Bandara Soekarno-Hatta Akan Bagikan Takjil Gratis

Es Mie. TEMPO/HARI TRI WASONO
Es Mie. TEMPO/HARI TRI WASONO

TEMPO.CO, Jakarta - Pengelola Bandara Soekarno-Hatta, PT Angkasa Pura II (Persero), menyiapkan 5.000 paket takjil gratis untuk penumpang bandara setiap harinya selama bulan Ramadan tahun ini. Ribuan paket takjil ini disebar di Terminal I, II, dan III bandara terbesar di Indonesia tersebut.

”Selama Ramadan, takjil ini diberikan gratis untuk penumpang bandara,” ujar juru bicara PT Angkasa Pura II, I Ketut Fery Utameyasa, kepada Tempo, Selasa, 17 Juli 2012.

Fery mengatakan jumlah paket takjil puasa di Bandara Soekarno-Hatta pada Ramadan tahun ini mengalami peningkatan cukup signifikan jika dibandingkan dengan Ramadan tahun lalu yang berjumlah 4.000 paket takjil. Peningkatan ini, kata dia, untuk mengimbangi jumlah penumpang pesawat yang terus meningkat tiap tahunnya.

”Kami berharap ini bisa memenuhi kebutuhan masyarakat pengguna bandara, khususnya umat muslim yang menjalankan ibadah puasa,” kata dia.

Sebanyak 5.000 paket takjil yang berisikan buah kurma, kue, roti, dan air mineral akan dibagikan di terminal kedatangan dan keberangkatan I, II, dan III Bandara Soekarno-Hatta, masing-masing 2.500 paket di Terminal I, 2.000 paket di Terminal II, dan 500 paket di Terminal III. ”Komposisinya disesuaikan dengan banyaknya jumlah penumpang di terminal,” kata Fery.

Pengelola Bandara Soekarno-Hatta, kata Ketut, telah melakukan berbagai hal agar program Ramadan ini bisa berjalan lancar dan tepat sasaran. Seperti membuat spanduk yang berisikan informasi bagi penumpang pesawat untuk berbuka puasa di tempat takjil disiapkan, lokasi takjil dipilih yang strategis dan mudah dilihat, tempat takjil diletakkan juga dibuat berbeda dan menarik agar mudah dikenali penumpang pesawat. ”Dan setiap tempat takjil akan ada petugas 1-2 orang untuk melayani pengguna jasa bandara,” kata dia.

Bandara Soekarno-Hatta adalah bandara terbesar dan terpadat di Indonesia. Jumlah penumpangnya terus mengalami peningkatan yang signifikan setiap tahunnya. Mengacu data penumpang dari PT Angkasa Pura II, pada 2010 jumlah penumpang mencapai 22 juta, pada 2011 gerakan penumpang 51,5 juta, dan pada 2012-2014 gerakan penumpang diperkirakan mencapai 62 juta orang.

JONIANSYAH

Terpopuler: