Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Arsip

Atiqah Hasiholan Diperiksa Malam Hari, Polisi: yang Minta Dia

Menurut polisi, pemeriksaan pada malam hari itu adalah atas permintaan Atiqah Hasiholan sendiri.

23 Oktober 2018 | 17.11 WIB

Atiqah Hasiholan. TEMPO/Amston Probel
Perbesar
Atiqah Hasiholan. TEMPO/Amston Probel

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Argo Yuwono mengatakan anak Ratna Sarumpaet, Atiqah Hasiholan, akan diperiksa malam hari. Menurut Argo, pemeriksaan pada malam hari itu adalah permintaan Atiqah sendiri.

Baca: Hoax Ratna Sarumpaet, Polisi Periksa Atiqah Hasiholan Malam Ini

Namun, Argo tak dapat menjelaskan alasan permintaan tersebut. “Dia (Atiqah Hasiholan) minta malam diperiksanya. Tidak tahu alasannya, yang minta dia, kami akomodir,” ujar Argo ketika dihubungi Selasa, 23 Oktober 2018.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Atiqah Hasiholan akan diperiksa sebagai saksi dalam kasus kebohongan Ratna Sarumpaet pada Selasa malam sekitar pukul 21.00 WIB.

Polisi memeriksa Atiqah Hasiholan lantaran Ratna pernah bercerita ihwal penganiayaan dirinya kepada putrinya itu. “Ya, intinya mau gali itu saja,” tutur Argo.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kasus hoax yang menjerat Ratna Sarumpaet berawal ketika dia mengaku dipukuli dan dianiaya saat berada di Bandung, Jawa Barat, pada 21 September lalu. Belakangan polisi mengungkap Ratna tak dipukuli melainkan menjalani operasi plastik di sebuah rumah sakit di Menteng, Jakarta Pusat.

Sepasang kekasih Atiqah Hasiholan dan Rio Dewanto berpose sebelum memberikan keterangan kepada media jelang pementasan Teater Titik Terang karya Ratna Sarumpaet (Ibunda Atiqah) di Taman Ismail Marzuki, Jakarta, (25/6). TEMPO/Nurdiansah

Polisi kemudian menangkap Ratna di Bandara Internasional Soekarno-Hatta sesaat sebelum ia terbang ke Cile pada 4 Oktober 2018 lalu. Sehari sesudahnya, polisi menahan aktivis itu di Rumah Tahanan Polda Metro Jaya dan menetapkannya sebagai tersangka kasus kebohongan.

Baca: Jenguk Ratna Sarumpaet, Atiqah Hasiholan Datang Tanpa Rio Dewanto

Sebelum memanggil Atiqah Hasiholan, polisi telah memeriksa seorang asisten Ratna Sarumpaet yang bernama Ahmad Rubangi. Dari keterangan Ahmad diketahui Ratna Sarumpaet pertama kali mengungkapkan kebohongannya kepada asisten rumahnya.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus