Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Olahraga

Daftar Pemain Asing di Setiap Klub Peserta Liga 1 2022-2023

Kompetisi sepak bola nasional, Liga 1 2022-2023, akan bergulir mulai 23 Juli. Simak daftar pemain asing untuk setiap klub peserta.

15 Juli 2022 | 10.18 WIB

Pemain asing Persija asal Jerman, Hanno Behrens, telah tiba di Jakarta pada Ahad, 10 Juli 2022. Dok. Persija
Perbesar
Pemain asing Persija asal Jerman, Hanno Behrens, telah tiba di Jakarta pada Ahad, 10 Juli 2022. Dok. Persija

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Kompetisi sepak bola nasional, Liga 1 2022-2023, akan bergulir mulai 23 Juli. Seperti pada musim-musim sebelumnya, kualitas pemain asing akan sangat berperan mendongkrak performa klub.

Untuk musim ini aturan pemain asing tak berubah. Setiap klub dibolehkan memakai empat pemain asing, salah satunya dari Asia.

Saat ini kebanyakan tim sudah memenuhi kuota pemain asingnya. Tercatat hanya beberapa klub yang baru memiliki tiga pemain, termasuk Persija Jakarta, Persita Tangerang, dan RANS Nusantara FC.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Simak daftar pemain asing tiap klub untuk Liga 1 2022-2023:

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Arema FC: Adilson Maringá (Brasil/kiper), Sérgio Silva (Portugal/bek tengah), Renshi Yamaguchi (Jepang/gelandang), Abel Camara (Guine Bissau/striker)

Bali United: Eber Bessa (Brasil/gelandang), Privat Mbarga (Kamerun/winger), Brwa Nouri (Irak/gelandang), Willian Pacheco (Brasil/bek tengah)

Barito Putera: Rafinha (Brasil/gelandang), Renan Alves (Brasil/bek tengah), Rafael Silva (Brasil/striker), Ryota Noma (Jepang/gelandang).

Bhayangkara FC: Anderson Salles (Brasil/bek tengah), Katsuyoshi Kimishima (Jepang/gelandang), Youssef Ezzejjari (Spanyol/striker), Youness Mokhtar (Maroko/winger)

Borneo FC: Jonathan Bustos (Argentina/gelandang), Matheus Pato (Brasil/penyerang), Kei Hirose (Jepang/gelandang), Javlon Guseynov (Uzbekistan/bek tengah)

Dewa United: Risto Mitrevski (Montenegro/bek tengah), Lucas Ramos (Brasil/gelandang), Karim Rossi (Swiss/penyerang), Majed Osman (Lebanon/gelandang serang)

Madura United: Jaja (Brasil/gelandang), Lulinha (Brasil/gelandang serang), Pedro Henrique (Timor Leste/striker), Cleberson (Brasil/bek tengah)

Persebaya Surabaya: Léo Lelis (Brasil/bek tengah), Higor Vidal (Brasil/gelandang), Silvio Junior (Brasil/striker), Sho Yamamoto (Jepang/gelandang serang)

Persib Bandung: Ciro Alves (Brasil/winger), David da Silva (Brasil/penyerang), Nick Kuipers (Belanda/bek tengah), Daisuke Sato (Filipina/bek kiri)

Persija Jakarta: Ondrej Kudela (Republik Ceko/bek tengah), Michael Krmencik (Rep. Ceko/striker), Hanno Behrens (Jerman/gelandang)

Persik Kediri: Arthur Silva (Brasil/bek tengah), Renan Silva (Brasil/gelandang), Joanderson (Brasil/striker), Rohit Chand (Nepal/gelandang)

Persikabo 1973: Renan Sgaria (Brasil/gelandang), Gustavo Tocantins (Brasil/sayap), Lucas Gama (Brasil/bek tengah), Ryosuke Nagasawa (Jepang/penyerang)

Persis Solo: Aaron Evans (Australia/bek tengah), Gerard Artigas (Spanyol/striker), Jaimerson Xavier (Brasil/bek tengah), Alexis Messidoro (Argentina/gelandang serang)

Persita Tangerang: Bae Sin-yeong (Korea Selatan/gelandang), Ezequiel Vidal (Argentina/winger), Ramiro Fergonzi (Argentina/penyerang)

PSIS Semarang: Carlos Fortes (Portugal/penyerang), Taisei Marukawa (Jepang/gelandang), Jonathan Cantillana (Palestina/gelandang), Alie Sesay (Siera Leone/bek tengah)

PSM Makassar: Wiljan Pluim (Belanda/gelandang), Everton Nascimento (Brasil/striker), Yuran Fernandes (Cape Verde/bek tengah), Kenzo Nambu (Jepang/gelandang serang)

PSS Sleman: Jihad Ayoub (Lebanon/gelandang bertahan), Ze Valente (Portugal/gelandang), Mychell Chagas (Brasil/striker), Tallysson Duarte (Brasil).

Rans Cilegon FC: Victor Salinas (Brasil/bek tengah), Makan Konate (Mali/gelandang), Mitsuru Maruoka (Jepang/gelandang).

Baca Juga: Jadwal Persib Bandung di Putaran Pertama Liga 1 2022-2023

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus