Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

sepakbola

Jadwal dan Link Live Streaming Timnas U-23 Indonesia vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024

Laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea disiarkan secara langsung oleh RCTI atau live streaming Vision+.

9 Mei 2024 | 18.15 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Timnas U-23 Indonesia akan bertanding melawan wakil Afrika, Guinea dalam laga playoff Olimpiade Paris 2024 yang dijadwalkan berlangsung di markas latihan timnas Prancis, Clairefontaine, Paris, hari ini, Kamis, 9 Mei 2024. Simak jadwal dan link live streaming Indonesia vs Guinea berikut ini.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Skuad Garuda harus melakoni laga playoff Olimpiade 2024 setelah kalah dari Irak dengan skor 1-2 dalam perebutan juara ketiga Piala Asia U-23 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Kamis pekan lalu. Laga ini menjadi jalan terakhir Indonesia untuk merebut tiket Olimpiade. 

Jika berhasil mengalahkan Guinea, Indonesia akan bisa berlaga di Olimpiade untuk pertama kalinya setelah Olimpiade 1956 di Melbourne. Nantinya, pemenang dari pertandingan tersebut akan bergabung dengan Prancis, Amerika Serikat, dan Selandia Baru di Grup A.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Guinea sendiri bukan lawan sembarangan bagi Skuad Garuda muda. Mereka merupakan tim peringkat keempat dalam Piala Afrika U-23 2023. Secara peringkat juga lebih unggul. Menurut peringkat FIFA yang terbaru pada April 2024, Guinea berada di posisi ke-76 dengan 1.324,65 poin, sementara Indonesia berada di peringkat 134 dengan total 1102,7 poin.


Jadwal dan Link Live Streaming Indonesia vs Guinea U23


Jadwal pertandingan Indonesia vs Guinea U-23 pada playoff Olimpiade Paris 2024 akan berlangsung di Prancis pada Kamis, 9 Mei 202 pukul 15.00 waktu setempat atau pukul 20.00 WIB. 


Laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea akan disiarkan secara langsung oleh RCTI atau melalui situs live streaming https://www.visionplus.id/webclient/#/

 

Cara Nonton Live Streaming Indonesia vs Guinea U-23


Berikut adalah cara menonton live streaming Indonesia vs Guinea U-23. 

- Akses link live streaming di atas.

- Jika belum memiliki akun, registrasi akun terlebih dahulu dengan memasukan data diri seperti nama, email, dan negara. 

- Setelah itu buat dan konfirmasi password. 

- Kemudian konfirmasi email. 

- Apabila sudah registrasi, pengguna bisa login dan menonton pertandingan Indonesia Vs Guinea. 

RIZKI DEWI AYU

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus