Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Difabel

Layanan Taksi Blue Bird untuk Difabel Meraih MURI

Layanan taksi untuk difabel dari Blue Bird dilengkapi fitur power slide-up seat yang memudahkan aksesibilitas penumpang.

27 Agustus 2020 | 14.29 WIB

Blue Bird Lifecare Vehicle Taxi. Foto: Blue Bird
Perbesar
Blue Bird Lifecare Vehicle Taxi. Foto: Blue Bird

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Layanan taksi Blue Bird untuk difabel meraih penghargaan dari Museum Rekor Dunia Indonesia atau MURI. Pendiri MURI, Jaya Suprana mengatakan penghargaan tersebut merupakan apresiasi terhadap Blue Bird yang berupaya menghadirkan layanan khusus untuk memenuhi kebutuhan transportasi bagi difabel, lansia, dan wanita hamil.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Presiden Direktur, PT Blue Bird Tbk, Noni Purnomo mengatakan layanan khusus untuk transportasi pelanggan difabel, lansia, dan wanita hamil itu bernama Lifecare Vehicle Taxi. Fasilitas tersebut sudah ada sejak enam tahun yang lalu yang bermula dari kepedulian perusahaan untuk menghadirkan transportasi kepada semua kalangan, termasuk penyandang disabilitas.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Blue Bird Lifecare Vehicle Taxi. Foto: Blue Bird

"Blue Bird berkomitmen menghadirkan terobosan dan inovasi di industri transportasi Indonesia," kata Noni Purnomo dalam keterangan tertulis, Kamis 27 Agustus 2020. "Penghargaan ini menjadi pendorong bagi kami untuk terus menghadirkan inovasi yang diiringi dengan pelayanan sepenuh hati kepada masyarakat."

Blue Bird Lifecare Vehicle Taxi merupakan armada multi purpose vehicle atau MPV dengan tujuh tempat duduk. Di kursi tengah terdapat tempat duduk yang dilengkapi penggerak kursi jok elektrik dengan fitur power slide-up seat.

Fitur power slide-up seat memudahkan aksesibilitas penumpang untuk naik maupun turun dari pintu samping. Dengan begitu, penumpang difabel, lansia, dan ibu hamil tinggal duduk dan kursi otomatis terangkat dari luar hingga masuk sempurna ke dalam mobil. 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus