Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Digital

Apple Telah Merilis iOS 16.5 Beta 2, Pembaruan di SIRI dan Tab Olahraga

Apple meluncurkan iOS 16.5 beta 2 untuk pengembang terdaftar pada 11 April 2023

13 April 2023 | 11.15 WIB

Apple merilis beta publik pertama untuk iOS 16 pada Selasa, 12 Juli 2022. (Apple)
Perbesar
Apple merilis beta publik pertama untuk iOS 16 pada Selasa, 12 Juli 2022. (Apple)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Apple meluncurkan iOS 16.5 beta 2 untuk pengembang terdaftar pada 11 April 2023. Peluncuran ini berselang dua minggu saja setelah rilis iOS 16.5 beta pertama yang sudah memperkenalkan beberapa perubahan.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

Bagi sebagian besar orang, perhatian memang mulai beralih ke iOS 17 yang kabarnya akan diperkenalkan di Worldwide Developers Conference (WWDC) sekitar dua bulan lagi. Namun penting untuk diketahui pula terutama bagi pengguna Apple kalau pada iOS 16.5 kali ini menambahkan perintah perekaman layar baru ke Siri, yang memungkinkan pengguna memulai atau menghentikan perekaman layar menggunakan asisten virtual.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Pembaruan juga menambahkan tab Olahraga khusus ke aplikasi Apple News, sesuatu yang diklaim telah sangat diminta oleh kalangan pengguna penggemar olahraga di masa lalu. Terakhir, kode yang ditemukan di dalam iOS 16.5 juga menunjukkan bahwa Apple telah mengerjakan fitur gambar-dalam-gambar quad-box baru untuk aplikasi TV, khususnya untuk streaming beberapa acara olahraga secara bersamaan.

Apple saat ini menawarkan hal-hal seperti MLS Season Pass dan Friday Night Baseball untuk olahraga langsung. Quad-box picture-in-picture untuk olahraga akan cocok dengan pengalaman yang ditawarkan oleh layanan TV streaming lainnya.

Apple kemungkinan akan merilis iOS 16.5 ke masyarakat umum sekitar Mei. Beta publik baru akan dirilis akhir pekan ini karena perusahaan melanjutkan pengujian beta menjelang rilis umum tersebut.

Apple juga sedang meluncurkan iPadOS 16.5 beta 2, tvOS 16.5 beta 2 untuk pengembang. Pembaruan ini datang setelah Apple memulai proses pengujian beta dua minggu lalu. 

9 TO 5 MAC


close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus