Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Ketua DPRD DKI Prasetyo Edi mengatakan Pemprov DKI Jakarta melalui Badan Kepegawaian Daerah (BKD) akan mengadakan lelang jabatan untuk posisi Sekda DKI dan tiga Deputi Gubernur yang hingga kini masih kosong.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Pejabat yang akan mengisi jabatan Sekda DKI Jakarta nantinya akan dipilih oleh Presiden dari nama-nama hasil asesmen yang dilakukan oleh Pemprov DKI Jakarta.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
"Jadi kalau Sekda DKI (keputusannya) di tangan pemerintah pusat. Nanti nama-nama akan diusulkan ke Kemendagri. Tapi untuk nama sebagai calon definitif, saya belum tahu," ucap Prasetyo Edi seperti dikutip dari Antara, Jumat, 2 Desember 2022.
Hari ini, Penjabat Gubernur DKI Heru Budi Hartono mencopot Marullah Matali dari Sekda DKI. Heru menempatkan Marullah sebagai Deputi Gubernur bidang Budaya dan Pariwisata. Sebagai pengganti Marullah, Heru menunjuk Asisten Kesejahteraan Rakyat (Askesra) Sekda DKI Jakarta, UUs Kuswanto sebagai Pj Sekda.
Nantinya, kata Prasetyo Edi, bila Sekda DKI Jakarta definitif sudah terpilih, maka Uus Kuswanto secara otomatis akan kembali pada jabatan lamanya, yakni Asisten Kesejahteraan Rakyat (Askesra) Sekda DKI Jakarta.
Politikus PDIP itu menjelaskan langkah Pj Gubernur DKI Heru Budi Hartono mencopot Marullah Matali dan menempatkannya sebagai Deputi Gubernur Bidang Kebudayaan dan Pariwisata merupakan langkah penyegaran di Pemprov DKI.
Sebagai Deputi Gubernur, Marullah diharapkan bisa membantu tugas Heru Budi sebagai Pj Gubernur.
"Kita membuat penyegaran, kasihan juga Pak Pj Gubernur, kan sendiri. Kesibukkanya dia sangat padat kalau misalkan beliau tidak bisa hadir, dia (Marullah) bisa mewakili gubenur itu aja," katanya.
Ke depannya, kata dia, tidak menutup kemungkinan Heru Budi akan kembali melakukan perombakan jabatan di Pemprov DKI. Karena hingga saat ini, masih ada kekosongan di sejumlah Deputi.
"Deputi kosong, enggak ada orang, sendiri, intinya, seperti itu. Mungkin ada lain lagi nanti perombakan, kita nggak tahu," ujarnya.
Hari ini secara mengejutkan, Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mencopot Marullah Matali sebagai Sekretaris Daerah Jakarta dan melantiknya Deputi Gubernur Bidang Budaya dan Pariwisata.
Seolah ingin memberi pengantar atas pelantikan Marullah sebagai Deputi Gubernur DKI, hari ini Prasetyo Edi menggunggah momen pertemuan dia dengan Heru Budi Harto dan Marullah Matali. Ketiganya duduk bersama.
Ia menulis keterangan:
Saya yakin dengan kerja keras, sinergi dan gotong-royong maka berbagai permasalahan di Jakarta perlahan akan banyak progres perkembangan yang signifikan.
Penanganan dari hulu sampai hilir akan terus dikebut. Terobosan dan inovasi juga terus dilakukan. Menuju Jakarta lebih Maju yang warganya Sejahtera dan Makmur. Sukses Jakarta untuk Indonesia!
Tidak ada keterangan, kapan dan dimana pertemuan itu dilaksanakan.