Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Balai Karantina: Arus Barang Sumatera-Jawa Naik 75%

image-gnews
Kapal kargo melakukan bongkar muat di pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta, 27 Agustus 2015. Tujuh langkah untuk mengurangi waktu bongkar muat, di antaranya dengan mempercepat proses pengeluaran barang impor di pelabuhan, perbaikan TIK, dan penyederhanaan perizinan dari 124 izin di 20 kementerian dan lembaga menjadi 20 izin. TEMPO/Tony Hartawan
Kapal kargo melakukan bongkar muat di pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta, 27 Agustus 2015. Tujuh langkah untuk mengurangi waktu bongkar muat, di antaranya dengan mempercepat proses pengeluaran barang impor di pelabuhan, perbaikan TIK, dan penyederhanaan perizinan dari 124 izin di 20 kementerian dan lembaga menjadi 20 izin. TEMPO/Tony Hartawan
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Arus barang yang diawasi oleh Balai Karantina Pertanian Wilayah Kerja Bakauheni Bandar Lampung baik dari Sumatera menuju ke Jawa dan sebaliknya, khususnya memasuki bulan Ramadhan diperkirakan meningkat hingga 75 persen dari hari normal.

"Lalu lintas barang yang diperiksa oleh Balai Karantina selama Ramadhan itu meningkat mencapai 75 persen, untuk keduanya hampir sama baik dari Sumatera maupun yang dari Jawa," kata Penanggung Jawab Wilayah Kerja Bakauheni Balai Karantina Pertanian 1 Bandar Lampung Badan Karantina Kementerian Pertanian, Azhar, di Bandar Lampung, Jumat (27 Mei 2016).

Azhar mengatakan, jumlah rata-rata barang yang diperiksa oleh Balai Karantina Pertanian seperti untuk komoditas telur ayam mencapai dua juta butir yang diseberangkan dari Pelabuhan Bakauheni Provinsi Lampung, pada kondisi normal.

Menurut Azhar, beberapa komoditas yang keluar dari wilayah Sumatera menuju Jawa antara lain adalah sapi, kambing, ayam dan telur. Sementara untuk jenis tanaman antara lain adalah berbagai macam bibit tanaman dan juga buah-buahan.

Beberapa temuan yang sering kali dihadapi oleh Balai Karantina Pertanian wilayah kerja Bakauheni dalam menghadapi Ramadhan adalah distribusi daging celeng yang tidak dilengkapi dokumen, atau bahkan, daging celeng tersebut dicampurkan dengan daging sapi.

"Selain itu ada juga temuan bakso ikan, bakso daging sapi yang setelah kita lakukan pengecekan mengandung babi. Produk itu dilengkapi dengan sertifikat Majelis Ulama Indonesia, yang setelah kita telusuri ternyata palsu. Ini merupakan tanggung jawab kita semua," kata Azhar.

Dalam menghadapi Ramadhan yang jatuh pada Juni 2016 ini, ujar Azhar, pihaknya terus melakukan proses pemeriksaan secara ketat seperti pada hari-hari biasa meskipun ada lonjakan jumlah arus barang dari Sumatera maupun Jawa.

"Kita selama Ramadhan tetap melakukan pengawasan dengan ketat, bahkan ada juga operasi gabungan dengan Polres setempat," kata Azhar.

Namun, lanjut Azhar, memang ada kendala seperti Balai Karantina Pertanian tidak memiliki kewenangan untuk melakukan pemberhentian kendaraan pengangkut komoditas, meskipun sudah mengantongi informasi akurat tentang adanya dugaan pelanggaran.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Di sini kita tidak boleh menghentikan kendaraan untuk diperiksa, oleh karena itu kita melakukan koordinasi dengan pihak kepolisian. Paling berat di karantina itu, misal kita sudah mengetahui barang (ilegal) itu sedang ada dimana, akan tetapi kita tidak punya kewenangan untuk menghentikan kendaraan. Sesungguhnya itu sangat perlu untuk karantina," ujar Azhar.

Sementara itu, Kepala Balai Karantina Pertanian Kelas I Bandar Lampung, Aris Zulhan, mengatakan bahwa jika pengawasan di Bakauheni membutuhkan tenaga tambahan saat ada peningkatan arus lalu lintas barang pada Ramadhan, pihaknya selalu turut serta dalam operasi tersebut.

"Kami yang di Bandar Lampung, juga mendorong tenaga yang ada untuk membantu (pengawasan dan pemeriksaan)," kata Aris.

Aris menambahkan, pihaknya akan terus melakukan pengawasan untuk legalitas barang yang akan dikirimkan ke Pulau Jawa dan yang masuk ke Sumatera. Balai Karantina Pertanian beroperasi penuh selama 24 jam dan tujuh hari dalam satu minggu.

Dalam menghadapi bulan Ramadhan menjelang Hari Raya Idul Fitri 1437 Hijriyah, seringkali ada peningkatan penyelundupan daging celeng yang dicampur dengan daging sapi untuk dikirimkan ke Pulau Jawa. Balai Karantina Pertanian pada tahun 2015, memusnahkan kurang lebih 32 ton dari temuan tersebut.

Maraknya praktek itu, ditengarai akibat mahalnya daging sapi yang tercatat mencapai Rp113.000 per kilogram, meski pemerintah menyatakan idealnya harga berada di kisaran Rp85.000 per kilogram.

ANTARA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kemenhub Prediksi 4 Juta Orang Bakal Naik Transportasi Udara saat Arus Mudik dan Balik Lebaran 2024

20 jam lalu

Suasana Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Selasa, 8 Maret 2022. Penghapusan persyaratan tes PCR dan antigen itu berlaku bagi penumpang yang telah menerima vaksin dosis kedua atau vaksin dosis ketiga (booster) COVID-19 yang berlaku per 8 Maret 2022. TEMPO/Hilman Fathurrahman W
Kemenhub Prediksi 4 Juta Orang Bakal Naik Transportasi Udara saat Arus Mudik dan Balik Lebaran 2024

Kemenhub memprediksi sebanyak 4 juta orang bakal naik transportasi udara dalam arus mudik dan balik Lebaran 2024.


Terkini: PLN dan Taspen Tawarkan Mudik Gratis Idul Fitri, Tiket Kereta Mudik Lebaran Sudah Terjual 45 Persen

12 hari lalu

Sejumlah pemudik menunggu bus dalam acara Mudik Bareng PLN di Jakarta Selatan, 8 Juni 2018. Menyambut Idul Fitri 1439 Hijriah, PLN menyediakan 100 bus gratis bagi 5.300 orang untuk mudik ke berbagai daerah di Pulau Jawa. Tempo/Fakhri Hermansyah
Terkini: PLN dan Taspen Tawarkan Mudik Gratis Idul Fitri, Tiket Kereta Mudik Lebaran Sudah Terjual 45 Persen

PT PLN (Persero) mengadakan program mudik gratis Lebaran 2024. Pendaftaran dibuka mulai hari ini hingga 18 Maret 2024 melalui aplikasi PLN Mobile.


Mudik Gratis Lebaran Bersama Taspen, Pendaftaran Dibuka hingga 21 Maret 2024

12 hari lalu

Ilustrasi Mudik Gratis. ANTARA FOTO/Wahyu Putro A
Mudik Gratis Lebaran Bersama Taspen, Pendaftaran Dibuka hingga 21 Maret 2024

Program "Mudik Asyik Bersama Taspen" akan memberikan bantuan moda transportasi bus dan terbuka untuk masyarakat umum.


Terkini: Sri Mulyani Sebut THR dan Gaji ke-13 ASN 2024 Dibayarkan 100 Persen, Gibran Buka Rumah Dinas Wali Kota Solo untuk Warga Akses Internet Gratis

13 hari lalu

Menteri Keuangan Sri Mulyani saat memberikan keterangan kepada media hasil Kinerja dan Realisasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2023 di Kantor Kementerian Keuangan, Jakarta, Selasa 2 Januari 2024. Sri Mulyani menyebutkan realisasi APBN 2023 defisit sebesar Rp347,6 triliun atau 1,65 persen dari produk domestik bruto (PDB), sementara penerimaan negara ditutup pada angka Rp2.774,3 triliun atau 105,2 persen dari target, yang terdiri dari perpajakan Rp2.155,4 triliun dan PNBP Rp605,9 triliun dan hibah Rp13 triliun. Tempo/Tony Hartawan
Terkini: Sri Mulyani Sebut THR dan Gaji ke-13 ASN 2024 Dibayarkan 100 Persen, Gibran Buka Rumah Dinas Wali Kota Solo untuk Warga Akses Internet Gratis

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyatakan THR dan gaji ke-13 untuk ASN akan dibayarkan 100 persen tahun ini.


Pemudik Bisa Tukar Uang Baru ketika Mudik, di Pelabuhan hingga Rest Area Tol

13 hari lalu

Warga menunjukkan tujuh pecahan uang kertas baru tahun emisi 2022 usai melakukan penukaran lewat mobil kas keliling Bank Indonesia di Balai Kota, Solo, Jawa Tengah, Jumat, 19 Agustus 2022. Bank Indonesia Solo mulai melayani penukaran uang kertas baru tahun emisi 2022 dengan dibatasi hanya dapat menukarkan satu paket senilai Rp200 ribu. ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha
Pemudik Bisa Tukar Uang Baru ketika Mudik, di Pelabuhan hingga Rest Area Tol

BI membuka layanan penukaran uang rupiah di sejumlah rest area dan hub transportasi. Dengan demikian, para pemudik dapat menukarkan uang baru dalam perjalanan mudik Idulfitri mendatang.


Menhub Temui Sri Mulyani, Bahas Rancangan Transportasi Umum di IKN hingga Bali

14 hari lalu

Pembangunan Jalan Tol IKN Nusantara Seksi 5A oleh Kementerian PUPR. ANTARA/HO - Kementerian PUPR
Menhub Temui Sri Mulyani, Bahas Rancangan Transportasi Umum di IKN hingga Bali

Menhub Budi Karya Sumadi dan Menteri Keuangan Sri Mulyani membahas soal rancangan moda transportasi di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara.


Terpopuler: Detik-detik Pilot dan Kopilot Batik Air Tertidur sampai Pesawat Nyasar, Pilot Smart Aviation Ditemukan Selamat tapi Mekanik Tewas

18 hari lalu

Maskapai penerbangan Batik Air mendatangkan satu unit armada baru jenis Airbus A320 Neo pada hari ini, Kamis, 6 Februari 2020 di Banndara Internasional Soekarno-Hatta. Armada hemat energi tersebut merupakan pesawat ke-56 milik Batik Air. TEMPO/Francisca Christy Rosana
Terpopuler: Detik-detik Pilot dan Kopilot Batik Air Tertidur sampai Pesawat Nyasar, Pilot Smart Aviation Ditemukan Selamat tapi Mekanik Tewas

KNKT merilis laporan pendahuluan terkait insiden pilot dan kopilot pesawat Airbus A320 Batik Air rute Kendari-Jakarta yang tertidur selama 28 menit.


Jakarta Punya LRT, MRT, hingga Kereta Cepat, Budi Karya: Contoh Kota dengan Transportasi Terdepan

21 hari lalu

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi ketika berpidato dalam acara  Jakarta Transport Forum di Jakarta Equestrian Park, Kamis, 7 Maret 2024. TEMPO/Riri Rahayu.
Jakarta Punya LRT, MRT, hingga Kereta Cepat, Budi Karya: Contoh Kota dengan Transportasi Terdepan

Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi menyatakan DKI Jakarta menjadi contoh bagi daerah lain ihwal pengembangan angkutan massal perkotaan.


Mudik Gratis, Kementerian BUMN Sediakan Transportasi bagi Penyandang Disabilitas

22 hari lalu

Warga mengikuti mudik gratis bertajuk Mudik Dinanti, Mudik Di Hati BUMN, di JICT II Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta, Senin 17 April 2023. Total peserta program mudik gratis Pelindo Group 2023 mencapai 3.650 orang dengan menggunakan 73 unit bus yang di selenggarakan di beberapa kota seperti Jakarta, Medan, Surabaya, Makassar, dan Bulukumba. Tempo/Tony Hartawan
Mudik Gratis, Kementerian BUMN Sediakan Transportasi bagi Penyandang Disabilitas

Kementerian BUMN kembali gelar program mudik gratis bertema "Mudik Asyik Bersama BUMN 2024" jelang perayaan Ramadan 2024


6 Cara Cek Tiket Mudik Gratis, Tetap Waspada Modus Penipuan

23 hari lalu

Warga tengah mengikuti mudik gratis Presisi Polri 2023 di Silang Monas, Jakarta, Selasa 18 April 2023. Sebanyak 434 bus yang mengangkut masyarakat untuk pulang ke kampung halamannya masing-masing dalam program 'Mudik Gratis Polri Presisi Tahun 2023'. Tempo/Tony Hartawan
6 Cara Cek Tiket Mudik Gratis, Tetap Waspada Modus Penipuan

Perburuan mendapatkan tiket mudik gratis telah dimulai. Berikut 6 cara mengetahui adanya mudik gratis, harus tetap waspada modus penipuan.