Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Melatih Anak Berkonsentrasi dengan Yoga Bersama

Reporter

Editor

Mitra Tarigan

image-gnews
Ilustrasi yoga ibu dan anak. Shutterstock
Ilustrasi yoga ibu dan anak. Shutterstock
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Membiasakan anak berolahraga bisa dimulai dengan beryoga bersama. Selain merupakan latihan fisik yang ringan, yoga punya segudang manfaat. Salah satunya membantu anak lebih tenang dan melatih konsentrasi. Beryoga bersama juga bisa jadi pilihan kegiatan berkualitas bersama anak. Berikut beberapa gerakan yoga yang asik dilakukan dengan buah hati.

Baca: Perkuat Otot Panggul dengan 6 Gerakan Mudah Ini

Tree Pose
Gerakan ini untuk melatih keseimbangan tubuh dan menjaga anak tetap fokus. Mulai dengan berdiri bersebelahan dengan anak. Kedua tangan berada di sisi tubuh. Angkat kaki kanan dan letakkan telapak kaki kanan pada paha kiri bagian dalam. Angkat kedua tangan di depan dada dengan posisi telapak tangan saling menyentuh seperti bertapa atau angkat hingga di atas kepala. Tahan posisi ini hingga 5 tarikan napas. Ganti kaki dan ulangi dalam hitungan yang sama.

Easy Pose
Gerakannya hampir sama seperti memangku anak. Cukup duduk bersila di tempat yang nyaman dan padat. Setelah posisi duduk nyaman, ajak anak duduk bersila di pangkuan Anda. Tarik napas yang dalam hingga 5 kali. Manfaat gerakan itu untuk memperlancar sirkulasi darah dan melatih pikiran anak tetap tenang.

Downward Facing Dog
Meregangkan tubuh sekaligus dengan gerakan satu ini. Anda memulai terlebih dulu dan biarkan anak meniru setelahnya. Awali dari pose merangkak. Kedua tangan terbuka selebar bahu dan kedua lutut terbuka selebar pinggul. Angkat tubuh sampai membentuk huruf V terbalik dengan telapak kaki dan tangan menyentuh lantai. Setelahnya, anak baru mulai berpose merangkak di bawah Anda namun membelakangi Anda. Posisi belakang tubuh anak menghadap wajah Anda. Biarkan anak meniru gerakan yang sama hingga Anda dan anak saling bertatapan. Tahan posisi ini selama 5 tarikan napas.

Baca: Yoga Sembuhkan Lupus dan Kanker? Ini Kisah Nouf Marwaai

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sunbathing Rock
Anak yang masih dalam tahap tumbuh kembang tepat berlatih gerakan ini. Sunbathing rock akan membuat otot relaks dan menunjang postur anak. Anda bisa mulai gerakan dengan bersimpuh. Dorong tubuh ke depan hingga posisi dada berada di atas lutut. Posisi dahi menyentuh lantai dan rentangkan kedua tangan di atas kepala. Kedua telapak tangan menyentuh lantai. Kemudian, biarkan anak berbaring dengan punggungnya di atas punggung Anda. Jika kaki anak tidak menapak lantai, jaga posisinya agar tidak terjatuh dengan memegang kedua tangannya yang direntangkan ke atas. Jika menapak lantai, biarkan kedua tangan anak menggantung di sisi tubuhnya. Tahan posisi ini sampai 5 tarikan napas.

Sitting Seesaw
Seperti sedang bermain jungkat-jungkit, gerakan ini menyenangkan. Poin plusnya, sitting seesaw akan meregangkan punggung. Cara melakukannya, duduk berhadapan dengan kedua kaki lurus ke depan. Posisi kaki anak berada di dalam kaki Anda. Atau Anda bisa duduk dengan kedua telapak kaki Anda bersentuhan dengan telapak anak. Genggam kedua tangan anak. Kemudian dorong tubuh bagian atas Anda ke belakang, sementara tubuh anak condong ke depan. Sebaliknya, saling berganti posisi seperti sedang bermain jungkat-jungkit hingga 5 tarikan napas.

Baca: Gerakan Yoga Efektif Bakar Kalori, yang Diet Patut Mencoba

Side Twist
Bukan cuma melenturkan tubuh, gerakan yoga side twist juga bisa meningkatkan energi dalam tubuh. Awali dengan duduk bersila dan saling berhadapan. Secara perlahan, miringkan pinggul ke arah berlawanan dengan anak. Tempatkan satu tangan berada di belakang tubuh dan bergandengan dengan tangan anak yang berada di samping tubuhnya. Sedangkan, tangan anak yang berada di belakang tubuhnya bergandengan dengan tangan Anda yang satunya. Tahan posisi ini selama 5 tarikan napas. Ganti arah pinggul dan ulangi gerakan yang sama.

