Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Olahraga

Selain Bersepeda, Kemenpora Juga Gelar Senam Rekor Muri

Rangkaian kegiatan Kemenpora di Wonosobo memunculkan acara Gowes Nusantara, hingga senam SKJ yang memecahkan rekor Muri dengan Rp 157 miliar.

1 Juli 2019 | 01.10 WIB

Kegiatan kampanye olahraga Gowes Nusantara yang digelar Kemenpora diadakan di Kota Wonosobo, Jawa Tengah pada Minggu 30 Juni 2019. (foto: Kemenpora)
Perbesar
Kegiatan kampanye olahraga Gowes Nusantara yang digelar Kemenpora diadakan di Kota Wonosobo, Jawa Tengah pada Minggu 30 Juni 2019. (foto: Kemenpora)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Sebanyak 11.000 orang memadati alun-alun Kota Wonosobo, Jawa Tengah, guna mengikuti serangkaian kegiatan olahraga santai yang diinisiasi Kementerian Pemuda dan Olahraga RI dan Pemerintah Kabupaten Wonosobo seperti sepeda sehat, senam sehat, dan jalan sehat.

"Ini jadi kesuksesan bagi kami. Memang seharusnya kegiatan olahraga di daerah itu harus berdampak besar, bisa diikuti banyak masyarakat," ujar Asdep Pengelolaan Olahraga Rekreasi Kemenpora Teguh Raharjo di Wonosobo, Minggu.

Dari ketiga jenis olahraga tersebut, bersepeda menjaring paling banyak peserta yaitu mencapai 6.000 orang dari berbagai daerah, sementara jalan sehat dan senam masing-masing diikuti oleh 3.000 dan 2.000 orang.

Kegiatan akbar yang berlangsung pada pukul 08.00 WIB tersebut merupakan salah satu rangkaian dari program olahraga yang dilaksanakan di Wonosobo.

Sebelumnya juga sudah dilaksanakan senam massal yang berhasil memecahkan rekor MURI dengan peserta terbanyak yaitu lebih dari 12.500 orang, serta Kejuaraan Paralayang Trip of Indonesia (TroI) Seri II yang berlangsung pada 28-30 Juni.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus