Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Waisak, Hotel di Yogya Penuh

image-gnews
Sejumlah Biksu membacakan doa dengan membawa Api Abadi yang di ambil dari Grobogan, Purwodadi, di depan altar Candi Mendut, Magelang, Sabtu (5/5). Tempo/Andry Prasetyo.
Sejumlah Biksu membacakan doa dengan membawa Api Abadi yang di ambil dari Grobogan, Purwodadi, di depan altar Candi Mendut, Magelang, Sabtu (5/5). Tempo/Andry Prasetyo.
Iklan

TEMPO.CO , Yogyakarta - Libur akhir pekan yang dibarengi dengan peringatan Waisak 2012 membuat hotel-hotel di Daerah Istimewa Yogyakarta penuh. Bahkan hotel kelas bintang harus menolak tamu karena sudah penuh.

"Setelah Maret dan April tamu hotel saat itu sepi, kini musim liburan telah tiba. Tamu hotel akan ramai hingga bulan puasa sekitar bulan Juli," kata Deddy Pranowo Eryono, Sekretaris Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Daerah Istimewa Yogyakarta, Ahad, 6 Mei 2012.

Wisatawan yang datang ke Yogyakarta, kata dia, mayoritas wisatawan domestik. Sebab, sekolah-sekolah sudah mulai libur. Bus-bus rombongan dan kendaraan pribadi luar kota juga memadati pusat-pusat wisata.

Ia berharap situasi Yogyakarta tetap kondusif dan tidak ada gejolak seperti di Solo. Sebab keamanan dan kenyamanan para wisatawan sebagai jaminan bagi mereka. Citra kota budaya dan kota pendidikan menjadi rangsangan tersendiri bagi para wisatawan untuk selalu datang ke Yogyakarta di saat liburan.

"Kami berharap suasana kondusif di Daerah Istimewa Yogyakarta terus terjaga karena keamanan, kenyamanan, kebersihan menjadi pertaruhan citra pariwisata," kata Deddy.

Tingginya okupasi kamar hotel ini disebabkan oleh libur Waisak jatuh pada liburan akhir pekan, sehingga wisatawan dan masyarakat yang ingin beribadat di Candi Borobudur memilih untuk menginap di Yogyakarta.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Di akhir pekan ini tingkat hunian hotel kami mencapai 100 persen," kata Public Relation Manager The Phoenix Hotel Yogyakarta, Wiwied A Widyastuti.

Hotel yang menjual suasana kolonial di sisi bangunan itu mempunyai tamu tetap bak dari dalam maupun luar negeri. Tamu-tamu grup yang "indbound" juga sudah mulai berdatangan yang didominasi oleh wisatawan domestik. Ia menuturkan mulai awal Mei hingga akhir Agustus 2012 hotel ini sudah dipesan oleh tamu-tamu dari Eropa.

Assistant Public Relation Manager Grand Quality Hotel Yogyakarta, Tri Sutami, menyatakan libur Waisak 2012 ini hotelnya terisi hingga 90 persen. Rata-rata tamu yang merayakan Waisak di Borobudur dan Candi Mendut Magelang cenderung menginap di hotel yang berada di Yogyakarta.

"Meskipun liburan, kami tetap menerapkan tarif normal," kata dia. Menurut Edwin Ismedi Himna, Ketua Asosiasi Tour dan Travel Indonesia (Asita) Daerah Istimewa Yogyakarta, wisatawan yang menggunakan jasa agen travel meningkat hingga 20 persen. Masyarakat yang akan memperingati Waisak di Candi Mendut dan Borobudur lebih suka perjalanan dari Yogyakarta. "Kami mendapat berkah karena umat Buddha lebih memilih menginap dan berangkat dari Yogyakarta," kata Edwin.

MUH SYAIFULLAH

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Puluhan Biksu akan Jalan Kaki dari Semarang menuju Candi Borobudur untuk Rayakan Waisak

22 jam lalu

Puluhan bikkhu (biksu) yang akan melaksanakan ritual thudong disambut dan dilepas di Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Cipayung, Jakarta Timur, Selasa (14/5/2024). Puluhan biksu itu akan menjalani ritual thudong dari Semarang menuju Candi Borobudur, Magelang, Jawa Tengah. ANTARA/Syaiful Hakim
Puluhan Biksu akan Jalan Kaki dari Semarang menuju Candi Borobudur untuk Rayakan Waisak

Thudong atau jalan kaki dilakukan para biksu dari berbagai negara akan dimulai dari Semarang menuju Candi Borobudur untuk merayakan waisak.


Usai Libur Panjang Kenaikan Isa Almasih, PT KAI Tambah Armada Hadapi Libur Waisak

2 hari lalu

Penumpang Kereta Api Sawunggalih dari Kutoarjo saat tiba di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Sabtu, 13 April 2024. Arus Balik Lebaran 2024 sebanyak 46.474 penumpang tiba di Jakarta dengan rincian turun di Stasiun Pasar Senen 17.000 penumpang, Stasiun Gambir 15,500 penumpang, Bekasi 6.600 penumpang dan sisanya turun di beberapa stasiun Jakarta. Puncak arus balik lebaran 2024 sendiri diprediksi pada tanggal 13, 14, dan 15 April 2024. TEMPO/M Taufan Rengganis
Usai Libur Panjang Kenaikan Isa Almasih, PT KAI Tambah Armada Hadapi Libur Waisak

PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI mencatat 854.728 penumpang selama libur panjang Kenaikan Isa Almasih dan cuti bersama periode 8 sampai 12 Mei 2024


Perayaan Waisak di Candi Borobudur Diprediksi Dihadiri 50.000 Pengunjung

7 hari lalu

Bhikhu berdoa bersama saat perayaan hari raya Magha Puja 2024 di pelataran Candi Borobudur, Magelang, Jawa Tengah, Sabtu 8 Maret 2024. Hari raya Magha Puja diperingati setiap bulan purnama di bulan ketiga kalender Buddha untuk mengenang Sang Buddha saat membabarkan Dharma pentingnya umat menghindari perbuatan jahat, menambah kebajikan, kesucian hati dan pikiran. ANTARA FOTO/Anis Efizudin
Perayaan Waisak di Candi Borobudur Diprediksi Dihadiri 50.000 Pengunjung

Perayaan Waisak di Candi Borobudur bukan sekadar wisata, melainkan mengutamakan kesakralan ibadah.


Heru Budi: Perayaan Waisak Cermin Jakarta Mampu Jadi Rumah yang Aman Damai

1 Juli 2023

Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono ziarah ke Taman Pemakaman Umum Karet Bivak setelah menggelar upacara di Taman Makam Pahlawan Utama Kalibata dalam Rangka Peringatan Hari Ulang Tahun ke-496 Kota Jakarta, Sabtu, 17 Juni 2023. Tempo/Mutia Yuantisya
Heru Budi: Perayaan Waisak Cermin Jakarta Mampu Jadi Rumah yang Aman Damai

Heru Budi mengapresiasi umat Buddha dapat mengikuti puncak rangkaian perayaan Waisak Nasional melalui kegiatan Dharmasanti.


Ritual Thudong Biku Buddha demi Perayaan Waisak di Candi Borobudur

9 Juni 2023

Tempo sajikan kisah para banthe menjalani ritual thudong dari Thailand hingga ke Candi Borobudur dalam rubrik Selingan.
Ritual Thudong Biku Buddha demi Perayaan Waisak di Candi Borobudur

Tempo memotret kisah para bikhu buddha menjalani ritual thudong dari Thailand hingga ke Candi Borobudur untuk merayakan Hari Suci Waisak.


Tuntas Laksanakan Ritual Thudong dan Waisak, 32 Biksu Kembali ke Negaranya

6 Juni 2023

Para biksu Thudong saat hendak kembali ke Thailand. Dok. Humas Waisak
Tuntas Laksanakan Ritual Thudong dan Waisak, 32 Biksu Kembali ke Negaranya

Para biksu thudong diantar oleh sejumlah umat Buddha dan panitia perayaan Waisak 2023.


Selama Waisak, Pedagang Souvenir Candi Borobudur Alami Untung Hingga Rp 2 Juta per Hari

5 Juni 2023

Pedagang souvenir ramai dikunjungi pembeli saat rangkaian Waisak. Tempo/Arimbi Haryas Prabawanti
Selama Waisak, Pedagang Souvenir Candi Borobudur Alami Untung Hingga Rp 2 Juta per Hari

Wisatawan menyesaki Candi Borobudur dan berburu souvenir terutama sejak para biksu dari Thailand datang untuk memperingati Waisak,


Hadir di Penerbangan 1.000 Lampion Waisak, Erick Thohir Bawa Pesan Perdamaian

5 Juni 2023

Menteri BUMN Erick Thohir saat menghadiri penerbangan 1.000 lampion Waisak di Candi Borobudur. TEMPO/ Arimbi Haryas Prabawanti
Hadir di Penerbangan 1.000 Lampion Waisak, Erick Thohir Bawa Pesan Perdamaian

Erick Thohir yang datang didampingi putranya, Mahendra Agakhan Thohir memberikan pesan perdamaian di acara puncak Waisak menerbangkan seribu lampion.


Jokowi di Hari Waisak: Semoga Semua Makhluk Berbahagia

4 Juni 2023

Ribuan umat buddha mengikuti detik-detik  waisak di Candi Borobudur Zona 1 Taman Kenari. TEMPO/Arimbihp
Jokowi di Hari Waisak: Semoga Semua Makhluk Berbahagia

Presiden Joko Widodo atau Jokowi mendoakan semua makhluk dapat hidup berbahagia di peringatan Hari Waisak.


Ribuan Umat Buddha Mengikuti Detik-Detik Waisak di Candi Borobudur

4 Juni 2023

Ribuan umat buddha mengikuti detik-detik  waisak di Candi Borobudur Zona 1 Taman Kenari. TEMPO/Arimbihp
Ribuan Umat Buddha Mengikuti Detik-Detik Waisak di Candi Borobudur

Tak hanya umat, Detik-detik Waisak 2023 juga diikuti 32 biksu Thudong yang datang dengan berjalan kaki dari Thailand.