Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Olahraga

6.000 Peserta Bali InterHash Beraksi Hari ini  

InterHash adalah gelaran olahraga lari lintas alam atau cross country tingkat dunia yang diadakan dua tahun sekali.

21 Mei 2016 | 13.32 WIB

Ilustrasi Lomba LariTEMPO/Dhemas Reviyanto
Perbesar
Ilustrasi Lomba LariTEMPO/Dhemas Reviyanto

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Sanur - Sekitar 6.000 wisatawan asing peserta Bali InterHash Pesona Indonesia 2016 akan beraksi hari ini, Sabtu, 21 Mei 2016. Sejak pukul 08.00 Wita, ribuan turis dari 75 negara itu berkumpul di Inna Grand Bali Beach Hotel, Sanur, untuk registrasi dan berangkat ke lokasi lari lintas alam.

"Ada sepuluh lokasi lari di lima kota yang sudah kami siapkan," ucap anggota panitia Bali InterHash 2016, Lie Sehaiean, kepada Tempo, Sabtu, 21 Mei 2016.

InterHash adalah gelaran olahraga lari lintas alam atau cross country tingkat dunia yang diadakan dua tahun sekali. Dua tahun lalu, InterHash dihelat di Hainan, Cina. Empat tahun sebelumnya, Borobudur di Magelang sukses menghelat InterHash.

Lie Sehaiean mengatakan panitia Bali InterHash 2016 dan Pesona Indonesia Kementerian Pariwisata menyediakan sekitar seratus bus untuk mengantar peserta menuju lokasi lari. Lie pun mempersilakan peserta InterHash memilih sendiri lokasi larinya.

"Hash itu olahraga suka-suka dan tak ada aturan, jadi ya kami persilakan mereka pilih sendiri," ujar Lie.

Dalam sepuluh lokasi lari hash, tutur dia, terdapat tiga jenis rute. Rute pendek memiliki jarak sekitar 5 kilometer, menengah sekitar 7 kilometer, dan jauh sekitar 10 kilometer. Lie pun menyiapkan satu rute lari hash superpanjang yang berjarak 25 kilometer. "Semuanya punya kontur medan yang tak rata seperti jalan raya. Akan ada naik-turunnya," katanya.

Sejak pukul 10.00 Wita, bus-bus peserta Bali InterHash mulai berangkat menuju masing-masing lokasi. Ada Anna dari Australia yang agak bimbang menentukan jalur lari. Perempuan 30-an tahun berambut panjang sebahu pirang ini tampak serius mengamati sepuluh poster besar yang dipasang di luar ruang registrasi. "Saya ingin memilih tempat yang bagus," ucapnya.

INDRA WIJAYA




Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Grace gandhi

Grace gandhi

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus