Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Jawara Cimande bergulat Adu Jaten di Bogor

image-gnews
Iklan
TEMPO Interaktif, Bogor - Alunan Gendang Penca terdengar lantang, mengiringi kedatangan 16 pasang Jawara Cimande di Alun-alun Tanjung Salikur yang berada tepat di kawasan Kampung Budaya, Kampung Pasir Eurih Desa Taman Sari Kec. Taman Sari, Kabupaten Bogor, Minggu pagi, 22 Mei 2011.

Kehadiran para jawara yang berasal dari 20 desa di Kota dan Kabupaten Bogor itu untuk terlibat adu kuat dan kecepatan saat bergelut dalam Adu Jaten, bagian dalam prosesi Parebut Seeng. Perebutan itu merupakan simbol kesiapan calon pengantin pria pada saat melakukan pinangan calon istri.

Setiba di Alun-alun Tanjung Salikur, para jawara yang mulai berdatangan sejak pukul 07.00 WIB langsung melakukan registrasi dan berkumpul di Saung Halu.

Di awal prosesi Parebut Seeng, aleutan rombongan pria bergerak mendatangi tempat aleutan wanita yang sudah menunggu di ujung alun-alun Tanjung Salikur sebelah selatan. 

Setelah beradu pantun, aleutan pengantin pria membawa seserahan yang terdiri dari berbagai jenis hasil panen yang diusung dalam dongdang serta seekor kambing untuk diserahkan kepada orangtua calon mempelai wanita.

Tidak lama berselang, setelah menyerahkan seserahan, sekelompok jawara cilik bergerak menuju bagian tengah alun-alun. Dengan cekatan jawara cilik yang datang berpasangan mulai bertarung untuk merebut seeng, alat untuk menanak nasi, yang diikat di punggung jawara cilik lainnya.

Setelah jawara cilik menepi ke pinggir alun-alun, sepasang jawara dewasa di bawah alunan kendang pencak mulai bergulat adu jurus, berusaha merebut dan mempertahankan seeng.

Dalam pergulan itu mereka saling pukul dan tendang untuk melumpuhkan lawan supaya bisa merebut seeng dari jawara yang membawanya. "Mereka diberi waktu lima menit untuk bertarung memperebutkan dan bertahan seeng," ujar salah seorang juri, Royani.

Dalam perebutan itu para petarung akan dinilai empat hal, yaitu wiraga (gerakan silat), wirasa (penghayatan), wirahma (gerakan sesuai irama gendang pencak), wira cipta (kreasi merebut seeng).

Ketua Adat Kampung Budaya, Maki Sumawijaya, menuturkan, prosesi Parebut Seeng merupakan budaya khas Cimande. Kegiatan tersebut biasa digelar dalam proses perkawinan adat Sunda. "Kami coba angkat lagi supaya tradisi Parebut Seeng digunakan lagi dalam tradisi besana (pinangan) di Bogor," kata Maki.

Besanan, kata Maki, diambil dari akronim antaran yang dibawa calon mempelai pria yang membawa beas (beras) dan embe (kambing) pada saat besanan.

Pada prosesi Adu Jaten, pemenang akan mendapat hadiah uang senilai Rp 2,5 juta untuk juara pertama, Rp 2 juta untuk juara kedua dan Rp 1 juta untuk juara ketiga.

Selain melstarikan tradisi, kegiatan dilakukan untuk mencari bibit baru jawara silat Cimande. "Ada tempat untuk mengekpresikan kebisaan mereka," papar Maki.

DIKI SUDRAJAT

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


David Beckham Pernah Touring dengan Motor Chopper ala Jokowi

20 Januari 2018

Bintang sepakbola David Beckham tertangkap kamera berjalan-jalan di kota Los Angeles menggunakan sebuah sepeda motor antik berjenis chopper. entertainmentwise.com
David Beckham Pernah Touring dengan Motor Chopper ala Jokowi

Beckham berjalan-jalan menggunakan Harley-Davidson klasik bergaya motor chopper seperti kepunyaan Jokowi.


Setelah Teror Truk, Pelancong yang Masuk Amerika Makin Ribet

1 November 2017

Para turis berjalan-jalan di distrik Tumon di pulau Guam, Wilayah Pasifik A.S., 10 Agustus 2017. Kim Jong Un dalam pernyataannya menyebut akan mengirimkan empat rudal balistik ke Guam. REUTERS/Erik De Castro
Setelah Teror Truk, Pelancong yang Masuk Amerika Makin Ribet

Presiden Donald Trump mengatakan dia telah memerintahkan agar pemeriksaan terhadap pelancong asing yang masuk Amerika Serikat kian diperketat.


Baru Jadian, Pasangan Ini Korban Kecelakaan Roller Coaster  

5 Juni 2015

Proses evakuasi korban terjebak di roller coaster Alton Towers. BBC.co.uk
Baru Jadian, Pasangan Ini Korban Kecelakaan Roller Coaster  

Dua remaja yang mengalami cedera paling parah akibat insiden roller coaster Alton Towers.


Jumpa Saudara Asal Indonesia di Arequipa, Peru

7 Desember 2014

Plaza de Armas Kota Arequipa, Peru, Amerika Latin. (TEMPO/Shinta Maharani)
Jumpa Saudara Asal Indonesia di Arequipa, Peru

Kecantikan kota ini bertambah oleh hadirnya Basilica Catedral de Arequipa.


Cuit Rem dan Perang Klakson di Lima, Peru

6 Desember 2014

Kota Lima, Peru, Amerika Latin merupakan satu di antara World Heritage Site oleh UNESCO. (TEMPO/Shinta Maharani)
Cuit Rem dan Perang Klakson di Lima, Peru

Ada cerita tentang seorang pejabat Kedutaan Besar Indonesia di Lima yang nyaris ditubruk mobil.


Bocah 9 Tahun Berhasil Daki Gunung Aconcagua

28 Desember 2013

Tyler Armstrong, bocah laki-laki berusia 9 tahun dari Amerika Serikat berhasil mendaki gunung Aconcagua, yang merupakan gunung tertinggi di benua Amerika. abcnews.go.com
Bocah 9 Tahun Berhasil Daki Gunung Aconcagua

Telah lebih dari 100 orang meninggal saat berusaha menaklukan Aconcagua.


Lima Tempat Indah Papua Nugini Layak Dikunjungi

16 Agustus 2013

Oro Fjord. Gadling.com
Lima Tempat Indah Papua Nugini Layak Dikunjungi

Lima tempat wisata indah di Papua Nugini yang layak dikunjungi.


Festival Seni Pertunjukan Internasional di Padang

16 Agustus 2013

Ketika Nan Jombang Dance Company tengah berlatih tari di Kota Padang, Sumatera Barat, 30 September 2009, gempa berkekuatan 7,6 SR mengguncang kota itu. Bencana itu  kemudian mendorong Ery Mefri dan para penarinya mengembangkan karya baru berjudul Tarian Malam. TEMPO/Dhemas Reviyanto
Festival Seni Pertunjukan Internasional di Padang

Sumatera Barat sebagai daerah destinasi membutuhkan seni pertunjukan berlevel internasional.


Festival Toraja Diundur

12 Agustus 2013

Pembukaan festival budaya Lovely December In Toraja 2010 di Makale, Kabupaten Tana Toraja, Sulsel. TEMPO/Hariandi Hafid
Festival Toraja Diundur

Festival Toraja akan digabungkan bersama kegiatan Lovely Desember.


Ribuan Orang Kunjungi Balekambang  

11 Agustus 2013

Sarana outbond Taman Balekambang, Solo. Tempo/Andry Prasetyo
Ribuan Orang Kunjungi Balekambang  

Libur Idhul Fitri dimanfaatkan sebagian masyarakat untuk mengunjungi tempat wisata, di antaranya Taman Balekambang, Solo.