Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

politik

Surya Paloh Minta Nama Koalisi Perubahan Tak Diubah

Surya Paloh menitipkan pesan sedapat mungkin anggota koalisi tetap mempertahankan nama Koalisi Perubahan.

12 September 2023 | 15.50 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Umum NasDem Surya Paloh berpesan kepada Wakil Ketua Umum NasDem Ahmad Ali agar nama Koalisi Perubahan tidak diubah. Hal ini disampaikan Ali dalam silaturahmi PKS-NasDem-PKB di Kantor DPP PKS, Jakarta, Selasa, 12 September 2023.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Saya ingin menyampaikan pesan Ketua Umum Partai NasDem. Kemarin sebelum ke sini, saya sudah laporkan ke ketua umum bahwa hari ini saya bersama PKB dan Mas Anies akan bersilaturahmi ke PKS dan beliau menyampaikan rasa sukacita beliau," ujar Ali.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Orang nomer satu di NasDem itu menitipkan pesan sedapat mungkin anggota koalisi tetap mempertahankan nama Koalisi Perubahan.

Adapun, Surya Paloh yang tak menghadiri pertemuan ketiga partai politik itu merasa senang kunjungan anggota koalisi ke DPP PKS, karena PKS tak menghadiri deklarasi pasangan bakal capres dan cawapres, Anies dan Cak Imin di Kota Surabaya pada Sabtu, 2 September 2023.

PKS, yang merupakan anggota Koalisi Perubahan, sejauh ini baru menyetujui pencalonan Anies, tetapi untuk Cak Imin mereka masih menunggu hasil musyawarah Majelis Syuro.

Oleh karena itu, PKS tidak mengirimkan perwakilannya, baik dalam acara deklarasi maupun saat rapat perdana konsolidasi di NasDem Tower, Rabu, 6 September lalu.

"Jadi, tidak ada lagi embel-embelnya hanya Koalisi Perubahan. Ini masukan dari Ketua Umum Partai NasDem," kata Ali.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus