Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Van Persie Akan Disambut dengan Penghormatan

Editor

Nur Haryanto

image-gnews
Robin van Persie. REUTERS/Phil Noble
Robin van Persie. REUTERS/Phil Noble
Iklan

TEMPO.CO, London - Manajer Manchester United, Alex Ferguson, mengatakan, pemainnya, Robin van Persie, sebaiknya tidak mempedulikan ejekan kepadanya ketika penyerang asal Belanda tersebut kembali bermain di kandang Arsenal dalam Liga Primer Inggris malam ini.

"Ada sedikit cemoohan ketika ia main di Old Trafford dan saya berharap ada sedikit suporter yang melakukan di sana,” kata Ferguson dalam konferensi pers menjelang partai Arsenal menjamu MU tersebut pada Jumat lalu.

Van Persie meninggalkan Arsenal setelah membela klub dari London ini selama delapan setengah tahun. Pemain berusia 29 tahun tersebut kemudian bergabung dengan klub musuh bebuyutan, Manchester United, pada musim panas lalu, dengan biaya transfer sekitar Rp 356,63 miliar.

Di Arsenal, mantan ujung tombak Feyenoord dan pemain pilar Belanda di final Piala Dunia 2012 ini hanya bisa mendapat medali juara Piala FA, meski ia meraih prestasi individu yang mengagumkan di sana tahun lalu, yaitu sebagai pencetak gol terbanyak Liga Primer dengan torehan 30 gol dan pemain terbaik. Ia juga menjadi kapten tim sebelum hengkang.

Tapi, dalam debutnya di MU musim ini, Van Persie langsung mendapatkan salah satu apa yang didambakannya, yaitu juara Liga Primer Inggris. Bandingkan dengan Arsenal, yang sampai musim ini pun harus bertarung habis-habisan untuk bisa finis di empat besar. Mereka harus mengalahkan MU untuk bisa tetap bersaing dengan Chelsea dan Tottenham Hotspur dalam perebutan empat besar di tiga partai terakhir.

Meski tak lagi mengenakan ban kapten, peranannya tetap menonjol di skuad Red Devils. Ia adalah pemain MU terproduktif di liga musim ini dengan torehan 24 gol dan berpeluang besar mempertahankan gelarnya sebagai top scorer Liga Primer. Ia yang menentukan MU meraih gelar juara liga ke-20 dengan memborong tiga gol kemenangan saat melawan Aston Villa, Senin lalu.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Mantan bosnya di Arsenal, Manajer Arsene Wenger, pun memberikan garansi akan memberi penghormatan kepada MU sebagai juara baru—menggantikan Manchester City yang menang musim lalu—dan mantan bintangnya, Van Persie. “Ini bagian tradisi sepak bola Inggris dan saya ingin ini dihormati,” kata Wenger.

Jadi, layaknya sebuah tim dan selebritas ternama, kedatangan MU dan Van Persie di Emirates, London, ibaratnya bakal disambut dengan karpet merah oleh Arsenal.

BBC | GUARDIAN | INDEPENDENT | PRASETYO

Berita terpopuler:
Mancini: Hukuman Suarez Terlalu Berat

Ferguson Ingin Beli Dua Pemain Lagi

Terry Tak Ingin Khianati Chelsea

Wenger Jagokan Carrick Raih Penghargaan PFA

Soal Suarez, Ferguson Bersimpati kepada Liverpool

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Bursa Transfer Liga Inggris: Raphael Varane Tinggalkan Manchester United Akhir Musim Ini

3 jam lalu

Bek tengah Manchester United, Raphael Varane. REUTERS/Carl Recine |
Bursa Transfer Liga Inggris: Raphael Varane Tinggalkan Manchester United Akhir Musim Ini

Bek asal Prancis Raphael Varane mengumumkan bakal meninggalkan Manchester United (MU) setelah kontraknya habis di akhir musim ini.


Jadwal dan Link Live Streaming Tottenham Hotspur vs Manchester City di Laga Tunda Liga Inggris

6 jam lalu

Pemain Arsenal William Saliba  dan Gabriel melakukan selebrasi usai kalahkan Manchester United pada pertandingan Liga Inggris di Old Trafford, Manchester, 12 Mei 2024. Gol tunggal Leandro Trossard bawa Arsenal kalahkan tuan rumah Manchester United. REUTERS/Carl Recine
Jadwal dan Link Live Streaming Tottenham Hotspur vs Manchester City di Laga Tunda Liga Inggris

Berikut link live streaming Tottenham Hotspur vs Manchester City di Liga Inggris yang digelar Rabu pukul 02.00 WIB.


Skenario Arsenal Juara Liga Inggris, Butuh Bantuan Tottenham Hotspur Nanti Malam

9 jam lalu

Pemain Arsenal Martin Odegaard bersama rekannya usai berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dalam pertandingan Liga Inggris di Stadion Tottenham Hotspur, London, 28 April 2024. Action Images via Reuters/Paul Childs
Skenario Arsenal Juara Liga Inggris, Butuh Bantuan Tottenham Hotspur Nanti Malam

Pertandingan Tottenham Hotspur vs Manchester City dalam laga tunda Liga Inggris akan mempengaruhi peluang Arsenal jadi juara.


Prediksi Tottenham Hotspur vs Manchester City di Liga Inggris Selasa Malam Ini

12 jam lalu

Pemain Manchester City Josko Gvardiol melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Fulham dalam pertandingan Liga Inggris di Craven Cottage, London, 11 Mei 2024. REUTERS/David Klein
Prediksi Tottenham Hotspur vs Manchester City di Liga Inggris Selasa Malam Ini

Simak kabar terbaru kedua tim, perkiraan susunan pemain dan prediksi pertandingan Tottenham Hotspur vs Manchester City di Liga Inggris malam ini.


Liga Inggris Masuki Pekan Terakhir: Simak Jadwal Sisa, Klasemen, dan Peta Persaingan Perebutan Gelar Juara

17 jam lalu

Logo Liga Inggris.
Liga Inggris Masuki Pekan Terakhir: Simak Jadwal Sisa, Klasemen, dan Peta Persaingan Perebutan Gelar Juara

Kompetisi Liga Inggris memasuki pekan terakhir. Persaingan berebut gelar juara masih berlangsung sengit antara Manchester City dan Arsenal.


Liga Inggris Malam Ini: Ange Postecoglou Heran Ada Fans yang Harapkan Tottenham Hotspur Kalah dari Manchester City

17 jam lalu

Ange Postecoglou. REUTERS/Russell Cheyne/File Photo
Liga Inggris Malam Ini: Ange Postecoglou Heran Ada Fans yang Harapkan Tottenham Hotspur Kalah dari Manchester City

Pelatih Tottenham Hotspur Ange Postecoglou mengatakan bahwa ia tidak dapat memahami fans yang mengharapkan kekalahan dari Manchester City,


Tottenham Hotspur vs Manchester City: Pemain Arsenal Kai Havertz Mendadak Jadi Pendukung Spurs, Paul Merson Bahkan Janjikan Tato

18 jam lalu

Pemain Arsenal, Kai Havertz. Reuters/Matthew Childs
Tottenham Hotspur vs Manchester City: Pemain Arsenal Kai Havertz Mendadak Jadi Pendukung Spurs, Paul Merson Bahkan Janjikan Tato

Arsenal, yang biasanya menjadi rival terberat Tottenham Hotspur, akan berubah menjadi pendukung berat saat Spurs melawan Manchester City malam ini.


Hadapi Man City di Liga Inggris Malam Ini, Banyak Pendukung Tottenham Hotspur Tak Mau Timnya Menang karena Takut Arsenal Juara

18 jam lalu

Tottenham Hotspur. Action Images via Reuters/Paul Childs.
Hadapi Man City di Liga Inggris Malam Ini, Banyak Pendukung Tottenham Hotspur Tak Mau Timnya Menang karena Takut Arsenal Juara

Pendukung Tottenham Hotspur berada dalam dilema berat saat timnya menjamu Manchester City dalam laga tunda Liga Inggris.


Klasemen dan Top Skor Liga Inggris setelah Liverpool Ditahan Aston Villa 3-3 di Pekan Ke-37

19 jam lalu

Liverpool. REUTERS/David Klein
Klasemen dan Top Skor Liga Inggris setelah Liverpool Ditahan Aston Villa 3-3 di Pekan Ke-37

Liverpool bermain imbang 3-3 dengan Aston Villa dalam matchday ke-37 Liga Inggris. Simak klasemen terkini dan top skornya.


Arsenal Masih Berpeluang Juara Liga Inggris, Mikel Arteta Berharap Keajaiban pada Pekan Terakhir

1 hari lalu

Pelatih Arsenal Mikel Arteta. Twitter @Arsenal.
Arsenal Masih Berpeluang Juara Liga Inggris, Mikel Arteta Berharap Keajaiban pada Pekan Terakhir

Arsenal meraih hasil positif saat bertandang ke markas Manchester United, Old Trafford, pada Minggu, 12 Mei 2024. Bagaimana optimisme Mikel Arteta?