Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Depok - Penumpang dengan berbagai tujuan luar daerah mulai memadati Terminal Jatijajar Kota Depok menjelang puncak arus mudik lebaran 1443 H.
Koordinator Tata Usaha Terminal Jatijajar Depok Dudi Marsudi mengatakan kenaikan penumpang yang diduga hendak mudik lebih awal saat ini terjadi hampir dua kali lipat daripada hari biasa.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
“Pada minggu kemarin kami mencatat jumlah penumpang mencapai 700 orang,” ujar Dudi di Depok, Senin, 18 April 2022.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Pada hari biasa, penumpang di Terminal Jatijajar hanya berkisar 300 hingga 400 penumpang setiap hari.
“Dari 700 penumpang itu, didominasi tujuan ke sejumlah kota di Jawa Tengah dan Sumatra,” ucap Dudi.
Kepala Terminal Jatijajar Asri Sinuraya mengatakan, untuk memberikan keselamatan dan kenyamanan kepada para pemudik, pengelola terminal selalu melakukan kegiatan ramp check kepada armada bus yang bersandar di terminal bus itu.
“Sudah dua pekan ini kami rutin melakukan ramp check setiap hari 20 hingga 25 bus,” kata Asri.
Asri mengatakan, pada H-7 Lebaran nanti, pengelola Terminal Jatijajar akan memperketat lagi pengawasan dibantu Dinas Kesehatan Kota Depok dan aparat TNI dan Polri. “Kami telah melakukan rapat koordinasi, saat penyelenggaraan angkutan lebaran yakni H-7 nanti, kita akan bahu membahu menyiapkan kit antigen dan PCR serta gerai vaksinasi booster,” kata Asri.
ADE RIDWAN YANDWIPUTRA
Baca juga: Taktik Mudik, Perantau Depok Serbu Terminal Jatijajar: Mending Pulang Sekarang