Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Mobil balap BMW M Hybrid V8 telah melakoni debut balapnya di ajang 24 Hours of Daytona. Tahun depan, mobil balap hybrid ini akan debut di dua ajang balap berbeda, yakni FIA World Cup Championship dan 24 Hours of Le Mans.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Melansir laman Carscoops hari ini, Selasa, 31 Januari 2023, selama debut di 24 Hours Daytona, BMW M Hybrid V8 ini dikemudikan oleh Philipp Eng, Augusto Farfus, Marco Wittman, dan Colton Herta. Sayang BMW gagal mengamankan podium di balap ketahanan tersebut karena mengalami masalah sistem hybrid dan sistem pengeremannya.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
"Tim berjuang dengan beberapa masalah selama balapan, yang bisa terjadi dengan mobil baru seperti ini. Namun, melewati garis finish dengan kedua BMW M Hybrid V8 adalah langkah pertama yang penting menuju masa depan yang sukses," kata Kepala Eksekutif BMW M Franciscus van Meel.
Bicara spesifikasi, BMW M Hybrid V8 ini ditenaga mesin V8 4.0 liter twin-turbocharged yang menghasilkan tenaga 631 HP dan torsi 650 Nm. Mobil tersebut juga menggunakan sistem penggerak hybrid dengan motor listrik, inverter, dan baterai bertegangan tinggi.
Masuknya BMW ke kelas prototipe andalan Le Mans 24 Jam tahun depan akan menandai pertama kalinya sejak 1999, ketika BMW menang dengan mesin V12 LMR.
DICKY KURNIAWAN | CARSCOOPS
Baca juga: BMW M3 CS Special Edition Hadir Lebih Ringan dan Bertenaga
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.