Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Sepakbola

Seleksi Timnas U-16, Nova Arianto Pasang Music Box untuk Atasi Kecemasan Para Pemain

Nova Arianto berharap diputarnya musik saat latihan dapat membuat calon pemain timnas U-16 Indonesia lebih rileks.

27 Februari 2024 | 20.20 WIB

Suasana latihan timnas U-16 Indonesia di Lapangan A Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa, 27 Februari 2024. TEMPO/Randy
Perbesar
Suasana latihan timnas U-16 Indonesia di Lapangan A Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa, 27 Februari 2024. TEMPO/Randy

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Nova Arianto melakukan pendekatan berbeda pada hari terakhir seleksi pemain untuk Timnas Indonesia U-16 atau Timnas U-16 tahap pertama gelombang ketiga. Sebuah kotak musik atau music box terpasang saat Garuda Muda mengawali sesi latihan di Lapangan A Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa, 27 Februari 2024.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Berdasarkan pantauan Tempo, music box itu berada di pinggir lapangan latihan, tepatnya dekat pintu masuk pemain dan memutar berbagai lagu pop dengan beat yang cukup cepat. Alunan musik mengiringi para pemain yang sedang melakukan pemanasan hingga sebelum internal game dimulai.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Pelatih Nova Arianto mengungkapkan dihadirkannya music box sebagai salah satu metode untuk membunuh masalah kecemasan pemain. Hal ini sesuai dengan hasil evaluasi dari tim psikolog yang ada dalam tim kepelatihan Timnas U-16 Indonesia.

"Dari evaluasi tim psikolog ada masalah kecemasan pemain sehingga saat pemain cemas atau takut salah, otomatis dia saat latihan tegang dan melakukan kesalahan," ujar dia saat ditemui seusai latihan. "Kami menggunakan musik agar secara alam sadarnya lebih rileks."

Nova mengatakan tak jarang para pemain masih terbawa suasana hotel ketika hendak memulai latihan. Untuk mengatasinya, dia pun memaksa anak asuhnya mendengarkan musik supaya bisa membangun mood dan berlatih dengan optimal.

Lagu yang diputar pun tak sembarangan. Pelatih berusia 45 tahun itu mengatakan ada spesifikasi khusus yang sudah disesuaikan dengan rekomendasi dari tim psikolog. "Kami sudah komunikasi dengan tim psikolog. Beat (musiknya) akan ada di antara 79-90 (bpm) karena kalau di atas itu akan kacau, begitupun kalau di bawah, malah jadi tidur pemainnya."

Seleksi pemain timnas U-16 Indonesia tahap pertama telah selesai pada hari ini Selasa, 27 Februari 2024. Total ada 98 pemain yang mengikuti kegiatan tersebut, namun belum ditentukan siapa saja yang akan diambil untuk mengisi skuad utama Garuda Muda.

Nova rencananya bakal menggelar seleksi tahap kedua pada akhir Maret atau awal April setelah agenda FIFA Matchday. Ia akan memanggil pemain-pemain dari tim Elite Pro Academy (EPA) yang lolos ke babak delapan besar dan beberapa pemain diaspora.

Randy Fauzi Febriansyah

Jurnalis olahraga Tempo

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus