Tren Mobil Listrik, Mazda Umumkan Teknologi Baru Mesin Bensin
Reporter: Tempo.co
Editor: Anisa Luciana pdat
Kamis, 10 Agustus 2017 16:00 WIB
.
Iklan
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Mazda Motor Corp akan menjadi produsen mobil pertama dunia yang mengkomersialkan mesin bensin, sekaligus berpotensi membelokkan arah industri yang makin meningkat ke arah mobil listrik.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Mesin pengapian kompresi baru ini diklaim bisa menghemat bahan bakar 20-30 persen dibandingkan dengan mesin buatan mobil Jepang saat ini maupun teknologi mesin yang sudah “dibuang” oleh sebagian pabrikan seperti Daimler AG dan General Motors Co.

Mazda mengatakan akan menjual mobil dengan mesin baru ini mulai 2019. "Ini adalah terobosan besar," kata Ryoji Miyashita, chairman of automotive engineering company AEMSS Inc.

Baca: Toyota dan Mazda Kolaborasi Bangun Pabrik Perakitan di Amerika

Pengumuman tersebut menempatkan mesin tradisional di pusat strategi Mazda. Uniknya, pengumuman ini dibuat beberapa hari setelah Mazda mengatakan akan bekerja sama dengan Toyota Motor Corp untuk mengembangkan kendaraan listrik dan membangun pabrik perakitan di Amerika Serikat.

"Kami pikir ini adalah tugas penting dan mendasar bagi kami untuk mengejar mesin pembakaran internal yang ideal," kata kepala Mazda R & D, Kiyoshi Fujiwara. "Elektrifikasi itu perlu, tetapi mesin pembakaran internal harus datang lebih dulu."

Mazda juga mengatakan akan memperkenalkan kendaraan listrik dan teknologi listrik di mobilnya mulai 2019, dengan fokus pada pasar yang membatasi penjualan kendaraan tertentu untuk membatasi polusi udara atau yang menyediakan sumber listrik bersih.

Selain itu, dikatakan bahwa ini bertujuan untuk membuat standar teknologi mengemudi otonom dalam semua model Mazda pada 2025.

BISNIS

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi