Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Mobil

Rezvani Tank X Tampilan Seperti Jeep Monster, Torsi Super Badak

Rezvani meracik Jeep Tank lebih gila dengan menggunakan mesin V8 6.2-liter supercharged dari Dodge Challenger SRT Hellcat

26 September 2018 | 11.05 WIB

Rezvani Tank X tampilan seperti jeep monster. Sumber: carscoops.com
Perbesar
Rezvani Tank X tampilan seperti jeep monster. Sumber: carscoops.com

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, New York - Rezvani, perusahaan desain yang biasa menggarap mobil-mobil spektakuler, telah memutuskan untuk meracik Jeep Tank lebih gila dengan menggunakan mesin V8 6.2-liter supercharged dari Dodge Challenger SRT Hellcat. Mesin Dodge ini dikenal cukup disegani dalam balap liar menjadi lawan bagi sedan sport lainnya seperti Nissan GTR. Mobil baru ini diberi nama Rezvani Tank X.

Baca: Inilah Mobil SUV Skoda Sekuat Tank Lapis Baja, Antipeluru dan Bom

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Perusahaan desain otomotif Amerika pertama kali meluncurkan Tank pada Oktober 2017 dengan V8 6.4 liter yang menghasilkan tenaga 500 hp. Beberapa minggu kemudian, V6 Pentastar 3,6 liter VCA sebagai cara masuk ke model Tank entry-level, menghasilkan tenaga 285 hp dan torsi 260 lb-ft (352 Nm). Tank X adalah varian terbaru dalam keluarga ini dan mengikuti model Militer khusus yang diperkenalkan pada bulan Juli, juga dengan mesin Hellcat.

Rezvani Tank X tampilan seperti jeep monster. Sumber: carscoops.com

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Rezvani memilih untuk tidak main-main dengan mesin Hellcat. Akibatnya, mesin ini memiliki tenaga 707 hp dan torsi 650 lb-ft (881 Nm), lebih dari cukup untuk membawa Tank X naik ke pegunungan dan melintasi medan paling sulit yang bisa dibayangkan.

Baca: Tankenstein, Tank Perang Dunia 2 Menjelma Mobil Hot Rod

Tank X pada dasarnya terlihat identik dengan Tank biasa tetapi dilengkapi dengan Paket Ekstrem Off-Road sebagai standar. Mobil ini mendapat kenaikan ground clearance 6 inci, set Dynatrac ProRock XD60/80 dengan kompresor udara. Selain itu, ada sistem penstabil guncangan bypass Fox 2,5 inci internal, rem depan dan belakang Dynatrac ProGrip, dan ban off-road besar 37 inci. Fitur penting lain dari Rezvani Tank X adalah sistem penglihatan termal dan kaliper rem besar 16-inci dengan delapan piston di bagian depan.

Rezvani Tank X tampilan seperti jeep monster. Sumber: carscoops.com

Pada interior, Tank X digambarkan telah dilengkapi dengan kursi kustom yang empuk dengan dibalut kulit merah cerah. Pelanggan dapat memilih warna yang berbeda jika mereka mau. Tank X atau Beast ini bisa menguras kantong pembelinya meski menggunakan basis desain dasar Jeep Wrangler Limited yang terjangkau. Rezvani Tank X dijual mulai harga US$ 259.000 di Amerika Serikat atau sekitar Rp 3,8 miliar.

MOTOR1

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus