Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Liga Inggris

Hasil Liga Inggris: Manchester United Kalahkan West Ham 3-0, Garnacho Borong 2 Gol

Manchester United menang 3-0 atas West Ham United dalam pertandingan pekan ke-23 Liga Inggris 2023/24.

5 Februari 2024 | 02.27 WIB

Pemain Manchester United, Alejandro Garnacho melakukan selebrasi. Reuters/Jason Cairnduff
Perbesar
Pemain Manchester United, Alejandro Garnacho melakukan selebrasi. Reuters/Jason Cairnduff

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Manchester United menang 3-0 atas West Ham United dalam pertandingan pekan ke-23 Liga Inggris 2023/24 di Stadion Old Trafford, Minggu.

Dua gol MU diborong Alejandro Garnacho. Gol lainnya diceploskan Rasmus Hojlund.

Kemenangan ini membuat United kini berada di posisi ke-6 klasemen, dengan 38 poin. Sedangkan, West Ham berada di posisi ke-7 dengan dua poin lebih sedikit.

Pada awal pertandingan, Manchester United sempat ditekan oleh West Ham. Pada menit 11, tendangan sudut Ward-Prowse menemui Soucek, yang meneruskan bola. Namun, tendangan Soucek mengenai Alvarez sehingga berpotensi membuat Andre Onana salah langkah.

Beruntung, Onana mampu melakukan tugasnya dengan baik melalui cara melompat ke kiri dan menangkis bola. Sejauh ini, momen tersebut merupakan peluang emas bagi kedua belah pihak untuk mencari gol pembuka.

Pada menit 15, Setan Merah melalui Bruno Fernandes melepaskan tembakan dari jarak 25 yard, dan usahanya berhasil melewati Emerson yang terlihat meluncur ke sudut atas. Namun, Areola melakukan penyelamatan akrobatik untuk menghindari kebobolan.

Kemudian pada menit 17, umpan silang dari kanan menemukan Soucek di dekat tepi kotak.

Beruntung bagi MU, bola masih melebar dari tiang gawang. Kedua tim memiliki peluang bagus untuk unggul saat ini, meski tidak ada yang berhasil dikonversikan jadi gol.

Manchester United kali ini sukses mencetak gol pembuka pada menit 23 melalui aksi Rasmus Hojlund. Penyerang itu melepaskan tembakan ke sudut bawah gawang kiper Areola. Skor 1-0 untuk tuan rumah bertahan hingga turun minum.

Manchester United langsung menggebrak pertahanan West Ham di awal babak kedua. Pada menit 49, Garnacho melepaskan tendangan ke arah gawang. Bola membentur Aguerd, membuat pemain Argentina itu berhasil mencetak gol dan membuat MU unggul 2-0.

Pada menit 84, Garnacho mencetak brace. Gol itu bermula saat bola direbut dari kaki Phillips sebelum Scott McTominay memberikannya ke kanan untuk Garnacho di area penalti.

Winger muda ini lalu melepaskan tembakan melewati Fabianski yang masuk ke dalam gawang. Skor 3-0 untuk MU yang bertahan hingga laga berakhir.

Pilihan Editor: Shin Tae-yong Bicara Hasil Pertemuan dengan Erick Thohir, Tidak Ada Pembahasan Soal Kontrak

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus