Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Risma Minta Penetapan Ahli Waris Bisa di Kantor Kelurahan  

image-gnews
Ekspresi Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini saat berbincang dengan Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, Yuddy Chrisnandi di ruang kerjanya, di Gedung KemenPAN-RB, Jakarta, 4 Agustus 2015. Dalam pertemuan tersebut, Risma membahas kurangnya tenaga dokter spesialis dan guru Pegawai Negeri Sipil di Surabaya. TEMPO/Dhemas Reviyanto
Ekspresi Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini saat berbincang dengan Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, Yuddy Chrisnandi di ruang kerjanya, di Gedung KemenPAN-RB, Jakarta, 4 Agustus 2015. Dalam pertemuan tersebut, Risma membahas kurangnya tenaga dokter spesialis dan guru Pegawai Negeri Sipil di Surabaya. TEMPO/Dhemas Reviyanto
Iklan

TEMPO.COSurabaya - Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini melobi Pengadilan Agama setempat agar sidang penetapan ahli waris terkait legalitas status tanah yang akan dibebaskan untuk pembangunan infrastruktur di Kota Pahlawan bisa digelar di kantor-kantor kelurahan.

“Selama ini tidak jarang status tanah harus menggantung karena menunggu penetapan ahli waris dari Pengadilan Agama," kata Risma saat menghadiri acara “Sertifikatkan Surabaya” di Balai RW 02 Kelurahan Made, Surabaya, Jawa Timur, Senin, 26 September 2016.

Dia sudah berkomunikasi dengan Pengadilan Agama agar sidang dilakukan kelurahan saja. Sebab, ruang sidang di Pengadilan Agama terbatas, sehingga harus menunggu lebih lama. “Kalau oke, saya segera buat surat resmi agar sidang bisa dilaksanakan di kelurahan,” ujarnya.

Terkait dengan pembiayaan persidangan, kata dia, Pemkot Surabaya berencana mengalokasikannya pada APBD 2017. Risma menyambut baik program bantuan sertifikat tanah bagi warga kurang mampu yang digelar Kantor Pertanahan Surabaya. Menurut dia, hal itu merupakan perwujudan sinergitas antara sektor swasta, pemerintah, dan masyarakat.

Baca berita lain:
Jessica Sering Berencana Bunuh Diri di Australia karena Ini

Membelot, 100 Kader Muda Golkar Dukung Agus-Sylviana

Sementara itu, Kepala Kantor Pertanahan Surabaya I Bambang Priyono mengatakan delapan perusahaan dan pengembang sepakat mendukung program bantuan sertifikat tanah bagi warga kurang mampu. Saat ini, ada 6.500 tanah bidang yang dipastikan bakal mengantongi sertifikat melalui program corporate social responsibility (CSR) dari delapan perusahaan.

Badan Pertanahan Nasional (BPN) Surabaya menginisiasi peran pengusaha dalam program sertifikasi tanah melalui CSR. Surabaya ditetapkan sebagai proyek percontohan (pilot project) program sertifikasi tanah bersama DKI Jakarta dan Batam. Pemerintah menargetkan seluruh bidang tanah di tiga daerah tersebut sudah bersertifikat atau minimal terdaftar pada 2017.

“Hampir semua calon penyalur CSR langsung menyatakan kesanggupan untuk berpartisipasi,” ujar Bambang dalam acara peluncuran program “Sertifikatkan Surabaya” di Balai RW 02, Kelurahan Made, Senin.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Delapan perusahaan pengembang yang bersedia membantu proses sertifikasi tanah warga tidak mampu alias pemegang Kartu Indonesia Sehat (KIS) di Surabaya adalah Group Ciputra, Pakuwon Group, PT Bhakti Tamara, Podojoyo Masyhur Group, PT Dian Permana, PT Trijaya Kartika, Lamicitra Nusantara Tbk, dan PT Gala Bumi Perkasa.

Baca berita lain:
Artis Korea Ini Mengaku Rekam Hubungan Intim dengan Mantan
Inilah Strategi Kubu Agus Yudhoyono: Taklukkan Perempuan

“Jumlahnya mencapai 5.000 bidang tanah. Nanti menyusul katanya Pak Alim Markus (Maspion Group) sebanyak 1.500 bidang tanah,” kata Bambang.

Dia menyebutkan, dari luas wilayah di Surabaya sebanyak 293.240 bidang tanah, 2.960 bidang sudah bersertifikat dan 80 ribu bidang tanah belum terdaftar. Setelah melayangkan surat kepada Wali Kota Surabaya dan beberapa kali rapat koordinasi, pihaknya mengajak perusahaan pengembang berpartisipasi.

Prosesnya, kata Bambang, dilakukan secara transparan. BPN Surabaya menginventarisasi tanah yang akan disertifikasi. Sedangkan para partisipan membayarkan biaya sertifikat tanah melalui Bank Jatim. “Kuitansi pembayaran diterbitkan 2 rangkap, yakni untuk partisipan CSR dan calon pemegang sertifikat tanah,” tuturnya.

ARTIKA RACHMI FARMITA | ANTARA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Pembangunan Infrastruktur di Kota Surabaya Rampung 2024

1 hari lalu

Pembangunan Infrastruktur di Kota Surabaya Rampung 2024

Sejumlah pembangunan infrastruktur di Kota Surabaya ditargetkan rampung di tahun 2024.


Termasuk Nama Potensial di Pilkada Jakarta, Mengapa Anies Baswedan Belum Terpikir Maju?

4 hari lalu

Calon presiden nomor urut 01, Anies Baswedan, menyambangi rumah dinas pasangannya dalam kontestasi pilpres 2024, Muhaimin Iskandar, di Jl. Widya Chandra IV No. 23, Jakarta Selatan, pada Sabtu, 20 April 2024. Anies bersama keluarganya tiba di rumah dinas Cak Imin pukul 14.46 WIB. TEMPO/Defara
Termasuk Nama Potensial di Pilkada Jakarta, Mengapa Anies Baswedan Belum Terpikir Maju?

Calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan enggan menanggapi pertanyaan wartawan apakah akan maju lagi pada Pemilikan Kepala Daerah DKI Jakarta.


Pengamat Klaim 3 Tokoh Ini Punya Modal Popularitas untuk Maju Pilkada Jakarta

4 hari lalu

Direktur Eksekutif Indonesian Public Institute (IPI) Karyono Wibowo di Jakarta, Jumat 12 Mei 2023. ANTARA/Fath Putra Mulya
Pengamat Klaim 3 Tokoh Ini Punya Modal Popularitas untuk Maju Pilkada Jakarta

Pengamat Politik Karyono menyebut ada tiga tokoh yang memiliki modal popularitas untuk maju Pilkada Jakarta. Siapa saja?


Pengamat Sebut Tri Rismaharini Menjanjikan untuk Maju Pilkada Jakarta

5 hari lalu

Menteri  Sosial Tri Rismaharini  menjadi pembicara pembuka hari kedua Forum Infrastruktur Organisation for Economic Cooperation and Development (OECD)di Paris Prancis, Rabu  pagi, 10 April 2024. (Sumber: Istimewa)
Pengamat Sebut Tri Rismaharini Menjanjikan untuk Maju Pilkada Jakarta

Menurut sejumlah pengamat politik, Menteri Sosial Tri Rismaharini memiliki nama besar di Jakarta.


Risma Dikabarkan Maju di Pilkada Jakarta, Begini Respons PDIP

8 hari lalu

Menteri  Sosial Tri Rismaharini  menjadi pembicara pembuka hari kedua Forum Infrastruktur Organisation for Economic Cooperation and Development (OECD)di Paris Prancis, Rabu  pagi, 10 April 2024. (Sumber: Istimewa)
Risma Dikabarkan Maju di Pilkada Jakarta, Begini Respons PDIP

Ketua DPP PDIP Djarot Saiful merespons kabar jika Tri Rismaharini atau Risma maju di Pilkada Jakarta 2024.


PDIP Masih Menjaring Nama untuk Pilkada Jakarta 2024: Banyak Tokoh Potensial

8 hari lalu

Ketua DPP PDIP Djarot Saiful Hidayat saat ditemui usai debat Capres 2024 di Istora Senayan, Minggu, 7 Januari 2024. Tempo/M. Faiz Zaki
PDIP Masih Menjaring Nama untuk Pilkada Jakarta 2024: Banyak Tokoh Potensial

Untuk Pilkada Jakarta 2024, Ketua DPP PDIP Djarot Saiful mengatakan partainya saat ini masih menjaring nama.


Mensos Risma dan Dubes Mohamad Oemar Berlebaran di KBRI Paris

10 hari lalu

Menteri Sosial Tri Rismaharini didampingi Dubes RI di Paris Mohamad Oemar beserta Isteri, berfoto bersama Anak-Anak Muda Indonesia  dalam silaturahmi Lebaran di KBRI Paris, Perancis, Kamis (11/4).
Mensos Risma dan Dubes Mohamad Oemar Berlebaran di KBRI Paris

Lebaran di Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Paris tahun ini dihadiri sedikitnya 150 orang Diaspora dan Warga Bangsa yang kuliah maupun bekerja dan tinggal di sekitaran Perancis.


Faisal Basri Blak-blakan Kritik 3 Menteri Jokowi di Sidang Sengketa Pilpres: Mereka Hanya Baca Pidato Kenegaraan

10 hari lalu

Ekonom Faisal Basri dalam diskusi Ngobrol @Tempo bertajuk
Faisal Basri Blak-blakan Kritik 3 Menteri Jokowi di Sidang Sengketa Pilpres: Mereka Hanya Baca Pidato Kenegaraan

Faisal Basri menanggapi kesaksian empat menteri Presiden Jokowi dalam sidang sengketa Pilpres 2024. Tiga di antaranya disebut hanya membaca pidato.


Mensos Jelaskan Program Pena kepada Direktur OECD

11 hari lalu

Mensos Jelaskan Program Pena kepada Direktur OECD

Direktur OECD membuka peluang program Pena dapat menjadi contoh untuk negara anggota lainnya.


Mensos Risma Dapat Apresiasi dari Direktur Tata Kelola Public OECD

13 hari lalu

Mensos Risma Dapat Apresiasi dari Direktur Tata Kelola Public OECD

Menteri Sosial Tri Rismaharini menjadi pembicara pembuka hari kedua Forum Infrastruktur Organisation for Economic Cooperation and Development (OECD) di Paris, Perancis, Rabu, 10 April 2024.