Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Motor

Honda Siapkan Mesin Turbo Lawan Tangguh Kawasaki Ninja H2

Mesin yang Honda hadirkan dengan kapasitas 1.000 cc dengan teknologi turbocharger

8 Oktober 2019 | 12.10 WIB

Ilustrasi motor Honda dengan mesin turbo. Sumber: greatbiker.com
Perbesar
Ilustrasi motor Honda dengan mesin turbo. Sumber: greatbiker.com

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Tokyo - Honda Motors Jepang dikabarkan sedang menyiapkan sejumlah line up baru. Salah satunya mesin 1.000 cc dengan teknologi turbocharger yang akan menjadi pesaing Kawasaki Ninja H2 dan kemungkinan kehadiran Kawasaki Z2 supercharger.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Soal mesin dengan turbo bukan mainan baru bagi Honda. Mereka sudah jago meracik mesin turbo yaitu lewat kendaraan roda empat. Pada divisi Honda mobil, mesin turbo ini sudah diadopsi sejak lama yaitu lewat Honda Accord dan Civic dengan mesin 1,5 liter turbo yang terkenal handal bahkan di sirkuit. Sehingga teknologi turbo tinggal menempelkan pada sepeda motor.

Ilustrasi motor Honda dengan mesin turbo. Sumber: greatbiker.com

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Melirik pada sketsa paten Honda, terlihat bahwa mesin itu adalah mesin tipe V2 yang menggunakan turbo pengisian udara terkompresi langsung ke ruang mesin. Sistem ini akan meningkatkan efisiensi pembakaran. Jadi selain untuk meningkatkan percepatan dan kecepatan, turbo secara langsung mempengaruhi penghematan bahan bakar.

Pada segmen mesin dengan turbo, Kawasaki lebih dahulu bermain dengan model Ninja H2. Awal tahun depan, Kawasaki dikabarkan akan menghadirkan mesin baru turbo lewat Kawasaki z2 Super Charger. Bahkan teaser kini telah dipamerkan, motor ini digadang-gadang akan hadir dalam Tokyo Motor Show 2019 mendatang. Suzuki pun sempat dikabarkan menyiapkan motor dengan turbocharger sejak tahun lalu namun belum ada bentuk fisiknya.

Keberadaan gambar paten memang belum tentu akan terealisasi dalam waktu dekat. Tapi paling tidak, ada rencana dan keseriusan pabrikan untuk menghadirkan mesin turbo pada kendaraan sepeda motor. Kita tunggu saja penampakannya.

GREAT BIKER 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus