Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Keluarga Cendana Mantu, Pengantin Wanita Nangis Kejer Saat Akad

Reporter

Editor

Rini Kustiani

image-gnews
Cicit Presiden RI Kedua, Soeharto, Haryo Putra Wibowo menikah dengan Della Putri Anjani Atkins di Jakarta, Sabtu 19 Oktober 2019. Foto: Istimewa
Cicit Presiden RI Kedua, Soeharto, Haryo Putra Wibowo menikah dengan Della Putri Anjani Atkins di Jakarta, Sabtu 19 Oktober 2019. Foto: Istimewa
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Keluarga Cendana punya anggota keluarga baru. Namanya Della Putri Anjani Atkins. Perempuan blasteran Jawa - Amerika ini dipersunting oleh Haryo Putra Wibowo, cicit Presiden RI kedua Soeharto.

Haryo Putra Wibowo atau biasa disapa Putra adalah anak kedua dari Ari Sigit, putra dari Sigit Hardjojudanto dan Maya Firanti Noor. Akad nikah dan resepsi pernikahan Haryo Putra Wibowo dengan Della Putri Anjani Atkins berlangsung di Hotel Crown Plaza, Jakarta, pada Sabtu 19 Oktober 2019.

Seusai resepsi, Putra dan Della menceritakan sekelumit kisah cinta mereka. Putra mengatakan Della adalah cinta pertama dan terakhirnya. "Saya sudah mengenalnya sejak berusia 13 tahun," kata Putra pada Sabtu malam, 19 Oktober 2019. Saat itu, mereka sama-sama bersekolah di SD PSKD Mandiri.

Setelah lulus sekolah dasar, Della harus mengikuti orang tuanya ke Amerika. Sementara Putra tetap di Indonesia kemudian kuliah di Australia. Putra dan Della menjalani hubungan jarak jauh alias LDR selama 7 tahun. "Saya mengenalnya sejak 2012 dan sekarang menikah," ucap Putra seraya meminta doa agar pernikahannya langgeng dan dikaruniai keturunan.

Foto keluarga Cendana saat resepsi pernikahan anak Ari Sigit, Haryo Putra Wibowo dengan Della Putri Anjani Atkins di Jakarta, Sabtu 19 Oktober 2019. Foto: Istimewa

Della mengatakan bahagia karena hubungan kasihnya dengan Putra juga menjadi yang pertama dan terakhir. Saking terharu bercampur senang, dia sampai menangis saat akad nikah berlangsung. "Saya bahagia karena hubungan ini sudah terjalin dari kecil," kata Della yang mengenakan busana pengantin adat Jawa. "Makanya pas akad nikah tadi saya menangis, kejer."

Pernikahan cicit Soeharto ini dihadiri keluarga besar dan sejumlah tokoh politik. Ada mantan Wakil Presiden, Tri Sutrisno; Ketua Partai Gerindra, Prabowo Subianto; serta sederet karangan bunga dari pejabat pemerintah.

Karangan bunga ucapan selamat dari sejumlah pejabat negara untuk cicit Presiden RI kedua, Soeharto, Haryo Putra Wibowo dengan Della Putri Anjani Atkins di Jakarta, Sabtu 19 Oktober 2019. TEMPO | Rini K

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Saat ini Putra menjadi pimpinan di Hatra Group, perusahaan yang bergerak di bidang perhotelan, properti, perkebunan, peternakan, minyak dan gas, pertambangan, senjata, hiburan, penerbangan, sampai bisnis digital. Setelah lulus dari APM University, College of Business and Communication, Brisbane, Australia, dia mengawali karier sebagai manager di Humpuss pada 2013.

Humpuss merupakan salah satu dari perusahan milik keluarga Cendana. Disebut keluarga Cendana karena Soeharto tinggal di Jalan Cendana Nomor 8, Menteng, Jakarta Pusat. Soeharto menjadi presiden selama 32 tahun dan mundur dari jabatannya pada 21 Mei 1998.

Terjadi krisis ekonomi dan kerusuhan di sejumlah kota besar pada akhir periode kepemimpinan Soeharto. Mahasiswa menduduki gedung MPR/DPR dan menuntut reformasi. Salah satu poinnya adalah menelisik harta kekayaan Soeharto beserta keluarga dan kroninya.

Cicit Presiden RI Kedua, Soeharto, Haryo Putra Wibowo menikah dengan Della Putri Anjani Atkins di Jakarta, Sabtu 19 Oktober 2019. Foto: Istimewa

Hingga pada 2 Desember 1998, Presiden BJ Habibie mengeluarkan Instruksi Presiden Nomor 30 Tahun 1998 tentang Pemberantasan Korupsi, Kolusi, dan Nepotisme. Dalam instruksi tersebut, Presiden BJ Habibie memerintahkan jaksa agung segera mengambil tindakan hukum memeriksa mantan Presiden Soeharto yang diduga telah melakukan praktek korupsi, kolusi, dan nepotisme dengan tetap berpegang pada prinsip praduga tak bersalah dan menghormati hak asasi manusia.

Tim Kejaksaan Agung kemudian menemukan indikasi penyimpangan penggunaan dana yayasan-yayasan yang dikelola Soeharto. Dari dana tujuh yayasan yang ditelisik, baru satu yayasan, yakni Yayasan Supersemar yang proses hukumnya berjalan melalui jalur perdata.

Saat ditanya perihal keluarga Cendana yang terus menjadi sorotan publik dan status 'pangeran Cendana' yang disematkan kepadanya, Haryo Putra Wibowo berkomentar singkat. "Pangeran apa? semua sama," katanya.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Ramai Open House Jokowi di Istana Negara, Ini Sejarah Open House di Kalangan Pejabat Negara

9 hari lalu

Suasana antrean warga di depan Istana Negara, Jakarta, Rabu, 10 April 2024. Antrean warga untuk menghadiri acara open house Idul Fitri sempat ricuh lantaran sejumlah warga memaksa masuk ke dalam Istana Negara. TEMPO/Yohanes Maharso
Ramai Open House Jokowi di Istana Negara, Ini Sejarah Open House di Kalangan Pejabat Negara

Tradisi open house di kalangan pejabat Indonesia makin menguat sejak Orde Baru era kepemimpinan Soeharto.


Pasang Surut Hubungan Indonesia-Cina dalam Rentang 74 Tahun

18 hari lalu

Bendera Cina dan Indonesia. Shutterstock
Pasang Surut Hubungan Indonesia-Cina dalam Rentang 74 Tahun

Prabowo Subianto, memilih Cina sebagai negara pertama yang dikunjunginya, menandai pentingnya hubungan Indonesia-Cina.


Ledakan Gudang Peluru Cibubur Ingatkan Peristiwa Ledakan Gudang Amunisi KKO Cilandak 40 Tahun Lalu

19 hari lalu

Tangkapan layar detik-detik terjadi ledakan dahsyat pada insiden kebakaran yang melanda Gudang Amunisi Artileri Medan (Armed) TNI di Kampung Parung Linang, Desa Ciangsana, Kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Sabtu (30/3/2024) petang. FOTO/video Istimewa
Ledakan Gudang Peluru Cibubur Ingatkan Peristiwa Ledakan Gudang Amunisi KKO Cilandak 40 Tahun Lalu

Ledakan gudang peluru cibubur mengingatkan peristiwa 40 tahun lalu ledakan gudang peluru Korps Marinir Angkatan Laut, Cilandak KKO, Jakarta Selatan.


Rangkaian Momen Sebelum Soeharto Naik Menjadi Presiden Gantikan Sukarno 56 Tahun Lalu

23 hari lalu

Letjen Soeharto (kiri), Soekarno, Sultang Hamengku Buwono IX, dan Adam Malik pada rapat Kabinet Ampera1, 25 Juli 1966. Dok. Rusdi Husein
Rangkaian Momen Sebelum Soeharto Naik Menjadi Presiden Gantikan Sukarno 56 Tahun Lalu

Naiknya Soeharto sebagai presiden menggantikan Sukarno berawal dari kemelut politik yang rumit pasca peristiwa G30S


Hari Ini 56 Tahun Lalu, Pelantikan Soeharto sebagai Presiden Gantikan Sukarno, Sukmawati Sebut Kudeta Merangkak

24 hari lalu

Sukarno dan Soeharto
Hari Ini 56 Tahun Lalu, Pelantikan Soeharto sebagai Presiden Gantikan Sukarno, Sukmawati Sebut Kudeta Merangkak

Kudera merangkak disebut sebagai kudeta yang dilakukan Soeharto kepada Sukarno, apa itu?


Mantan Menteri Penerangan Era Soeharto, Alwi Dahlan Meninggal

30 hari lalu

Menteri penerangan/ menpen Alwi Dahlan [Moedijanto; 2000/05/15]
Mantan Menteri Penerangan Era Soeharto, Alwi Dahlan Meninggal

Mantan Menteri Penerangan Alwi Dahlan meninggal pada hari ini pukul 08.15 WIB. Jenazah rencananya akan dimakamkan di San Diego, Karawang.


Ingat THR Harusnya Ingat Soekiman Wirjosandjojo, Penggagas Tunjangan Hari Raya Pertama

32 hari lalu

Soekiman Wirjosandjojo, Perdana Menteri Indonesia ke-6. Wikipedia
Ingat THR Harusnya Ingat Soekiman Wirjosandjojo, Penggagas Tunjangan Hari Raya Pertama

Pencetus THR adalah Soekiman Wirjosandjojo, Perdana Menteri Indonesia dari Partai Masyumi. Siapa dia? Bagaimana kiprahnya?


Pintu Masuk Prajurit TNI - Polri Duduki Jabatan Sipil, Ingat Kembali Strategi Dwifungsi ABRI Orde Baru

33 hari lalu

Apel Gelar Pasukan Skala Besar Pengamanan Pemilu di Lapangan Benteng Medan, Kamis 11 April 2019. Tempo/Sahat Simatupang
Pintu Masuk Prajurit TNI - Polri Duduki Jabatan Sipil, Ingat Kembali Strategi Dwifungsi ABRI Orde Baru

Dwifungsi ABRI merupakan jabatan ganda prajurit TNI dan Polri sehingga mendapatkan jabatan sipil, hal itu muncul pada zaman Orde Baru. Muncul lagi?


58 Tahun Lalu Sidang MPRS Putuskan Soeharto Jadi Pejabat Presiden, Dimulainya Orde Baru

37 hari lalu

Sukarno dan Soeharto
58 Tahun Lalu Sidang MPRS Putuskan Soeharto Jadi Pejabat Presiden, Dimulainya Orde Baru

Pada 12 Maret 1966, MPRS menunjuk Soeharto sebagai Pejabat Presiden pada 12 Maret 1967. Ini menandai berakhirnya kekuasaan Sukarno, berganti Orde Baru


Apakah itu Yayasan Supersemar, Kasus Apa yang Membelitnya? Berikut Kronologinya

38 hari lalu

Kantor Yayasan Supersemar di Gedung Granadi lantai 4, Rasuna Said, Kuningan, Jakarta, Rabu, 8 April 2009. dok/ Yosep Arkian
Apakah itu Yayasan Supersemar, Kasus Apa yang Membelitnya? Berikut Kronologinya

Indonesia pernah diguncangkan dengan kasus penyelewangan dana yang dilakukan kroni Soeharto. Yayasan Supersemar kemudian jadi masalah.