Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Politik

Timnas Anies Pamer JIS 100 Persen Dibangun Tenaga Kerja Lokal

Pasangan Anies dan Muhaimin akan membangun 11 stadion mirip JIS di kota-kota lainnya.

18 November 2023 | 23.24 WIB

Calon presiden dan wakil presiden dari Koalisi Perubahan Anies Baswedan (ketiga kiri) dan Muhaimin Iskandar (ketiga kanan) berfoto bersama Kapten Tim Nasional Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN) Muhammad Syaugi Alaydrus (kedua kiri), Wakil Kapten Sudirman Said (kedua kanan), Bendahara Gede Widiade (kanan), Sekjen Novita Dewi (kiri) saat deklarasi susunan tim kampanye di Jalan Diponegoro Nomor 10, Jakarta, Selasa 14 November 2023. Koalisi Perubahan mengumumkan susunan tim kampanye yang akan membantu pemenangan pasangan calon presiden Anies Baswedan dan calon wakil presiden Muhaimin Iskandar pada Pilpres 2024. ANTARA FOTO/Galih Pradipta
Perbesar
Calon presiden dan wakil presiden dari Koalisi Perubahan Anies Baswedan (ketiga kiri) dan Muhaimin Iskandar (ketiga kanan) berfoto bersama Kapten Tim Nasional Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN) Muhammad Syaugi Alaydrus (kedua kiri), Wakil Kapten Sudirman Said (kedua kanan), Bendahara Gede Widiade (kanan), Sekjen Novita Dewi (kiri) saat deklarasi susunan tim kampanye di Jalan Diponegoro Nomor 10, Jakarta, Selasa 14 November 2023. Koalisi Perubahan mengumumkan susunan tim kampanye yang akan membantu pemenangan pasangan calon presiden Anies Baswedan dan calon wakil presiden Muhaimin Iskandar pada Pilpres 2024. ANTARA FOTO/Galih Pradipta

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x100

TEMPO.CO, Jakarta - Tim Pemenangan Nasional atau Timnas Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar mengungkapkan bahwa stasion sepak bola Jakarta International Stadium (JIS) di Jakarta Utara dibangun oleh tenaga kerja lokal.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x100

Co-captain Timnas Anies-Muhaimin, Leontinus Alpha Edison, mengatakan pasangan calon presiden dan wakil presiden yang dia usung akan membangun 11 stadion mirip JIS di kota-kota lainnya. Hal ini sudah sering diungkapkan Anies Baswedan beberapa kali.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

"Kita tahu JIS itu amazing (luar biasa), pembangunannya terutama. Engineer-engineer seperti tenaga kerja yang membangun JIS itu 100 persen lokal," kata dia dalam Diskusi Safari 2024 x Talent Fest di Jakarta Selatan, Sabtu, 18 November 2023.

Di sisi lain, dia menyebut ada kekhawatiran publik terhadap tenaga kerja asing atau TKA yang masuk ke Indonesia. Menurut dia, ini terlihat di berita-berita yang beredar di media.

"Jadi memang perlu kita audit, apakah benar-benar hanya untuk menutupi skill gap (kesenjangan keterampilan)?" ucap Leon, sapaan akrabnya.

Selain itu, audit ini juga perlu untuk membuktikan rumor yang beredar bahwa TKA yang masuk adalah pekerja kasar. "Nah, kami akan audit sama-sama supaya ke depannya kita membesarkan yang kecil tanpa mengecilkan yang besar," tutur Leon.

Dilansir dari dokumen Visi, Misi & Program Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, pasangan ini menyatakan gagasannya soal tenaga kerja, salah satunya soal TKA.

"Penegakan peraturan ketenagakerjaan untuk menata peran tenaga kerja asing, termasuk dengan memberantas TKA ilegal," begitu bunyi salah satu poin di dalam dokumen tersebut.

Selain itu, Anies dan Muhaimin juga akan mendorong dunia usaha merekrut dan menstimulasi lebih banyak tenaga kerja lokal. Ini termasuk dengan pembatasan dan disinsentif penggunaan TKA yang berlebihan.

"Memastikan setiap proyek pemerintah melibatkan tenaga kerja lokal dengan pendekatan padat karya untuk program tertentu," bunyi dokumen visi misi itu.

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Amelia Rahima Sari

Amelia Rahima Sari

Alumnus Antropologi Universitas Airlangga ini mengawali karire jurnalistik di Tempo sejak 2021 lewat program magang plus selama setahun. Amel, begitu ia disapa, kembali ke Tempo pada 2023 sebagai reporter. Pernah meliput isu ekonomi bisnis, politik, dan kini tengah menjadi awak redaksi hukum kriminal. Ia menjadi juara 1 lomba menulis artikel antropologi Universitas Udayana pada 2020. Artikel yang menjuarai ajang tersebut lalu terbit di buku "Rekam Jejak Budaya Rempah di Nusantara".

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x100
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus