Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Arsip

Viral Ular Sanca Batik Jumbo di Pintu Air Petamburan, Personel Damkar Dikerahkan

Masyarakat yang melihat ular sanca itu merasa resah karena takut reptil itu menyerang anak-anak karena ditemukan di permukiman padat.

10 Februari 2021 | 07.33 WIB

Ular Sanca. smurfzoo.com
Perbesar
Ular Sanca. smurfzoo.com

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Sebuah video viral di media sosial menunjukkan seekor ular sanca batik berukuran jumbo di Pintu Air Petamburan, Tanah Abang, Jakarta Pusat. Ukuran ular yang mencapai lima meter membuat masyarakat sekitar khawatir. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

Kepala Suku Dinas Pemadam Kebakaran Jakarta Pusat Asril Rizal mengatakan sudah mendapat laporan dari warga setempat soal penemuan ular itu. Personel Damkar sudah mulai melakukan pencarian terhadap hewan melata tersebut. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Tapi sampai sekarang ularnya belum tertangkap," ujar Asril saat dihubungi, Rabu, 10 Februari 2021. 

Sudin Damkar Jakarta Pusat mendapat laporan soal ular tersebut pada Selasa siang. Ia langsung menerjunkan petugas ke lokasi. Namun hingga magrib, keberadaan ular sanca belum ditemukan sehingga pencarian dihentikan sementara. 

"Ularnya masuk ke gorong-gorong. Nanti kalau memang sudah tertangkap kami kabari," kata Asril. 

Penemuan ular berukuran jumbo itu viral setelah direkam oleh masyarakat setempat yang melihatnya. Dalam video yang tersebar, ular itu terlihat bergerak masuk ke gorong-gorong dari Pintu Air Petamburan di Kali Ciliwung, Tanah Abang. 

"Ini ada seekor ular, gede banget. Bahaya ini, bahaya," ujar pria yang merekam video tersebut. 

Baca juga: Ular Sanca 3 Meter Dievakuasi dari Got di Kawasan Tamansari

Masyarakat yang melihat ular sanca itu merasa resah. Mereka khawatir ular berukuran jumbo itu menyerang anak-anak. Apa lagi penemuan ular berada tepat di tengah lingkungan padat penduduk. 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus