Efek Jokowi, Citra PDIP di Dunia Maya Melambung

image-gnews
Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo, mengusap air mata dan mencium bendera Merah Putih, seusai mengumumkan menjadi Capres PDIP, di Rumah Pitung, Marunda, Jakarta Utara (14/3). Joko Widodo menyatakan secara resmi siap menerima mandat dari Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri untuk maju sebagai Calon Presiden pada Pemilihan Presiden 2014. TEMPO/Imam Sukamto
Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo, mengusap air mata dan mencium bendera Merah Putih, seusai mengumumkan menjadi Capres PDIP, di Rumah Pitung, Marunda, Jakarta Utara (14/3). Joko Widodo menyatakan secara resmi siap menerima mandat dari Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri untuk maju sebagai Calon Presiden pada Pemilihan Presiden 2014. TEMPO/Imam Sukamto
Iklan

TEMPO.CO , Jakarta: Pengumuman Joko Widodo menjadi calon presiden membawa berkah bagi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan sebagai penyokongnya. Menurut Direktur sekaligus pendiri PoliticaWave, Jose Rizal, partai banteng merah itu ikut mendapatkan sentimen positif dari para netizen di dunia maya. “PDIP membuat percakapan positif terkait PDIP mengalami lonjakan,” ujarnya dalam keterangan resmi yang diterima Tempo, Selasa, 18 Maret 2014.

PoliticaWave merupakan lembaga riset yang memantau percakapan yang terjadi di media sosial berkaitan dengan berbagai isu politik nasional maupun regional. PoliticaWave merekam jutaan percakapan di dunia maya dan menganalisis percakapan tersebut. Terkait pencapresan Jokowi, lembaga ini mengamati percakapan para netizen pada periode tanggal 9-15 Maret 2014.

Jose mengatakan, PoliticaWave berhasil mencatat kenaikan percakapan antara sebelum dan sesudah pencapresan Jokowi. Tanggal 13 Maret 2014 atau sehari sebelum pengumuman, jumlah percakapan soal PDIP Cuma 27,4 persen dari total percakapan soal partai di Twitter. Jumlah itu mengalami lonjakan menjuadi 37,8 persen pada tanggal 15 Maret 2014 atau sehari setelah pengumuman.

Dari segi jumlah pembicaraan, tercatat PDIP dibicarakan positif oleh netizen sebanyak 5.634kali per tanggal 13 Maret 2014. Angka percakapan naik menjadi 8,756 kali sehari setelah pengumuman tersebut. Percakapan itu pun hampir dua kali lipat lebih banyak ketimbang pembicaraan netizen tentang partai-partai lainnya.

Menurut Jose, melonjaknya sentimen positif itu tidak terlepas dari pengumuman oleh Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri, melalui jejaring sosial Twitter. Lewat akun resmi @PDI_Perjuangan, pengumuman itu juga diikuti dengan hashtag #JKW4P, yang berarti ‘Jokowi For President’. Dalam waktu singkat, tanda itu pun menjadi trending topic di jagad Twitter. (Baca: Kubu Prabowo Tagih Janji-janji Jokowi dan Survei: Jokowi Belum Bisa Atasi Kemacetan)

PDIP pun, kata Jose, dianggap berhasil menarik perhatian para pengguna jejaring sosial lewat cara pengumuman tersebut. Hal itu berbeda dengan pencapresan oleh partai lain yang dideklarasikan secara mewah dan disiarkan televisi. “Ini menunjukkan kepercayaan PDIP akan efektivitas media sosial dalam melakukan komunikasi politik,” kata Jose. (baca: Washington Post Puji Jokowi karena Antikorupsi   dan Ditanya Capres, Jokowi: Ssttt, Jangan di Sini)

Iklan
image-banner
Scroll Untuk Melanjutkan

Hasil riset PoliticaWave saat ini pun menunjukkan PDIP bersama Jokowi menjadi juara dalam menarik perhatian para penghuni dunia maya. Berdasarkan pengalaman pilkada sebelumnya, kandidat yang paling banyak dibicarakan dan direspon positif akan dinobatkan sebagai pemenang pemilu.

Jose mengatakan, hal itu juga membuat kandidat lain harus berjuang ekstra keras untuk mengubah posisi tersebut. “Menarik untuk dilihat apakah Jokowi dan PDIP mampu mempertahankan momentum ini sampai pemilihan legislator dan pemilihan presiden,” ujar dia. (Baca juga:Prabowo Akui Taksir Samad untuk Jadi Cawapres)

Sebelumnya, Gubernur Joko Widodo secara resmi mencalonkan diri sebagai presiden pada pemilu 2014 nanti. Dia menyatakan sudah diberi mandat oleh Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri, untuk bersaing merebut kursi RI-1. Jokowi pun menyatakan menerima mandat yang diberikan oleh Presiden ke-5 tersebut. (Baca: Jokowi Emoh Tanggapi Gugatan Jakarta Baru)

DIMAS SIREGAR



Berita Lainnya:
Jokowi Koreksi Menteri Chatib Soal PAD DKI
Surat Curhat Putri Pilot Malaysia Airlines
Jokowi Ajak Lawan Politiknya Adu Gagasan  
Cari Pesawat Malaysia Airlines, Najib Akan Telepon SBY

Iklan


Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Jokowi Instruksikan Pendataan dan Relokasi Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang

2 jam lalu

Presiden RI Joko Widodo memimpin rapat terbatas dengan sejumlah menteri Kabinet Indonesia Maju di Istana Merdeka, Jumat 3 Mei 2024. ANTARA/Mentari Dwi Gayati
Jokowi Instruksikan Pendataan dan Relokasi Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang

Jokowi meminta pendataan penduduk terdampak erupsi Gunung Ruang dan persiapan tempat relokasi


Respons Istana atas Wacana Presidential Club dari Jubir Prabowo

2 jam lalu

Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana saat ditemui di Gedung Kementerian Sekretariat Negara, Istana Kepresidenan Jakarta, pada Senin, 29 Januari 2024. TEMPO/Daniel A. Fajri
Respons Istana atas Wacana Presidential Club dari Jubir Prabowo

Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana menanggapi wacana pembentukan presidential club yang disampaikan juru bicara Prabowo


PSI Sebut Nama Jokowi Jadi Rebutan usai Tak Dianggap PDIP

3 jam lalu

Presiden Joko Widodo berbincang dengan Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep saat melakukan pertemuan di kawasan Jalan Braga, Bandung, Jawa Barat, Sabtu, 3 Februari 2024. Presiden Joko Widodo meyakini PSI bisa mendapatkan kursi di DPR RI pada Pemilu 2024. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A
PSI Sebut Nama Jokowi Jadi Rebutan usai Tak Dianggap PDIP

Ketua DPP PSI, Andre Vincent Wenas, mengatakan nama Presiden Jokowi menjadi rebutan di luar PDIP. PSI pun mengklaim partainya adalah partai Jokowi.


Kata Pengamat soal Keinginan Prabowo Bentuk Presidential Club: Kalo Tidak Perlu, Jangan

3 jam lalu

Pengamat politik dari Universitas Al-Azhar Jakarta, Ujang Komarudin. ANTARA/HO-Universitas Al-Azhar Jakarta/am.
Kata Pengamat soal Keinginan Prabowo Bentuk Presidential Club: Kalo Tidak Perlu, Jangan

Menurut Ujang Komarudin, pembentukan Presidential Club oleh Prabowo Subianto harus dilihat berdasarkan kebutuhan.


Terkini: Jokowi Dorong Penghiliran Industri Jagung, Uni Eropa Jajaki Peluang Investasi IKN

5 jam lalu

Presiden Joko Widodo atau Jokowi meninjau panen raya jagung di Kabupaten Boalemo, Provinsi Gorontalo pada Senin, 22 April 2024.  Foto: Rusman - Biro Pers Sekretariat Presiden
Terkini: Jokowi Dorong Penghiliran Industri Jagung, Uni Eropa Jajaki Peluang Investasi IKN

Terkini: Presiden Jokowi dorong penghiliran industri jagung, Uni Eropa jajaki peluang investasi di IKN.


Presiden Jokowi Beri Semangat Timnas Indonesia U-23 untuk Kejar Tiket Olimpiade Paris 2024 Usai Dikalahkan Irak

6 jam lalu

Presiden RI Joko Widodo (kedua kanan) didampingi Menteri PUPR Basuki Hadimuljono (kedua kiri) dan Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan (kiri) menyampaikan pidato sambutannya saat meresmikan Inpres Jalan Daerah (IJD) di Desa Lembar,  Kecamatan Lembar, Lombok Barat, NTB, Kamis 2 Amei 2024.ANTARA FOTO/Ahmad Subaidi
Presiden Jokowi Beri Semangat Timnas Indonesia U-23 untuk Kejar Tiket Olimpiade Paris 2024 Usai Dikalahkan Irak

Setelah kalah melawan Irak, timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Guinea di laga playoff untuk mengejar tiket berlaga di Olimpiade Paris 2024.


Presiden Jokowi: Pencapaian Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024 Layak Diapresiasi

7 jam lalu

Presiden Joko Widodo. Foto: Rusman - Biro Pers Sekretariat Presiden
Presiden Jokowi: Pencapaian Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024 Layak Diapresiasi

Presiden Jokowi menilai pencapaian Timnas U-23 Indonesia yang mencapai semifinal di Piala Asia U-23 2024 layak diapresiasi.


Bahlil Janji Percepat Investasi untuk Swasembada Gula dan Bioetanol

7 jam lalu

Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal Bahlil Lahadalia . TEMPO/Adinda Jasmine
Bahlil Janji Percepat Investasi untuk Swasembada Gula dan Bioetanol

Menteri Investasi Bahlil Lahadalia mengatakan akan mempercepat investasi untuk percepatan swasembada gula dan bioetanol.


Terpopuler: Pria Sobek Tas Hermes di Depan Petugas Bea Cukai, BTN Didemo karena Uang Nasabah Hilang

10 jam lalu

Ilustrasi petugas Bea Cukai. Instagram/Beacukairi
Terpopuler: Pria Sobek Tas Hermes di Depan Petugas Bea Cukai, BTN Didemo karena Uang Nasabah Hilang

Terpopuler bisnis: Pria menyobek tas Hermes di depan petugas Bea Cukai karena karena diminta bayar Rp 26 juta, BTN didemo nasabah.


Presiden Jokowi Dorong Hilirisasi untuk Stabilkan Harga Jagung

12 jam lalu

Presiden Joko Widodo melakukan kunjungan kerja di Provinsi Sulawesi Barat pada Selasa, 23 April 2024. Mengawali kegiatannya, Presiden Jokowi meninjau Kantor Gubernur Sulawesi Barat yang sempat hancur saat terjadi gempa pada tahun 2021 lalu. Foto: Rusman - Biro Pers Sekretariat Presiden
Presiden Jokowi Dorong Hilirisasi untuk Stabilkan Harga Jagung

Harga Jagung di tingkat petani anjlok saat panen raya. Presiden Jokowi mendorong hilirisasi untuk menstabilkan harga.