Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kagawa Sudah Bosan di Bangku Cadangan  

Editor

Irfan Budiman

image-gnews
Shinji Kagawa. REUTERS/Yuya Shino
Shinji Kagawa. REUTERS/Yuya Shino
Iklan

TEMPO.COYokohama – Saat konferensi pers digelar, Shinji Kagawa, yang baru saja bermain untuk tim nasional Jepang, diberondong berbagai pertanyaan. Salah satu pertanyaan yang paling penting adalah soal kapan ia akan dilirik pelatih Manchester United, David Moyes.

Alih-alih menjawab, dia malah meminta wartawan bertanya langsung kepada bosnya di Old Trafford itu. "Tolong tanya Moyes kenapa saya tidak masuk pilihannya," kata dia.  

Dalam pertandingan itu, pengatur serangan berusia 24 tahun ini sukses memimpin rekan-rekannya menggulung Ghana 3-1 dalam pertandingan persahabatan di Yokohama. Dia menyumbangkan satu gol.

Gol itu bukan sembarangan karena dianggap cukup untuk membuktikan kepada Moyes bahwa keputusannya menjadikan Kagawa sebagai pemain cadangan sangat keliru.  

Di tim nasional, Kagawa menjadi pilihan utama. Selain mengatur irama serangan, dia mencetak 16 gol dalam 48 penampilan. Mantan pemain Cerezo Osaka ini menjadi bintang setelah melejit bersama Borussia Dortmund.

Pada 2010, dia membawa klub asal Lembah Ruhr tersebut dua kali menjuarai Liga Jerman dan terpilih sebagai pemain terbaik Bundesliga.

Namun, bak kerupuk kemasukan angin, dia melempem setelah hijrah ke United tahun lalu. Musim lalu, dia cuma bermain 20 kali karena mengalami masalah pada lutut.

Sir Alex Ferguson, pelatih lama United, ketika itu menganggap penampilan Kagawa belum maksimal. Dia membesarkan hati pemain Jepang itu dan mengatakan ia akan bersinar pada musim berikutnya.

Namun, Ferguson memutuskan pensiun dan masuklah David Moyes. Musim ini, meski bebas dari cedera, Kagawa baru bermain selama tujuh menit ketika masuk sebagai pemain cadangan saat United mengalahkan Wigan di Kejuaraan Community Shield, Agustus lalu.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kagawa menjadi pemain serep tak terpakai dalam laga-laga berikutnya, termasuk dalam pertandingan terakhir United, saat klub itu kalah oleh Liverpool dua pekan lalu. Saat itu, Moyes malah memasukkan Nani sebagai pemain pengganti.  

Kagawa pun dilanda frustrasi karena terus berada di bangku cadangan. "Seperti ombak, rasa frustrasi itu kadang lebih besar ketimbang biasanya," katanya.

Keresahan Kagawa disambut pendukungnya. Di Twitter, muncul kampanye bernama "Free Shinji", yang meminta Moyes membebaskan Kagawa dari kungkungan bangku cadangan.

Pelatih lamanya di Dortmund, Juergen Klopp, ikut prihatin. "Shinji adalah salah satu pemain dunia, dan kini dia cuma bermain beberapa menit di United. Itu pun sebagai pemain sayap,” kata Klopp. "Hati saya betul-betul hancur." Klopp mengatakan membuka pintu lebar-lebar jika mantan anak didiknya itu ingin kembali ke Dortmund.

Kesedihan Kagawa pun sedikit terobati. "Senang bisa mendapat dukungan seperti itu. Sekarang saya harus membuktikannya di lapangan."

Namun, besok, saat United menjamu Crystal Palace, agaknya Kagawa masih harus menyimpan mimpinya itu. Marrouane Fellaini, yang baru dibeli dari Everton, akan diberi kesempatan menjalani debutnya persis di posisi yang ditempati Kagawa: di belakang penyerang.

Kagawa pun memahami posisinya yang semakin sulit. "Saat kembali ke klub, saya masih harus menunggu kesempatan untuk bisa bermain,” katanya, masygul.

METRO | SKY SPORTS | REZA MAULANA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

7 jam lalu

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

Kemenangan Arsenal atas Tottenham Hotspur pada pekan ke-35 Liga Inggris menjaga peluang The Gunners meraih gelar Liga Inggris.


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

12 jam lalu

Logo Liga Inggris.
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

Rangkaian pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24 telah berakhir. Simak rekap hasil dan klasemennya.


Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

12 jam lalu

Pemain Manchester City Phil Foden melakukan selebrasi bersama Bernardo Silva,  Rodri dan Nathan Ake. Action Images via Reuters/Peter Cziborra
Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

Manchester City berhasil mengalahkan Nottingham Forest 2-0 dalam lanjutan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24


Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

18 jam lalu

Arsenal. REUTERS/Dylan Martinez
Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

Arsenal berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dalam pekan ke-35 Liga Inggris.


Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Nottingham Forest vs Manchester City akan tersaji pada laga pekan ke-35 Liga Inggris musim 2023-2024.


Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Arsenal. REUTERS/Dylan Martinez
Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Duel Tottenham Hotspur vs Arsenal akan tersaji pada pekan ke-35 Liga Inggris 2023-2024. The Gunners butuh kemenangan untuk jaga peluang.


Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

1 hari lalu

Pelatih Manchester United Erik ten Hag. REUTERS
Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

Erik ten Hag meminta maaf kepada pendukung tim setelah Manchester United ditahan Burnley di pekan ke-35 Liga Inggris.


Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

1 hari lalu

Pemain Liverpool Mohamed Salah dan pelatih Jurgen Klopp. Action Images via Reuters/John Sibley
Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

Hasil seri 2-2 yang diderita Liverpool di kandang West Ham pada Liga Inggris pekan ke-35 diwarnai perselisihan Mo Salah dan Jurgen Klopp.


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

1 hari lalu

Pemain West Ham United Michail Antonio melakukan selebrasi bersama Mohammed Kudus usai mencetak gol ke gawang Liverpool dalam pertandingan Liga Inggris di Stadion London, London, 27 April 2024. Action Images via Reuters/John Sibley
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

Hasil Liga Inggris pekan ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea bermain seri. Sedangkan Sheffield United kalah dan terdegradasi.


Hasil Liga Inggris: Ditekuk Newcastle, Sheffield Jadi Tim Pertama yang Terdegradasi

1 hari lalu

Logo Liga Inggris.
Hasil Liga Inggris: Ditekuk Newcastle, Sheffield Jadi Tim Pertama yang Terdegradasi

Sheffield United dipastikan menjadi tim pertama yang terdegradasi dari Liga Inggris (Premier League) musim 2023/24.