Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

The Grey, Hidup atau Mati di Hari Ini  

image-gnews
Filmofilia.com
Filmofilia.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Lolongan serigala terdengar panjang. "Aaauuuuuuuu," begitu suaranya. Bukan hanya satu ekor saja yang melolong, tetapi belasan, atau mungkin puluhan serigala bersuara, sahut-menyahut. Hanya suara serigala, tanpa wujud.

John Ottway (Liam Neeson), pemburu serigala, memandang sekeliling guna mencari lawannya. Tapi ia hanya melihat hamparan putih salju, bangkai pesawat, dan deretan pohon yang letaknya jauh. Tidak ada sosok serigala.

The Grey, film garapan Joe Carahan ini memaksa Ottway bersama enam temannya, Todd Flannery (Joe Anderson); Talget (Dermot Mulroney); Diaz (Frank Grillo); Hendrick (Dallas Roberts); Burke (Nonso Anozie); dan Hernandez (Ben Bray), bertahan hidup dalam kejaran serigala. Hampir selama 117 menit, Carahan berkali-kali berhasil membuat penonton menahan napas. Bahkan dia bisa mengarahkan Lewenden (James Badge Dale) untuk menampilkan orang yang tengah meregang nyawa.

"Live or die on this day (hidup atau mati di hari ini)," kata Ottway mengutip puisi ayahnya.

Tidak seperti kebanyakan film bergenre menegangkan atau thriller lainnya, Carahan tak mengarahkan para aktor berbuat bodoh, seperti mendatangi sumber bencana. Meski Diaz berperan sebagai orang yang rewel dan antipati terhadap Ottway, ketujuh orang itu tetap berusaha bertahan hidup. Bukan bersikap penasaran dan malah mencari masalah.

Untuk penyuka film sadis, seperti Saw, film ini memang satu tontonan yang patut disaksikan. Tapi bagi orang yang jantungan dan tak suka adegan berdarah, film ini bisa membuat mereka tidak betah duduk terlalu lama dalam teater. Minimal mereka akan menutup matanya di banyak adegan.

Seperti waktu kelompok serigala mengutus satu perwakilannya untuk menguji nyali Diaz. Kedatangan si hewan karnivora secara mendadak itu tak ayal membuat penonton kaget. Apalagi si serigala cukup lama nemplok di punggung Diaz. Kalaupun Diaz berhasil membunuh penyerangnya, itu hanya serigala omega.

"Jenis serigala paling lemah dalam kelompoknya. Si Alpha, ketuanya, masih mengintai," kata Ottway.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Memang menegangkan, tapi Carahan tetap memberi kesempatan penonton untuk bernapas. Sekelumit adegan sosok perempuan setidaknya bisa menenangkan mata penikmat film sehingga tidak terus-terusan melihat darah.

Bermodal uang sekitar US$ 25 juta (Rp 225 miliar), The Grey berhasil meraup keuntungan sebesar US$ 50 juta atau setara Rp 452,8 miliar. The Grey juga mendapat rating lumayan tinggi di situs review film IMdb.com sebesar 7,7 persen dan nilai 6,8 dari laman Rotten Tomatoes.

Memang tidak aneh kalau The Grey mendapat nilai cukup bagus. Toh, Joe Carahan bukan orang baru dalam dunia perfilman. Film The A-Team yang dirilis pada 2010 lalu juga hasil arahan Carahan. Sebelumnya, dia juga sempat mendapat tawaran bergabung dalam pembuatan Mission: Impossible III, namun akhirnya ia tinggalkan karena konflik internal dalam produksi.

Akting Neeson sebagai Ottway sendiri tidak bisa dibilang buruk. Bebekal pengalaman main dalam film aksi (action) seperti Excalibur, Star Wars Episode I: The Phantom Menace, Gangs of New York, Batman Begins, The Chronicles of Narnia: The Voyage of the Dawn Treader, dan The A-Team  Neeson terlihat cocok memerankan karakter Ottway yang memimpin keenam temannya.

"Hidup atau mati di hari ini." Ottway berhadapan dengan si Alpha. Waktunya bagi para pejantan saling berhadapan untuk mengadu nyali.

Sutradara: Joe Carnahan

Skenario: Joe Carnahan, Ian Mackenzie Jeffers

Pemain: Liam Neeson, Frank Grillo, Dermot Mulroney, Dallas Roberts, Joe Anderson, Nonso Anozie, dan James Badge Dale.

