Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU), Viryan Azis, mengatakan bahwa Ketua KPU Arief Budiman yang positif Covid-19 termasuk orang tanpa gejala.
“Pak Arief OTG, keadaannya sehat. Tidak ada keluhan,” kata Viryan dalam diskusi Perspektif Indonesia, Sabtu, 19 September 2020.
Viryan mengatakan meski Arief Budiman OTG, semua pihak diminta harus waspada. Saat ini, kata dia, KPU menerapkan kebijakan bekerja dari rumah. Para komisioner juga bekerja dan berkomunikasi melalui video call.
Ketua KPU Arief Budiman mengumumkan dirinya positif Covid-19 pada Jumat, 18 September 2020. Arief menyampaikan bahwa hal itu diketahui setelah melakukan tes swab sebagai syarat menghadiri rapat di Istana Bogor.
Arief memilih menjalani karantina mandiri karena tidak terdapat gejala seperti batuk, demam, pilek atau sesak nafas.
FRISKI RIANA
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini