Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Anak Punya Ponsel Ternyata Berbahaya

image-gnews
Ilustrasi anak dan telepon genggam. Sxc.hu
Ilustrasi anak dan telepon genggam. Sxc.hu
Iklan

TEMPO.CO, Dankook -- Penggunaan ponsel pada anak-anak bisa mengganggu aspek psikologis anak-anak. Sebuah studi baru menunjukkan hubungan potensial antara gejala attention deficit hyperactivity disorder (ADHD) dan penggunaan ponsel. ADHD adalah suatu kondisi yang ditandai oleh tingginya tingkat gangguan, impulsif, susah diam, dan kecenderungan untuk banyak bicara.

Penelitian sebelumnya menyatakan adanya hubungan antara paparan ponsel saat prenatal dan masalah perilaku pada anak-anak. Memang, saat ini hampir mustahil untuk menghindari paparan ponsel. Namu,n perlu diketahui apakah gelombang radio (RF) dalam ponsel dapat menyebabkan atau mempengaruhi ADHD. Selain itu, variabel lain yang berpengaruh dalam ADHD adalah tingkat timbal dalam darah, yang tampaknya lebih tinggi pada anak dengan paparan RF.

Dalam penelitian ini, peneliti Yoon Hwan Byun dari Departemen Kedokteran di Universitas Dankook College of Medicine di Korea berangkat dari pertanyaan apakah medan elektromagnetik frekuensi radio (RF-EMF) dalam ponsel bisa mempengaruhi perkembangan otak jika ada kontak yang terlalu lama.

Untuk penelitian ini, Byun mengevaluasi lebih dari 2.400 anak SD untuk mengetahui gejala ADHD dan paparan ponsel sesuai laporan orang tua. Dua tahun kemudian, Byun mewawancarai peserta lagi dan menemukan bahwa anak-anak yang menggunakan ponsel untuk menelepon lebih mungkin untuk mengembangkan gejala ADHD dibandingkan mereka yang tidak menggunakan ponsel. Namun, ini hanya bermakna secara statistik pada anak-anak yang juga terkena tingkat tinggi timbal.

Studi ini menemukan bahwa semua anak yang bermain game pada ponsel juga pada peningkatan risiko untuk gejala ADHD. Selain itu, anak-anak yang berhenti menggunakan ponsel selama masa studi gejala pengembangan ADHD turun tajam dibandingkan dengan mereka yang terus menggunakan ponsel. "Karena itu, mencegah penggunaan ponsel pada anak-anak dapat menjadi salah satu ukuran untuk menjaga anak-anak dari mengembangkan gejala ADHD," kata Byun, Senin, 22 April 2013.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Byun menambahkan bahwa meskipun hasil ini mengungkapkan dampak potensial dari RF-EMF pada perkembangan otak, mungkin ada kausalitas terbalik. Bisa jadi sebaliknya, anak-anak yang menghabiskan sejumlah besar waktu bermain game atau menelepon dengan ponsel dapat melakukannya karena gejala ADHD yang parah.

Temuan ini menawarkan bukti lebih lanjut bahwa paparan timbal dan pemaparan frekunsi radio tampaknya meningkat tajam dengan penggunaan ponsel. (Baca: Kecanduan iPad, Bocah Ini Jalani Detoks Digital)

PSYCHCENTRAL.COM| NUR ROCHMI

Berita Lainnya:
Hari Bumi 2013: Pergantian Musim Google Doodle
Eyang Subur Aliran Sesat, FPI Enggan Geruduk  
Izinkan Nazar Berobat, Kepala LP Cipinang Dicopot
Dinasti Banten Rame-rame Jadi Caleg DPR dan DPD
Sidang Perdana Bom Boston Digelar di Rumah Sakit

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Oppo, Merek Smartphone Terlaris Kedua di Indonesia

14 November 2017

OPPO F5 akan hadir dalam tiga warna. (OPPO)
Oppo, Merek Smartphone Terlaris Kedua di Indonesia

Pangsa pasar Oppo Electronics mencapai 24 persen, terpaut 8 persen dari pemimpin pasar.


Anak Suka Main Gadget, Kapan Waktunya Periksa Mata

30 Oktober 2017

Ilustrasi anak main ponsel pintar. (Shutterstock.com)
Anak Suka Main Gadget, Kapan Waktunya Periksa Mata

Untuk mengurangi pemakaian gadget dan pengaruhnya pada mata, ajak anak beraktivitas di luar ruangan.


2 Gangguan Perilaku Anak yang Candu Gadget

21 Oktober 2017

Ilustrasi anak bermain gadget. Shutterstock
2 Gangguan Perilaku Anak yang Candu Gadget

Kondisi anggota keluarga yang berjarak satu sama lain gara-gara gadget disebut technoference.


Jawab Pertanyaan Ini Tanda Ayah Bunda Mencandu Gadget

21 Oktober 2017

Ilustrasi anak dan orang tua bermain gadget. itechgadget.com
Jawab Pertanyaan Ini Tanda Ayah Bunda Mencandu Gadget

Ayah bunda harus tahu, gara-gara gadget, anak merasa bersaing dengan teknologi demi menarik perhatian orang tua.


Anak Candu Gadget? Atasi dengan 'Deal Bersama'

20 Oktober 2017

Ilustrasi anak bermain gadget bersama orang tua. trymytutor.com
Anak Candu Gadget? Atasi dengan 'Deal Bersama'

Tips bagaimana berkompromi antara orang tua dan anak soal gadget


Mau Beli Headphone? Simak Ini, Suaranya Sejernih Berlian

16 Oktober 2017

Ilustrasi Headphone Nirkabel (pexels.com)
Mau Beli Headphone? Simak Ini, Suaranya Sejernih Berlian

Headphone ini disebut sebagai beberapa headphone bluetooth terbaik yang ada di pasaran. Harganya 7 jutaan


Waspada Ada Situs Penipuan Mencatut JD.ID, Jual Samsung S7 2 Juta

14 Oktober 2017

SItus penipuan mencatut JD.ID, Sabtu, 14 Oktober 2017.
Waspada Ada Situs Penipuan Mencatut JD.ID, Jual Samsung S7 2 Juta

Situs penipuan mencatut nama dan logo JD.ID yakni www.jd.id-promo-murah.com.


Sehari, Anak Usia 2-5 Tahun Maksimal 1 jam Bermain Gawai

30 September 2017

Ilustrasi anak bermain gadget bersama orang tua. trymytutor.com
Sehari, Anak Usia 2-5 Tahun Maksimal 1 jam Bermain Gawai

Steve Jobs dan Bill Gates membatasi anak-anak mereka dalam bermain gawai.


Ponsel Aman dari Kuman dengan Menggunakan PhoneSoap

25 September 2017

PhoneSoap, boks pembersih smartphone dengan inovasi sinar ultraviolet. Kredit: Mashable
Ponsel Aman dari Kuman dengan Menggunakan PhoneSoap

Selain membersihkan ponsel dengan inovasi sinar ultraviolet, PhoneSoap juga membuat ponsel terisi penuh.


Xiaomi Mi A1 Dirilis di Indonesia, Apa Kelebihannya?

20 September 2017

Peluncuran Xiaomi Mi A1 di Jakarta. Kredit: Zul'aini Fi'id/Tempo
Xiaomi Mi A1 Dirilis di Indonesia, Apa Kelebihannya?

Xiaomi merilis ponsel terbarunya Mi A1 di Jakarta, yang dibandrol dengan harga Rp 3,09 juta.