CORNILA DESYANA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Dibintangi Chris Evans, Film Sacrifice Mulai Proses Syuting September 2024

20 jam lalu

Chris Evans menghadiri pemutaran perdana The Gray Man, Rabu 13 Juli 2022. Dok. Netflix.
Dibintangi Chris Evans, Film Sacrifice Mulai Proses Syuting September 2024

Film Sacrifice dibintangi Chris Evans, Anya Taylor-Joy, Salma Hayek Pinault, dan Brendan Fraser


Nonton The Ministry of Ungentlemanly Warfare, Ini Komentar Komunitas Reenactor Indonesia

22 jam lalu

Anggota komunitas edukatif Indonesian Reenactors (IDR) ketika menghadiri acara penayangan perdana film The Ministry of Ungentlemanly Warfare yang diadakan di XXI Plaza Indonesia, 8 Mei 2024. Keenamnya mengenakan kostum yang mereplika seragam lengkap tentara militer Inggris dan Nazi pada Perang Dunia II. TEMPO/Hanin Marwah Nurkhoirani
Nonton The Ministry of Ungentlemanly Warfare, Ini Komentar Komunitas Reenactor Indonesia

Screening film The Ministry of Ungentlemanly Warfare dihadiri oleh komunitas Indonesian Reenactors (IDR) yang berseragam ala tentara Inggris dan Nazi.


Sinopsis Possession: Kerasukan yang Diadaptasi dari Film Prancis

4 hari lalu

Film horor akan tayang di bioskop pada 8 Mei 2024. Film ini merupakan adaptasi dari film Prancis berjudul Possession. Ini sinopsis film Possesion. Foto: Cinema 21
Sinopsis Possession: Kerasukan yang Diadaptasi dari Film Prancis

Film horor akan tayang di bioskop pada 8 Mei 2024. Film ini merupakan adaptasi dari film Prancis berjudul Possession. Ini sinopsis film Possesion.


Nasib 2 Film Mendiang Lee Sun Kyun yang Belum Dirilis, Distributor Angkat Bicara

4 hari lalu

Lee Sun Kyun ditemukan tewas di dalam mobil yang diparkir di sebuah jalan di Taman Waryong di distrik Jongno, Seoul pada Rabu, 27 Desember 2023. Ia diduga tewas bunuh diri di samping briket arang di dalam mobilnya. REUTERS
Nasib 2 Film Mendiang Lee Sun Kyun yang Belum Dirilis, Distributor Angkat Bicara

Distributor film Korea Selatan menghadapi dilema atas karya-karya mendiang Lee Sun Kyun yang sampai saat ini belum dirilis.


5 FIlm Buatan Mouly Surya, Terbaru Ada Trigger Warning

4 hari lalu

Sutradara Mouly Surya memegang Piala Citra sembari mengucapkan rasa terima kasih saat menerima penghargaan kategori Sutradara Terbaik pada Malam Anugerah Piala Citra FFI 2018, di Gedung Teater Besar, TIM, Jakarta, Ahad, 9 Desember 2018.  Mouly Surya memperoleh penghargaan tersebut lewat film
5 FIlm Buatan Mouly Surya, Terbaru Ada Trigger Warning

Mouly Surya adalah seorang sineas Indonesia yang mulai mendunia.


Bukan Filmapik, Ini 12 Daftar Tempat Nonton Film Legal

5 hari lalu

Saat liburan tahun baru, Anda bisa menghabiskan waktu dengan menonton film di Netflix. Berikut rekomendasi film Netflix untuk tahun baru. Foto: Canva
Bukan Filmapik, Ini 12 Daftar Tempat Nonton Film Legal

Bukan di Filmapik, berikut ini daftar tempat nonton film legal yang bisa Anda pilih. Umumnya tempat film ini ada biaya langganan dan masih terjangkau.


Pemeran Film The Idea of You

6 hari lalu

Film The Idea of You. (dok. Prime Video)
Pemeran Film The Idea of You

Film The Idea of You tayang di Prime Video pada 2 Mei 2024


Vina: Sebelum 7 Hari, Sinopsis dan Para Pemerannya

7 hari lalu

Poster Film Vina sebelum 7 Hari. Dee Company
Vina: Sebelum 7 Hari, Sinopsis dan Para Pemerannya

Film horor Vina: Sebelum 7 Hari disutradarai oleh Anggy Umbara akan rilis pada 8 Mei 2024


Tujuan Hanung Bramantyo Potong Adegan dan Ganti Judul Film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa

9 hari lalu

Poster film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa. Foto: Instagram Hanung Bramantyo.
Tujuan Hanung Bramantyo Potong Adegan dan Ganti Judul Film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa

Sutradara Hanung Bramantyo menyebut film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa awalnya hadir delam dua versi, 21+ dan 17+.


Glenn Fredly The Movie: Momentum Setelah Opname hingga Pengisi Vokal dalam Film

14 hari lalu

Glenn Fredly The Movie. Dok. Poplicist Publicist
Glenn Fredly The Movie: Momentum Setelah Opname hingga Pengisi Vokal dalam Film

Film drama biopik Glenn Fredly The Movie mulai tayang di seluruh bioskop Indonesia pada Kamis, 25 April 2024