Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Liverpool gagal melanjutkan sensasinya di Liga Inggris. Setelah pekan lalu memukul Manchester United dengan skor 7-0, pada Sabtu malam, 11 Maret 2023, mereka kalah 0-1 dalam laga pekan ke-27 di kandang Bournemouth.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Liverpool awalnya diprediksi akan menang mudah. Mereka baru saja meraih dua kemenangan beruntun, termasuk dengan mecukur MU 7-0. Sedangkan lawannya baru mengenyam dua kekalahan beruntun. Pada putaran pertama lalu, The Reds juga mampu mengalahkan Bournemouth dengan skor telak 9-0.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Nyatanya, di Stadion Vitality itu kondisi berbeda tersaji. Tuan rumah menggebrak dan langsung unggul lewat gol Philip Billing pada menit ke-28.
Gol hasil umpan dari Dango Ouattara ini sempat dicek dengan VAR. Namun, wasit John Brooks akhirnya mengesahkannya setelah dipastikan tak ada offside dalam prosesnya.
Liverpool memiliki peluang emas untuk menyamakan kedudukan. Pada menit ke-69 mereka mendapat hadiah penalti dari wasit. Namun, Mohamed Salah gagal mengkonversi penalti itu menjadi gol karena tembakannya melebar tipis di kiri gawang.
Statistik Pertandingan
Liverpool unggul dalam penguasaan bola, mencapai 70 persen. Mereka juga lebih agresif dalam menyerang: melakukan 15 percobaan tembakan ke gawang lawan, dengan 6 yang terarah. Bournemouth hanya melakukan 5 percobaan tembakan ke gawang dengan 2 yang terarah.
Posisi Klasemen
Liverpool tetap di posisi kelima klasemen dengan nilai 42 dari 26 laga. Namun, posisinya rawan tergeser Newcastle United yang ada di bawahnya dengan selisih satu poin.
Bournemouth meraih kemenangan pertama dalam tiga laga. Mereka naik ke posisi ke-16 klasemen dengan nilai 24 dari 26 laga.
Susunan Pemain
Bournemouth (4-4-1-1): Neto; Adam Smith, Jack Stephens, Marcus Senesi, Lloyd Kelly; Dango Ouattara, Jefferson Lerma, Philip Billing, Jaidon Anthony; Joe Rothwell; Dominic Solanke.
Liverpool (4-3-3): Alisson; Trent Alexander-Arnold, Ibrahima Konate, Virgil van Dijk, Andy Robertson; Harvey Elliott, Fabinho, Stefan Bajcetic; Mohamed Salah, Cody Gakpo, Darwin Nunez.
Jadwal Berikutnya
Jadwal Liga Inggris pekan ke-27 masih akan hadir Sabtu malam ini, termasuk menampilkan laga Leicester City vs Chelsea, Tottenham Hotspur vs Nottingham Forest, dan Crystal Palace vs Manchester City.
Pada Minggu malam akan hadir pertandingan Fulham vs Arsenal dan Manchester United vs Southampton.
Pilihan Editor: Timnas Indonesia Akan Hadapi Burundi di Ajang FIFA Matchday
Ingin lebih terhubung dan berdiskusi langsung dengan redaksi Bola dan Sport? Mari bergabung di grup Telegram Olahraga Tempo. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu