Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

6 Fitur Untuk Menikmati Spotify Wrapped 2020 yang Dipersonalisasi

Reporter

Editor

Mitra Tarigan

image-gnews
Kilas Balik 2020 Spotify/Spotify
Kilas Balik 2020 Spotify/Spotify
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Hari ini Spotify meluncurkan Spotify Wrapped 2020 yang dipersonalisasi atau Kilas Balik 2020 bagi para pengguna di seluruh dunia. Seperti biasa, pengalaman Wrapped penuh dengan berbagai wawasan tentang artis, lagu, genre, dan podcast yang mendefinisikan apa yang pengguna dengarkan selama 2020 - dihasilkan dari data unik masing-masing pengguna.

Para pengguna yang memenuhi syarat bisa mulai mengakses fitur Kilas Balik 2020 secara eksklusif pada aplikasi Spotify smartphone mereka (iOS dan Android). Sebagai tambahan dari fitur-fitur Wrapped yang disukai pengguna, tahun ini kami juga mempersembahkan beberapa fitur baru yang membantu penggemar untuk mengetahui lebih dalam tentang kebiasaan mendengarkan mereka.

Berikut fitur-fitur baru tersebut, seperti dilansir dari keterangan pers yang diterima Tempo pada 3 Desember 2020 :

1. Kuis di dalam platform (in-app) yang memungkinkan pendengar menguji kemampuan menebak daftar teratas dari podcast, artis, dan bahkan lagu teratas selama dekade yang paling sering mereka dengarkan.

2. Pengguna dapat mengikuti Story of Your 2020 untuk mengetahui perjalanan mereka bersama Lagu Teratas mereka di sepanjang tahun ini - mulai dari mengetahui kapan pertama kali mendengarkan lagu tersebut, momen mendengarkan ke-100 kalinya, dan momen penting di antaranya.

3. Pengguna dapat melihat lebih dalam bagaimana mereka mendengarkan podcast, termasuk menit yang mereka habiskan dan podcast yang paling sering mereka dengarkan tahun ini.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

4. Pengguna Premium berkesempatan mendapat lencana (badges) baru yang akan menobatkan mereka dengan berbagai julukan berdasarkan berbagai cara mendengarkan. Contohnya, jika playlist pengguna berhasil mengumpulkan pengikut dengan jumlah yang signifikan, ia dinobatkan sebagai Tastemaker. Jika pengguna telah mendengarkan sebuah lagu sebelum lagu tersebut mencapai 50.000 streams ia mendapat lencana Pioneer. Dan berdasarkan jumlah lagu yang ia tambahkan ke playlist, pengguna tersebut bisa menjadi seorang Collector.

5. Playlist baru yang dipersonalisasi untuk membantu pengguna memaksimalkan apa yang telah mereka dengarkan tahun ini. Playlist ini terdiri dari Your Top Songs, berisi lagu-lagu yang paling pengguna sukai dalam satu tempat, serta Missed Hits, Wrapped discovery playlist yang merekomendasikan rilis populer 2020 serupa yang terlewat tetapi mungkin disukai.

6. Terakhir, untuk pertama kalinya, Spotify membuka dunia Wrapped untuk semua orang - pengguna Spotify maupun bukan. Dengan akses ke tren mendengarkan global Spotify, non-pengguna dapat mengetahui bagaimana tren streaming di sepanjang tahun ini. Coba pengalaman baru ini di Spotify.com/Wrapped yang bisa diakses melalui situs web ataupun mobile.

Pengalaman Wrapped untuk para kreator, baik musisi maupun podcaster, juga tersedia. Dengan memiliki akses individual ke microsite Wrapped, para kreator bisa menyelami lebih dalam tentang apa yang disukai para penggemarnya tahun ini.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Siap-siap Jadi DJ Dadakan, Spotify Kembangkan Fitur Remix Lagu

1 hari lalu

Spotify. REUTERS/Dado Ruvic
Siap-siap Jadi DJ Dadakan, Spotify Kembangkan Fitur Remix Lagu

Rancangan fitur remix lagu Spotify bocor di internet. Dengan layanan baru ini, para pengguna bisa berkreasi dengan musik bak DJ.


Spotify Memiliki AI Playlist, Mengenali Fitur Ini

2 hari lalu

Spotify. REUTERS/Dado Ruvic
Spotify Memiliki AI Playlist, Mengenali Fitur Ini

Spotify memiliki fitur AI Playlist yang memungkinkan pengguna untuk membuat daftar putar lagu menggunakan perintah tertulis kepada kecerdasan buatan


Hindia Catat Rekor Baru Berkat Album Menari dengan Bayangan

5 hari lalu

Hindia atau Baskara Putra. Dok. Istimewa
Hindia Catat Rekor Baru Berkat Album Menari dengan Bayangan

Menari dengan Bayangan milik Baskara Putra atau Hindia menjadi album solois pria Indonesia pertama yang tembus 1 miliar streams di Spotify.


Playlist AI ala Spotify, Bisa Menyuguhkan Lagu Sedih Hingga Musik Pengiring Pertarungan

7 hari lalu

Spotify. cbc.ca
Playlist AI ala Spotify, Bisa Menyuguhkan Lagu Sedih Hingga Musik Pengiring Pertarungan

Spotify mengembangkan fitur pembuatan playlist lagu berbasis kecerdasan buatan. Pengguna bisa memakai keyword unik untuk mencari musik favorit.


Spotify Luncurkan Fitur Berbasis AI, Buat Playlist Pakai Deskripsi Teks

8 hari lalu

Logo Apple dan Spotify
Spotify Luncurkan Fitur Berbasis AI, Buat Playlist Pakai Deskripsi Teks

Spotify hadirkan terobosan baru! Buat playlist hanya dengan ketik suasana hati, AI akan susun pilihan lagu yang pas untuk Anda.


Profil Jared Leto, Musisi Rock yang akan Absen di Met Gala 2024

14 hari lalu

Jared Leto berpose dalam acara gala penggalangan dana tahunan yang diadakan untuk kepentingan Metropolitan Museum of Art's Costume Institute dengan tema tahun ini
Profil Jared Leto, Musisi Rock yang akan Absen di Met Gala 2024

Musisi rock 30 Seconds to Mars, Jared Leto akan melewatkan perayaan Met Gala 2024, karena band dia memulai tur Eropa


Babymonster Meluncurkan Album Mini, Lagu Sheesh Disoroti hingga Persiapan Tur

14 hari lalu

BABYMONSTER. Foto: Instagram/@babymonster_ygofficial
Babymonster Meluncurkan Album Mini, Lagu Sheesh Disoroti hingga Persiapan Tur

Pada 1 April 2024, grup baru YG Entertainment, Babymonster meluncurkan album mini pertama BABYMONS7ER


Mengenali Spotify RADAR Indonesia

15 hari lalu

Radar Indonesia Spotify. Foto : Spotify
Mengenali Spotify RADAR Indonesia

Spotify mengumumkan 12 musisi yang bergabung dalam program RADAR Indonesia 2024


Bisma Karisma Gambarkan Hubungan Manusia dengan Tuhan di Lagu Aamiin

15 hari lalu

Bisma Karisma. Foto: Istimewa
Bisma Karisma Gambarkan Hubungan Manusia dengan Tuhan di Lagu Aamiin

Lagu "Aamiin" dipengaruhi oleh perjalanan spiritual yang Bisma Karisma lalui selama ini.


ILLIT Jadi Girl Group K-Pop Pertama yang Masuk Chart Spotify Global di Hari Debut

20 hari lalu

Girl group K-pop ILLIT. Foto: Instagram/@illit_official
ILLIT Jadi Girl Group K-Pop Pertama yang Masuk Chart Spotify Global di Hari Debut

Girl group baru, ILLIT berhasil melampaui rekor LE SSERAFIM di Spotify Global tepat saat hari debut mereka.