Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Bayi Diculik Saat Tidur di Samping Ibunya  

image-gnews
REUTERS
REUTERS
Iklan

TEMPO Interaktif, Banyuwangi:  Seorang bayi laki-laki berumur lima bulan hilang dini hari tadi saat tidur di samping ibunya. Peristiwa ini terjadi di Dusun Krajan Desa Kebaman, Kecamatan Srono, Banyuwangi, Jawa Timur. Bayi bernama Hari Santoso itu diduga telah menjadi korban penculikan. "Kami  terkejut anak kami tidak ada di kasur" kata Naen Saputra, 32 tahun, ayah bayi. 

Menurut Naen, sang istri, Katina, 28 tahun, selalu tidur bersama  bayinya dalam satu ranjang. Saat itu Katina bangun hendak menyusukan Hari. Tetapi dia tidak melihat bayi yang tidur di sebelahnya itu.

Naen menduga  anaknya diculik oleh perempuan  bernama Dewi. Perempuan itu sejak Ahad lalu menginap di rumah mereka. "Dia mengaku kerabat saya  dari Jakarta," kata Naen. Dia sama sekali tidak memiliki kecurigaan. Bersamaan hilangnya Hari, perempuan itu juga raib. "Tasnya juga tidak ada."

Keluarga tersebut memang tergolong tidak mampu. Naen bekerja sebagai buruh pemotongan hewan di Kecamatan Srono dengan pendapatan Rp 10 ribu sehari. Sementara istrinya, bekerja serabutan. Mereka tinggal di gubuk yang dindingnya terbuat dari bambu.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kasus ini telah dilaporkan ke Kepolisian Sektor Srono. Menurut Kepala Polres Srono Ajun Komisaris Jodana Gunadi, polisi masih mengejar  pelaku. "Sementara kita masih selidiki dan melakukan pengejaran," katanya.

Menurut Jodana, perempuan yang diduga bernama Dewi itu, memiliki tubuh gemuk, tinggi badan sekitar 150 centimer dengan kulit berwarna putih.

IKA NINGTYAS

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Bayi Imelda Ditahan, RSCM: Sudah Diizinkan Pulang  

30 September 2016

Ilustrasi bayi baru lahir. REUTERS/ Muhammad Hamed
Bayi Imelda Ditahan, RSCM: Sudah Diizinkan Pulang  

Orang tua bayi diminta menandatangani pernyataan dan membayar Rp 50 ribu sebagai pertanggungjawaban rumah sakit ke negara.


Rumah Keluarga Suami Terduga Penculik Bayi Sepi

31 Maret 2014

Petugas rumah sakit dan polisi bersenjata berjaga dan menyusuri koridor RS Hasan Sadikin, Bandung, Jawa Barat (29/3). Pasca penculikan bayi Valencia, keamanan di sekitar rumah sakit diperketat. TEMPO/Prima Mulia
Rumah Keluarga Suami Terduga Penculik Bayi Sepi

Rumah Nina, ibu Swara Mahardika alias Dikdik, kosong sejak Jumat pekan lalu.


Bayi Diculik, YLKI: Audit Rumah Sakit Hasan Sadikin

30 Maret 2014

Toni Manurung menggendong anaknya, Valencia Manurung, pada saat dipertemukan di Polsek Sukajadi, Bandung, Jawa Barat, (28/3). ANTARA/Novrian Arbi
Bayi Diculik, YLKI: Audit Rumah Sakit Hasan Sadikin

Diduga hubungan dokter dan perawat di Rumah Sakit Hasan Sadikin tidak harmonis.


Bayi Diculik, YLKI Minta Rumah Sakit Kena Sanksi  

30 Maret 2014

Pasangan Lasmaria Boru Manulang bersama Toni Manurung bersama anak mereka, Valencia Manurung di Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung, Jawa Barat, (29/3).  ANTARA/Agus Bebeng
Bayi Diculik, YLKI Minta Rumah Sakit Kena Sanksi  

Penculikan bayi Valencia adalah cermin kacaunya manajemen rumah sakit.


Terduga Penculik Bayi di RS Hasan Sadikin Dirawat  

29 Maret 2014

Pasangan Lasmaria Boru Manulang bersama Toni Manurung bersama anak mereka, Valencia Manurung di Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung, Jawa Barat, (29/3).  ANTARA/Agus Bebeng
Terduga Penculik Bayi di RS Hasan Sadikin Dirawat  

Kondisi terduga pelaku penculikan bayi di Rumah Sakit Hasan Sadikin cukup stabil dan bisa berkomunikasi.


Ibu Terduga Penculik Bayi di RS Hasan Sadikin Syok

29 Maret 2014

Lasmaria Boru Manulang memandangi bayinya, Valencia Manurung, pada saat dipertemukan di Polsek Sukajadi, Bandung, Jawa Barat,(28/3). ANTARA/Novrian Arbi
Ibu Terduga Penculik Bayi di RS Hasan Sadikin Syok

"Ibu terduga penculik bayi di Rumah Sakit Hasan Sadikin Bandung sakit-sakitan."


Kasus Bayi Diculik, Apa Sanksi bagi RS Hasan Sadikin?  

29 Maret 2014

Toni memperlihatkan gambar penculik dan bayinya di aula Rumah Sakit Hasan Sadikin, Bandung, Jawa Barat (26/3). TEMPO/Prima Mulia
Kasus Bayi Diculik, Apa Sanksi bagi RS Hasan Sadikin?  

Masih menunggu hasil evaluasi pengamanan di Rumah Sakit Hasan Sadikin Bandung.


Kenapa Penculik Bayi Loncat dari Flyover Pasupati?  

29 Maret 2014

Petugas kepolisian keluar gerbang penjaga menuju ruang rawat ibu dan bayi, Rumah Sakit Hasan Sadikin, Bandung, Jawa Barat (26/3). Polisi mengatakan pelaku menyamar sebagai dokter saat menculik bayi. TEMPO/Prima Mulia
Kenapa Penculik Bayi Loncat dari Flyover Pasupati?  

Usai menculik bayi di Rumah Sakit Hasan Sadikin, kini Desi dirawat di rumah sakit tersebut karena usia meloncat dari jalan layang Pasupati.


Polisi Belum Tahu Motif Penculikan Bayi Valencia  

29 Maret 2014

Petugas mengawal Toni(depan kanan) menuju ruang rawat ibu dan bayi Alamanda kelas III, Rumah Sakit Hasan Sadikin, Bandung, Jawa Barat (26/3). Bayi perempuan dari Toni dan Lasmaria diculik wanita tak dikenal pada Selasa malam lalu. TEMPO/Prima Mulia
Polisi Belum Tahu Motif Penculikan Bayi Valencia  

Desi, wanita yang diduga menculik Valencia dirawat di Rumah Sakit Hasan Sadikin.


Bayi Valencia Sempat Disusui Perawat RS di Polsek

29 Maret 2014

Toni memperlihatkan gambar penculik dan bayinya di aula Rumah Sakit Hasan Sadikin, Bandung, Jawa Barat (26/3). TEMPO/Prima Mulia
Bayi Valencia Sempat Disusui Perawat RS di Polsek

Bayi dalam keadaan sehat dan sempat diculik dari ruang Alamanda RS Hasan Sadikin Bandung. Sudah kembali ke orang tuanya.