Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Politik

Wakapolri Syafruddin Benarkan Jadi Pengganti Asman Abnur

Wakapolri Komisaris Jenderal Syafruddin membenarkan dirinya akan menggantikan posisi Asman Abnur di Kabinet Kerja Jokowi sebagai Menpan RB.

15 Agustus 2018 | 00.02 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia Komisaris Jenderal Syafruddin membenarkan kabar dirinya akan menggantikan posisi Asman Abnur sebagai Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi atau Menpan RB di Kabinet Kerja Jokowi.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Ya, benar," ujar Syafruddin melalui pesan pendek, Selasa, 14 Agustus 2018. Sebelumnya, Asman Abnur menyatakan mundur dari kabinet. Asman tak ingin menjadi beban bagi Jokowi mengingat dirinya sebagai politikus PAN yang partainya berseberangan dengan koalisi Jokowi di Pilpres 2019.

Kabar Sjafruddin menjadi pengganti Asman Abnur dibenarkan juga oleh Ketua DPR Bambang Soesatyo.

"Ya benar. Saya baru mendapat kabar dari kantor besok (Rabu, 15/8) pagi jam 10.00 WIB ada undangan pelantikan menteri kabinet kerja sisa jabatan 2014-2019 oleh Presiden RI di Istana Negara," ucap dia melalui pesan singkat, hari ini.

Informasi soal penggantian Asman Abnur awalnya diungkapkan oleh Menteri Sekretaris Negara Pratikno.

Menurut Pratikno, rencana pencopotan ini tidak lepas dari sikap Partai Amanat Nasional (PAN), partai asal Asman yang tidak mendukung Jokowi di pemilihan presiden 2019. "Ya ini konsekuensi dinamika politik."

Pratikno menuturkan sikap PAN yang tidak mendukung Jokowi ini menjadi pembicaraan di internal koalisi pemerintah. Ia berujar ada keinginan untuk memberi kejelasan mengenai siapa saja yang berada di kubu pemerintah dan sebaliknya. "Bagaimana mengokohkan koalisi dan juga kejelasan siapa yang di sini, siapa yang di sana."

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus