Sekali Cas, Mobil Listrik Volvo Bisa Tempuh 402 Kilometer
Reporter: Tempo.co
Editor: Saroh mutaya
Rabu, 15 Maret 2017 18:42 WIB
Model mengisikan listrik ke mobil keluaran terbaru Volvo, Volvo D6 AWD Plug-in-Hybrid R-Design dalam AMI Auto Show di Leipzig, Jerman, (30/5). (Photo by Jens Schlueter/Getty Images)
Iklan
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Volvo mengumumka bahwa kendaraan listrik pertama mereka akan menawarkan jarak tempuh setidaknya 402 kilometer dalam sekali pengecasan. Produk ini dijual dengan kisaran harga 35 ribu - 40 ribu dolar AS Rp466 juta sampai Rp 533 juta) pada 2019.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

CEO Volvo Car Amerika Serikat, Lex Kerssemakers, mengatakan bahwa jika ingin mobil listrik sukses di AS maka harus memenuhi target jarak tempuh tersebut.

"Itulah yang saya masukkan ke dalam prasyarat untuk Amerika Serikat," katanya seperti dilansir laman Car Advice.

Belum diketahui apakah mobil listrik pertama Volvo akan berbasis model kendaraan yang ada sekarang atau model terbaru, namun Kerssemakers yakin produk tersebut akan meluncur tepat waktu.

Sementara itu pada Januari silam, perusahaan tersebut mengajukan serangkaian aplikasi merek dagang untuk model-model baru di AS dan Eropa, termasuk nama-nama V20, V30, beserta P5, P6, P8, P9 dan P10.

Kemungkinan, plat nama "P" tersebut mengacu kepada Polestar sebagai sub merek Volvo yang diharapkan oleh Kerssemakers menjadi spesialis listrik di masa depan.

 ANTARA

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi