ke belakang. - Pakai sampo kering
Jenis sampo ini tidak membutuhkan air. Gunakan sampo ini malam hari sebelum tidur. Biarakan sampo menyerap minyak dari rambut semalaman. Jenis sampo ini berguna bagi seseorang yang tidak dapat beranjak dari tempat tidur.