TABLOID BINTANG

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Apa Manfaat Minuman Isotonik Ketika Berolahraga?

22 jam lalu

Jangan Asal Teguk Minuman Isotonik
Apa Manfaat Minuman Isotonik Ketika Berolahraga?

Minuman isotonik merupakan minuman yang memiliki komposisi yang menyerupai cairan tubuh manusia sehingga memperoleh tekanan osmosis yang seimbang.


Mengenal Jenis-jenis Olahraga Kardio

1 hari lalu

Ilustrasi jump squat. Foto: Freepik.com/diana.grytsku
Mengenal Jenis-jenis Olahraga Kardio

Konsep kardio berasal dari istilah "kardiovaskular" yang merujuk pada sistem jantung dan pembuluh darah dalam tubuh.


6 Olahraga ini Dapat Memulihkan Kebugaran Anda

1 hari lalu

Wanita menggunakan Skipping atau lompat tali. shutterstock.com
6 Olahraga ini Dapat Memulihkan Kebugaran Anda

Banyak orang yang rela mengikuti diet ketat, melakukan olahraga intens, bahkan menahan diri dari makanan favorit mereka demi meraih kebugaran tubuh.


Hari Kartini, Sosiolog Ungkap Masalah yang Masih Dialami Perempuan

2 hari lalu

Ilustrasi keluarga memasak bersama. Freepik.com
Hari Kartini, Sosiolog Ungkap Masalah yang Masih Dialami Perempuan

Hari Kartini merupakan momentum refleksi masih banyak persoalan terkait perempuan dan anak. Ini harapan sosiolog.


Pakta Konsumen Nasional Minta Pemerintah Penuhi Hak Konsumen Tembakau

2 hari lalu

Petugas Bea dan Cukai tengah melakukan pengecekan pita cukai rokok di Kantor Bea dan Cukai, Jakarta, Selasa 19 Desember 2023. Direktorat Jenderal Bea dan Cukai (DJBC) Kementerian Keuangan (Kemenkeu) menyiapkan 17 juta pita cukai baru untuk memenuhi kebutuhan pada awal tahun 2024. Hal ini juga sejalan dengan penyesuaian tarif cukai hasil tembakau (CHT) pada tahun depan. Tempo/Tony Hartawan
Pakta Konsumen Nasional Minta Pemerintah Penuhi Hak Konsumen Tembakau

Pakta Konsumen Nasional meminta pemerintah untuk memenuhi hak konsumen tembakau di Indonesia.


Kenali Penyebab dan Kiat Menangani Anak yang Gemar Berbohong

4 hari lalu

Kebiasaan Anak Berbohong
Kenali Penyebab dan Kiat Menangani Anak yang Gemar Berbohong

Berikut langkah-langkah yang bisa dilakukan ketika mendapati anak berbohong.


Definisi Kesehatan Mental Menurut Psikolog, Perlu Dimiliki Setiap Orang

6 hari lalu

Ilustrasi wanita bahagia. Unsplash.com
Definisi Kesehatan Mental Menurut Psikolog, Perlu Dimiliki Setiap Orang

Kesehatan mental lebih dari sekadar gangguan atau kecacatan mental yang diderita seseorang. Psikolog beri penjelasan.


7 Tanda-tanda Kucing Mengalami Dehidrasi

7 hari lalu

Ilustrasi kucing (Pixabay)
7 Tanda-tanda Kucing Mengalami Dehidrasi

Dehidrasi terjadi ketika kucing kehilangan lebih banyak cairan dari yang mereka konsumsi.


7 Tips Ajak Anak Pola Makan Sehat

9 hari lalu

Ilustrasi makanan sehat. (Canva)
7 Tips Ajak Anak Pola Makan Sehat

Kebiasaan makan yang buruk dapat berdampak negatif pada kesehatan anak. Simak 5 tips anak ajak pola makan sehat


Israel Klaim Bunuh Anak dan Cucu Ismail Haniyeh Tanpa Konsultasi dengan Netanyahu

10 hari lalu

Perdana Menteri Isael, Benjamin Netanyahu dan Pemimpin group Hamas, Ismail Haniyeh. REUTERS/Ronen Zvulun dan Majid Asgaripour/WANA (West Asia News Agency) via REUTERS
Israel Klaim Bunuh Anak dan Cucu Ismail Haniyeh Tanpa Konsultasi dengan Netanyahu

Pasukan Israel membunuh tiga putra pemimpin Hamas Ismail Haniyeh dalam serangan udara di Gaza tanpa berkonsultasi dengan PM Benyamin Netanyahu